Kamis, Mei 1, 2025
BerandaBerita TasikmalayaKelompok Bermotor di Tasikmalaya Kembali Berulah, Serang Warga yang Lagi Nongkrong

Kelompok Bermotor di Tasikmalaya Kembali Berulah, Serang Warga yang Lagi Nongkrong

harapanrakyat.com,- Kelompok bermotor kembali berulah menyerang warga yang sedang nongkrong di depan Warung Jalan Tamansari, Kampung Sukamaju, Kelurahan Mulyasari, Kecamatan Tamansari, Kota Tasikmalaya, Sabtu (8/9/2024).

Bahkan, aksi jagoan begundal jalanan tersebut tampak jelas terekam kamera CCTV pemilik warung. 

Dalam video itu, terlihat kelompok bermotor itu menyerang 3 pemuda yang sedang duduk di depan warung.

Baca juga: Polisi Ringkus Pelaku Curanmor di Tasikmalaya, 10 Motor Matic Diamankan

Karena merasa takut, 3 pemuda itu mencari tempat aman dengan masuk ke dalam warung. Sehingga salah seorang kelompok bermotor itu pun mengejar sambil melemparkan dua buah botol dan batu ke arah 3 pemuda yang sembunyi tersebut.

Kronologi Kelompok Bermotor Berulah di Tasikmalaya

Priyana pemilik warung mengatakan, awal mula kejadiannya sekitar pukul 03.17 WIB. Tiba-tiba saat itu datang dua motor berboncengan dari arah Bunderan Gobras lewat ke depan warung. Di saat bersamaan, ada pembeli yang sedang nongkrong di depan warung.

“Pas datang hanya lewat dan sambil menggeber-geber motor. Kemudian mereka putar balik lagi dan langsung menyerang ke anak muda 3 orang yang sedang nongkrong. Karena merasa takut, mereka masuk ke dalam warung saya, kemudian sekelompok motor itu melempari 2 botol dan batu ke dalam warung,” ungkapnya di lokasi Minggu (8/9/2024).

Menurutnya, kemungkinan mereka menyerang orang yang nongkrong di depan warung, karena arah lemparan botolnya ke arah 3 orang yang masuk ke dalam warungnya.

“Kalau dibilang lagi tawuran antar geng motor kayaknya tidak mungkin, lantaran 3 pemuda yang sedang nongkrong itu sembunyi ke dalam warung tidak melawan,” ujarnya 

Ia mengaku, warungnya baru pertama kali mengalami kejadian seperti itu sejak pertama membuka warung pada tahun 2020. Kelompok bermotor itu tidak memakai atribut salah satu geng, hanya memakai kain penutup kepala.

“Alhamdulillah tidak ada korban, meski botol yang dilempar nyaris mengenai kepala. Laporan secara resmi belum, tapi sudah mengadukan kejadian ini melalui pesan WhatsApp ke nomor Polres Tasikmalaya Kota. Mudah-mudah tidak ada lagi kejadian serupa, biar aman saat jualan di malam hari lantaran buka 24 jam,” pungkasnya. (Apip/R6/HR-Online)

Isu Strategis Arah Pembangunan

Isu Strategis Arah Pembangunan Kota Banjar 2025-2029, Apa Saja Poin Pokoknya?

harapanrakyat.com,- Sejumlah poin isu strategis yang akan menjadi arah pembangunan Kota Banjar, Jawa Barat, disampaikan Wali Kota Banjar, Sudarsono saat rapat paripurna DPRD Kota...
Asah Kreativitas dan Kepercayaan Diri

Pentas PAI di Kota Banjar Asah Kreativitas dan Kepercayaan Diri Pelajar

harapanrakyat.com,- Pentas Pendidikan Agama Islam (PAI) di Kota Banjar, Jawa Barat, untuk mengasah kreativitas dan kepercayaan diri para pelajar. Kegiatan tersebut dilaksanakan di SDN...
Latihan Pengendalian Massa

Polres Tasikmalaya Latihan Pengendalian Massa Unjuk Rasa Peringatan May Day 2025

harapanrakyat.com,- Sebagai bentuk kesiapsiagaan dan antisipasi potensi unjuk rasa menjelang Hari Buruh Internasional atau May Day 2025, personel Polres Tasikmalaya Polda Jabar mengikuti latihan...
Pelatih Timnas Indonesia U-23

PSSI Tentukan Pelatih Timnas Indonesia U-23 untuk SEA Games 2025 di Rapat Exco

Wakil Ketua Umum PSSI, Yunus Nusi mengatakan bahwa penentuan pelatih Timnas Indonesia U-23 akan diumumkan dalam Rapat Exco, bukan melalui kongres. Hal itu Yunus ungkapkan...
Komplotan Curanmor Lintas Kabupaten

Polres Sumedang Bongkar Komplotan Curanmor Lintas Kabupaten, 8 Pelaku dan 16 Motor Diamankan

harapanrakyat.com,- Jajaran Satuan Reserse Kriminal (Satreskrim) Polres Sumedang, Polda Jabar, berhasil mengungkap komplotan curanmor lintas kabupaten yang kerap beraksi di wilayah perbatasan Sumedang-Indramayu. Sebanyak delapan...
Malut United Vs Persib

Menjelang Laga Malut United Vs Persib, Bojan Hodak Optimis Tim Maung Bandung Menang dari Laskar Kie Raha

Menjelang laga Malut United vs Persib, pelatih tim Maung Bandung, Bojan Hodak sempat mengeluhkan perjalanan panjang menuju Stadion Gelora Kie Raha, Ternate, Maluku Utara. Tim...