Sabtu, Mei 3, 2025
BerandaBerita TerbaruSyahrini Melahirkan Anak Pertama Tepat di Hari Ulang Tahunnya di Singapura

Syahrini Melahirkan Anak Pertama Tepat di Hari Ulang Tahunnya di Singapura

Kabar bahagia datang dari pasangan artis Indonesia yakni Syahrini dan Reino Barack. Syahrini melahirkan anak pertama tepat di hari ulang tahunnya pada Kamis, 1 Agustus 2024 di Singapura.

Baca Juga: Momen Baby Shower Syahrini, Netizen: Kok Nggak Mewah?

Kehadiran sang buah hati pertamanya ini tentu menjadi kabar menggembirakan. Mengingat pasangan yang menikah pada tahun 2019 itu telah menantinya selama lima tahun.

Kabar kelahiran ini langsung diumumkan sang artis penyanyi Indonesia melalui akun media sosialnya @princessahrini pada Kamis (1/8/2024).

Melalui story Syahrini, penyanyi tersebut membagikan kabar bahagia menyambut sang buah hati tepat di hari ulang tahunnya.

“Masyaallah. Bismillahirrahmanirrahim. Singapura, Agustus 1 2024,” tulis Syahrini dalam story akun media sosial pribadinya.

“Menyambut si kecil kami yang berharga di Hari Ulang Tahunku,” lanjutnya lagi dalam bahasa Inggris.

Syahrini Melahirkan Anak Pertama di Hari Ultahnya

Melihat postingan terbarunya, Syahrini juga membagikan potret dirinya bersama sang suami dengan keterangan yang menjadi sorotan.

Ia mengucapkan rasa syukurnya kepada Tuhan atas bertambahnya usia. Ditambah lagi kelahiran  sang buah hati yang telah dinanti lama oleh pasangan ini.

Baca Juga: Intip Bocoran Kamar Anak Pertama Syahrini Bernuansa Earth Tone

“Ya Rabb terima kasih. Bertambahnya usia pada tahun ini serta hari bertepatan dengan lahirnya buah hati kami. Penantian panjang yang berujung indah,” tulis sang penyanyi dalam postingannya.

Syahrini melahirkan anak pertama saat usianya genap 44 tahun. Ia juga mengutarakan perasaan atas pencapaian dan kesabarannya menjadi seorang istri sekaligus ibu.

“Pencapaian dari kesabaran serta tanggung jawab seorang istri dan ibu atas Ridho dan izin Mu,” ungkap sang penyanyi.

Wanita yang baru saja menjadi ibu itu juga mengutarakan rasa terima kasihnya kepada sang suami yang setia mendampingi perjalanan kehamilannya.

“Untuk suamiku yang luar biasa, terima kasih telah memanjakan dan senantiasa siaga mendampingi. Welcome To Fatherhood, Imam Terbaik @reinobarack,” tutup postingan Syahrini.

Kabar Syahrini melahirkan anak pertamanya ini tak hanya membuat keluarga bahagia, namun warganet juga turut merasakan rasa gembiranya itu.

Hal tersebut terlihat jelas dalam kolom komentar pada postingan Syahrini. Bahkan tak sedikit akun bercentang biru turut menuliskan selamat atas rasa bahagia kehadiran buah hati sang penyanyi.

“Teteh Masyaallah so happy for both of you. Ditunggu segera launching baby gemesnya,” tulis Kiky Saputri.

“So happy for you,” tulis Cristie dengan emoji hati. “Sehat selalu mom dan baby, doaku terbaik ya,” tulis akun lainnya.

Baca Juga: Fakta Menarik Kehamilan Syahrini, Reino Barrack Cium Perutnya

Kabar Syahrini melahirkan anak pertama tepat pada hari ulang tahunnya itu tentu membuat keluarga, teman sekaligus penggemar merasakan kebahagiaan. Banyak yang turut mengucapkan selamat dan doa untuk sang baby beserta ibunya. (Fatmawati/R3/HR-Online/Editor: Eva)

Jonathan Frizzy Tersandung Kasus Hukum, Netizen Ramai Singgung Soal Karma

Jonathan Frizzy Tersandung Kasus Hukum, Netizen Ramai Singgung Soal Karma

Nama Jonathan Frizzy mendadak jadi hot topic. Hal tersebut bermula ketika rumor Jonathan Frizzy tersandung kasus hukum mencuat ke permukaan. Pesinetron Indonesia itu disinyalir...
Selamat, Harris Vriza Resmi Menikah dengan Haviza Devi Setelah 5 Tahun Berpacaran

Selamat, Harris Vriza Resmi Menikah dengan Haviza Devi Setelah 5 Tahun Berpacaran

Kabar bahagia kembali datang dari selebriti tanah air. Harris Vriza resmi menikah dengan kekasihnya, Haviza Devi Anjani pada Jumat (2/5/2025) kemarin di Bali. Pasangan...
Tanggapi Keluhan Buruh, Wakil Wali Kota Banjar Dorong Pengusaha Patuhi Aturan Ketenagakerjaan

Tanggapi Keluhan Buruh, Wakil Wali Kota Banjar Dorong Pengusaha Patuhi Aturan Ketenagakerjaan

harapanrakyat.com,- Wakil Wali Kota Banjar, Jawa Barat, Supriana, akan mendorong para pengusaha untuk mematuhi aturan ketenagakerjaan. Hal tersebut menanggapi adanya keluhan dari kaum buruh...
Biar Kapok, Belasan Sepeda Motor Pelajar Berknalpot Brong Akhirnya Diangkut Tim Prabares Sat Sabhara Polres Banjar

Biar Kapok, Belasan Sepeda Motor Pelajar Berknalpot Brong Akhirnya Diangkut Tim Prabares Sat Sabhara Polres Banjar

harapanrakyat.com,- Petugas Patroli Raimas Backbone Presisi (Prabares) Sat Sabhara Polres Kota Banjar, Polda Jabar berhasil mengamankan belasan sepeda motor berknalpot brong dan tidak sesuai...
Suasana Haru Iringi Keberangkatan Jamaah Haji Sumedang Gelombang Pertama

Suasana Haru Iringi Keberangkatan Jamaah Haji Sumedang Gelombang Pertama

harapanrakyat.com,- Ribuan warga pengantar calon jamaah haji gelombang pertama memadati area Gedung Negara Sumedang, Jawa Barat. Mereka datang untuk mengantar dan mendoakan keluarga mereka...
Penyuluh Pertanian Ciamis Sabet Gelar Juara Umum Jambore Tingkat Jawa Barat

Penyuluh Pertanian Ciamis Sabet Gelar Juara Umum Jambore Tingkat Jawa Barat

harapanrakyat.com,- Sebuah kebanggaan menghampiri Kabupaten Ciamis! Dewan Pimpinan Daerah Perhimpunan Penyuluh Pertanian Indonesia (DPD Perhiptani) Kabupaten Ciamis baru saja mencatatkan namanya di puncak prestasi...