harapanrakyat.com,- Presiden Joko Widodo atau Jokowi resmikan 16 jembatan pengganti jembatan Callender Hamilton, dan pembangunan jembatan Ciloseh di Kota Tasikmalaya, Jawa Barat.
Pantauan di lapangan, peresmian itu berlangsung di atas Jembatan Parungsari, tepatnya di Jalan Letjen Suwarto, Kota Banjar, Kamis (29/8/2024).
Jembatan Callender Hamilton itu tersebar di 8 kabupaten kota. Sementara total panjang jembatan 1.030 meter dan biaya investasi mencapai Rp 1,9 triliun.
“Hari ini alhamdulillah kita akan resmikan 16 jembatan Callender Hamilton di Provinsi Jawa Barat,” kata Joko Widod, dalam sambutannya.
Baca juga: Ratusan Siswa Antusias Lihat Presiden Jokowi Melintas di Ciamis, Sempat Bagikan Kaos
Selain jembatan, presiden Jokowi juga meresmikan sebanyak 22 ruas jalan yang pelaksanaan pembangunannya melalui Instruksi Presiden (Inpres).
Jalan tersebut berada di 13 kabupaten dan kota di Jawa Barat. Adapun anggarannya menelan Rp 521 miliar.
“Dan kita juga akan meresmikan 22 jalan sepanjang 121 kilometer, di 13 kota dan kabupaten. Anggarannya Rp 521 miliar,” ungkapnya.
Kemudian, Jokowi juga meresmikan Jembatan Ciloseh, yang berada di Kota Tasikmalaya, dengan pembangunan jembatan menelan biaya sebesar Rp 112 miliar.
Jokowi berharap, dengan jembatan tersebut yang merupakan bagian dari lingkar utara Kota Tasikmalaya, dapat meningkatkan konektivitas. Selain itu, juga menunjang aksesibilitas menuju bandara Kota Tasikmalaya, dan mengatasi kemacetan dalam kota.
“Pembangunan dan perbaikan infrastruktur di berbagai daerah ini bertujuan meningkatkan konektivitas dan mengefisienkan biaya logistik juga melancarkan aktivitas, mobilitas orang dan barang,” pungkasnya. (Sandi/R6/HR-Online)