Jumat, April 25, 2025
BerandaBerita TerbaruJustin Hubner Optimis Timnas Indonesia Bisa Taklukkan Bahrain dan China

Justin Hubner Optimis Timnas Indonesia Bisa Taklukkan Bahrain dan China

Justin Hubner optimis Timnas Indonesia bisa taklukkan Bahrain dan China, di Kualifikasi Piala Dunia 2026. Bek muda tersebut, menunjukkan kepercayaan diri yang tinggi terkait kemampuan timnya.

Keyakinan Hubner muncul, seiring dengan performa impresif Timnas Indonesia, di fase grup C putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026.

Dalam dua pertandingan sebelumnya, skuad Garuda mampu menahan imbang Arab Saudi dan Australia. Sehingga, hasil tersebut menunjukkan potensi besar untuk meraih hasil positif di laga-laga mendatang.

Baca Juga: Kiper Cadangan Australia Ngaku Nggak Biasa dengan Cuaca Panas Jakarta

Hubner mengungkapkan, bahwa kemenangan dalam kedua laga tandang melawan Bahrain dan China adalah target yang harus dicapai. Hal tersebut, untuk menjaga peluang lolos ke putaran berikutnya.

“Kita perlu poin maksimal. Kita harus mengalahkan Bahrain dan China,” ungkapnya, di kawasan Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Selasa (11/9/2024).

Alasan Justin Hubner Optimis Timnas Indonesia Bisa Taklukkan Bahrain dan China

Adapun jadwal pertandingan melawan kedua negara tersebut, yaitu pada bulan Oktober 2024. Timnas Indonesia akan bertandang ke markas Bahrain pada 10 Oktober, kemudian menghadapi Cina pada 15 Oktober 2024.

Pertandingan ini sangat menentukan bagi Timnas Indonesia, yang perlu meraih poin penuh untuk memperbaiki posisi mereka di tabel klasemen kualifikasi.

Pertandingan pembuka melawan Bahrain akan berlangsung di Stadion Nasional Bahrain, Riffa. Sedangkan pertandingan kedua, melawan China akan berlangsung di Stadion Sepak Bola Pemuda Qingdao, Qingdao.

Meski harus bermain di kandang lawan, Justin Hubner optimis Timnas Indonesia bisa taklukkan Bahrain dan China. Sehingga, dapat meraih enam poin dari dua pertandingan tersebut.

Keyakinan ini didasarkan pada penampilan solid timnas sebelumnya, yang berhasil meraih hasil imbang melawan dua tim kuat di fase grup.

Melawan Arab Saudi di King Abdullah Sports City Stadium, Timnas Indonesia menunjukkan ketahanan dengan hasil imbang 1-1.

Selanjutnya, melawan Australia di Stadion Utama Gelora Bung Karno, skuad Garuda kembali menunjukkan kekuatan defensif dengan hasil imbang 0-0.

Menurut Hubner, performa tersebut mencerminkan potensi besar Timnas Indonesia untuk taklukkan Bahrain dan China, jika permainan tetap konsisten.

Baca Juga: Media Malaysia dan Vietnam Kompak Puji Timnas Indonesia

Untuk mencapai hasil yang diinginkan, Hubner menekankan pentingnya konsistensi dalam permainan dan menghindari alasan.

Ia percaya, bahwa jika Timnas Indonesia dapat mempertahankan performa yang sama seperti saat melawan Australia, kemenangan akan mungkin diraih.

“Gak butuh alasan apapun, kita harus menang melawan mereka (Bahrain dan China). Saya pikir, permainan kita beberapa waktu lalu sangat baik. Kalau kita main konsisten seperti kemarin, pasti kita bisa,” ucapnya. (Revi/R5/HR-Online/Editor: Adi Karyanto)

Pembangunan Jalan Rampung, Begini Wujud Syukur dan Kegembiraan Warga Ciamis yang Patut Dicontoh

Pembangunan Jalan Rampung, Begini Wujud Syukur dan Kegembiraan Warga Ciamis yang Patut Dicontoh

harapanrakyat.com,- Masyarakat Dusun Cikawung, Desa Sindangsari, Kecamatan Kawali, Kabupaten Ciamis, menggelar syukuran pembangunan jalan. Hal itu sebagai bentuk ungkapan terima kasih warga dan momentum...
Soal Waktu Penetapan Paslon Bupati Tasikmalaya Hasil PSU, Begini Kata KPU

Soal Waktu Penetapan Paslon Bupati Tasikmalaya Hasil PSU, Begini Kata KPU

harapanrakyat.com,- Setelah menyelesaikan tahapan rekapitulasi dan rapat pleno, KPU Kabupaten Tasikmalaya, kini tinggal melakukan penetapan paslon Bupati Tasikmalaya yang meraih suara terbanyak. Namun hal...
Tiga Terowongan Kereta Api

Tiga Terowongan Kereta Api Peninggalan Belanda di Pangandaran Jadi Cagar Budaya

harapanrakyat.com,- Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat, menetapkan tiga terowongan kereta api peninggalan Belanda di jalur Banjar-Cijulang, yakni Terowongan Hendrik, Juliana, dan...
Fachry Albar Terancam Hukuman 12 Tahun Penjara Usai Positif Narkoba

Fachry Albar Terancam Hukuman 12 Tahun Penjara Usai Positif Narkoba

Fachry Albar terancam hukuman 12 tahun setelah tertangkap karena narkoba. Ini bukanlah kali pertama Fachry Albar tersandung kasus obat terlarang. Aktor Indonesia ini rupanya...
Format Baru SEA Games

Bermain Lebih Sedikit, Format Baru SEA Games 2025 Untungkan Tuan Rumah Thailand?

Pesta olahraga SEA Games 2025 akan segera berlangsung pada Agustus 2025. Sayangnya format baru SEA Games untuk cabang olahraga sepak bola putra dinilai lebih...
Wilayahnya Jadi Langganan Banjir, Para Kades di Banjaranyar Ciamis Desak BBWS Citanduy Bangun Tanggul Sungai Ciputrahaji

Wilayahnya Jadi Langganan Banjir, Para Kades di Banjaranyar Ciamis Desak BBWS Citanduy Bangun Tanggul Sungai Ciputrahaji

harapanrakyat.com,- Selalu terdampak banjir, warga Desa Sindangrasa, Kecamatan Banjaranyar, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat minta BBWS turun tangan. Mereka harap ada pembangunan tanggul 6,5 kilometer...