Yeom Ki-hun resmi menjadi pelatih striker timnas Indonesia baru-baru ini. Tak lama setelah itu, pelatih asal Korea Selatan tersebut langsung menggelar latihan perdana bersama penyerang skuad Garuda. Yeom menggelar latihan selama dua hari berturut-turut pada tanggal 30-31 Agustus 2024.
Ada tiga striker yang Yeom latih, mereka adalah Dimas Drajad (Persib), Hokky Caraka (PSS Sleman), dan Ramadhan Sananta (Persis).
Baca Juga: Arhan Bakal Gabung Skuad Timnas Indonesia 1 September di Arab Saudi
Ketiganya melakukan latihan bersama untuk persiapan ronde ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. Terdekat, Indonesia akan menghadapi Arab Saudi di King Abdullah Sports City Stadium, Jeddah pada 5 September nanti.
Kelebihan dan Kekurangan Striker Timnas Indonesia Menurut Yeom Ki-hun
Setelah menggelar dua hari latihan, Yeom Ki-hun akhirnya mengetahui sejauh mana kekuatan yang dimiliki oleh para penyerang skuad Garuda. Pertama, ia banyak mengungkit kesalahan yang sering Dimas Drajad dkk lakukan.
Menurutnya, penyerang timnas Indonesia sebenarnya sudah memiliki kondisi fisik dan kekuatan yang bagus. Yeom juga tak menyangka jika penyerang Indonesia sudah memiliki hal itu.
Namun, ia mengungkapkan masih banyak menemukan kekurangan dalam berbagai aspek.
“Awalnya saya mengira para striker Timnas Indonesia kurang memiliki kekuatan. Namun, ternyata mereka sudah memiliki power dan fisik yang baik. Hanya saja mereka belum tahu bagaimana cara memanfaatkannya dengan tepat,” ungkap Yeom belum lama ini.
Yeom menjelaskan, bahwa keseimbangan ketiga striker timnas Indonesia ini kurang baik, sehingga sering kehilangan bola.
“Bahkan setelah menerima bola, mereka tidak tahu cara mengendalikannya dengan baik, yang menyebabkan bola sering terlepas,” jelasnya.
Akan tetapi, kabar baiknya adalah, Yeom telah melihat adanya perkembangan di antara ketiganya setelah menggelar latihan selama dua hari.
“Namun, setelah dua hari latihan, sudah terlihat adanya perubahan,” kata mantan pelatih Suwon Bluewings di Liga Korea Selatan itu.
Baca Juga: Maarten Paes Gabung Timnas Indonesia, Media China Langsung Ketar-ketir
Dalam sesi latihan tersebut, Yeom mengasah kemampuan tembakan jarak dekat kepada striker timnas Indonesia, untuk meningkatkan akurasi. Menurutnya, akurasi lebih penting ketimbang tendangan keras.
“Akurasi adalah kunci, bukan kekuatan. Dalam menembak, yang penting adalah ketepatan. Oleh karena itu, tidak ada tembakan jarak jauh, melainkan dari jarak dekat di dalam kotak penalti,” tandasnya.
Sebagai informasi, Shin Tae Yong memanggil lima striker timnas Indonesia untuk menghadapi Australia dan Arab Saudi. Mereka adalah Rafael Struick, Ragnar Oratmangoen, Ramadhan Sananta, Dimas Drajad dan Hokky Caraka. (Revi/R5/HR-Online/Editor: Adi Karyanto)