Jumat, April 25, 2025
BerandaBerita BanjarPertemuan Pramuka Berkebutuhan Khusus di Kota Banjar Tampilkan Kreativitas Pelajar

Pertemuan Pramuka Berkebutuhan Khusus di Kota Banjar Tampilkan Kreativitas Pelajar

harapanrakyat.com,- Meski berkebutuhan khusus, ratusan pelajar dari berbagai daerah ini memiliki kreativitas sangat luar biasa. Hal itu terlihat saat acara Pertemuan Daerah Pramuka Berkebutuhan Khusus (PDPBK) di Pusdai Kota Banjar, Jawa Barat, Selasa (30/7/2024).

Baca Juga: Kwarcab Pramuka Kota Banjar Punya Kantor Sekretariat, Dilengkapi Fasilitas Club Station 

Acara pertemuan tersebut diikuti oleh anggota Pramuka pelajar dari wilayah Kabupaten Garut, Kota Tasikmalaya, Kabupaten Tasikmalaya, Kabupaten Ciamis, Kota Banjar, dan Kabupaten Pangandaran.

Andalan Berkebutuhan Khusus Bina Muda Kwartir Daerah Jawa Barat Reory Veri Susapti mengatakan, Pramuka berkebutuhan khusus yang ikut dalam pertemuan ini terdiri dari tuna rungu, tuna netra, tuna grahita, tuna daksa, dan autis.

“Ini merupakan kegiatan pertemuan daerah Pramuka berkebutuhan khusus. Yang mana pesertanya adalah anak-anak pelajar dari SLB yang berada di wilayah IV Jawa Barat,” kata Roery Veri Susapti.

Baca Juga: Pramuka Bukan Hanya untuk Anak Sekolah, Kwarcab Ciamis Gelar Gerak Napak Pancer Lintas Kota

Kegiatan dalam Pertemuan Pramuka Berkebutuhan Khusus di Kota Banjar

Lebih lanjut ia menjelaskan, program kegiatan untuk Pramuka berkebutuhan khusus tidak berbeda dengan kegiatan Pramuka pada umumnya. Namun, yang membedakan hanya layanannya saja.

“Kegiatannya tidak berbeda dengan Pramuka pada umumnya. Jadi yang membedakan layanannya, sesuai dengan kekhususannya. Materinya juga sama, hanya dimodifikasi,” jelasnya.

Menurut Roery Veri Susapti, kegiatan PDPBK tersebut meliputi ketangkasan, merangkai bunga, melukis di atas payung. Kemudian, untuk kegiatan Pramuka terdiri dari semaphore, tali temali, dan menyambung tongkat.

Untuk peralatan yang digunakan oleh peserta Pramuka berkebutuhan khusus sama dengan yang digunakan peserta didik pada umumnya. Hanya yang membedakan itu seperti tuna netra, tulisannya harus braille.

Roery Veri Susapti juga mengatakan, pertemuan tersebut rutin dilaksanakan setiap tahunnya dengan tempat yang berbeda. Serta melibatkan peserta Pramuka tingkat Penggalang dan Penegak.

“Ini yang kita libatkan tingkat Penggalang dan Penegak, karena kegiatan ini dari beberapa daerah. Jadi kalau tingkat siaga kita khawatir mereka akan kelelahan. Untuk kegiatan ini tidak bermalam, jadi hanya satu hari saja,” paparnya.

Baca Juga: Kanwil Kemenkumham Jabar Gelar Latihan Gabungan Pramuka Warga Binaan Pemasyarakatan

Roery Veri Susapti berharap, dari kegiatan tersebut para pelajar berkebutuhan khusus bisa mengikuti kegiatan kepramukaan seperti pada umumnya. Selain itu, juga mampu meningkatkan kreativitas dan rasa percaya diri. (Sandi/R3/HR-Online/Editor: Eva)

Respons Cepat, Bupati Ciamis Bantu Rumah Tidak Layak Huni di Kelurahan Ciamis

Respons Cepat, Bupati Ciamis Bantu Rumah Tidak Layak Huni di Kelurahan Ciamis

harapanrakyat.com,- Bupati Ciamis Herdiat Sunarya kembali memberikan bantuan bagi warga yang rumahnya tidak layak huni (Rutilahu). Kali ini, Herdiat membantu rumah yang dihuni kakak-adik,...
Ikan mas di Citu Hiyang Ciamis

Ikan Mas di Situ Hiyang Ciamis Tak Boleh Ditangkap, Kenapa? 

harapanrakyat.com,- Ikan mas di Situ Hiyang, Desa Sadewata, Kecamatan Lumbung, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat tak boleh ditangkap. Pemancing yang berhasil menjerat ikan mas, baik...
Arti tersembunyi dari mimpi bermain piano

Arti Tersembunyi dari Mimpi Bermain Piano, Simak Penjelasannya!

Ada arti tersembunyi dari mimpi bermain piano yang bisa membuat Anda penasaran. Mimpi memang sering kali menyimpan pesan tersembunyi yang berkaitan dengan kehidupan, termasuk...
curug Pariuk Tasikmalaya

Curug Pariuk Tasikmalaya, Wisata Tersembunyi yang Belum Banyak Orang Tahu

harapanrakyat.com,- Anda mungkin belum pernah mendengar tentang Curug Pariuk, salah satu wisata alam tersembunyi di Tasikmalaya, Jawa Barat. Padahal, air terjun atau curug ini...
Kerinduan Warga Pangandaran Naik Kereta Banjar-Cijulang

Kerinduan Warga Pangandaran Naik Kereta Banjar-Cijulang, Berharap Reaktivasi Tak Sekedar Slogan

harapanrakyat.com,- Rencana pemerintah untuk mengaktifkan kembali (reaktivasi) jalur Kereta Api Banjar-Cijulang memantik harapan besar dari masyarakat Jawa Barat, khususnya warga Kabupaten Pangandaran. Bagi banyak...
Hidden Farm Cafe Bandung

Hidden Farm Cafe Bandung, Tempat Nongkrong dengan Nuansa Ghibli Nih!

harapanrakyat.com,- Yuk coba nongkrong tenang dan jauh dari keramaian kota di Hidden Farm Cafe di Bandung, Jawa Barat. Cafe ini menyajikan suasana adem dan...