Minggu, April 20, 2025
BerandaBerita TerbaruInfinix Smart 8 Plus, Kombinasi Berbagai Fitur Premium

Infinix Smart 8 Plus, Kombinasi Berbagai Fitur Premium

Pasar smartphone Indonesia mendapatkan gebrakan baru dengan kehadiran Infinix Smart 8 Plus. Ponsel pintar ini mendukung berbagai fitur premium mulai dari prosesor, baterai, kamera, layar hingga multitasking foto dan video.

Baca Juga: Coolpad C16 dengan Smooth Waterdrop Screen dan Dual-Camera 50 MP

HP Infinix Smart 8 Plus Dukung Fitur Premium yang Unggul

Smartphone terbaru series Smart 8 Plus hadir dengan desain premium yang menawan serta kualitas kamera jernih. Berbagai fitur lengkap dan premium semakin menambah daya tarik ponsel ini, sehingga menjadikannya pilihan menarik bagi para pengguna.

Upgrade Desain Besar-Besaran

Jika diperhatikan dengan seksama, desain series Smart 8 Plus mengadopsi beberapa elemen dari iPhone. Hal tersebut terlihat dari penataan kamera belakang yang imbang dengan frame datar. Penampilannya kini memberikan kesan bodi yang lebih kotak.

Series Smart 8 Plus menggunakan finishing matte dengan tekstur vibrant glow texture design. Tekstur ini tidak hanya mempercantik tampilan, tetapi juga memberikan grip agar body tidak licin saat digenggam.

Baca Juga: Meizu Lucky 08, Ponsel AI dengan Sistem Kamera Star Track

Smartphone Infinix ini mengusung desain punch hole yang memberikan tampilan lebih modern daripada water drop notch. Desain ini tidak hanya membuatnya terlihat lebih sleek, tetapi juga memberikan pengalaman visual yang lebih luas dan menarik.

Selain itu, Infinix Smart 8 Plus telah berhasil melewati serangkaian pengujian yang ketat. Smartphone ini dapat bertahan setelah jatuh hingga 10 ribu kali. Disamping itu, ponsel ini tetap beroperasi dengan baik dalam suhu ekstrem mulai dari -15 °C hingga 50 °C.

Performa Handal dari UNISOC Tiger T606

UNISOC Tiger T606 telah terbukti performanya di berbagai tipe smartphone. Misalnya seperti Samsung Galaxy A03, Tecno Spark 10C, ZTE Blade A72 dan itel S23. Kini chipset ini juga mendukung performa pada series Smart 8 Plus.

Alasan mengapa UNISOC Tiger T606 lebih bertenaga dapat terlihat dari berbagai spesifikasinya. SoC ini memiliki delapan inti prosesor yang berarti jumlahnya dua kali lipat daripada Helio A22.

Tiger T606 memiliki dua inti performa Cortex A75 yang berkecepatan 1,6 GHz. Selain itu, terdapat GPU Mali-G57 MP1 dengan kecepatan 650 MHz yang cukup handal.

Melalui spesifikasi tersebut, series Smart 8 Plus mampu menjalankan berbagai aktivitas sehari-hari dengan baik. Pengguna dapat dengan lancar scrolling di sosial media, melakukan multitasking dengan berbagai aplikasi serta memainkan game kasual tanpa kendala.

Dalam hal kinerja multitasking, vendor mengklaim bahwa smartphone ini dapat menjalankan 11 aplikasi sekaligus. Selain berkat SoC yang handal, kelancaran performa ponsel ini juga atas dukungan dari sistem operasi Android 13 edisi Go.

Baca Juga: Tecno Pop 9 5G Berbekal Layar 120Hz, Kamera 48MP dan Dimensity 6300

Infinix Smart 8 Plus kini hadir dengan berbagai fitur premium yang menjadikannya lebih menarik bagi pecinta smartphone terkini. Ponsel ini menawarkan kombinasi desain elegan dan fitur premium yang mampu meningkatkan pengalaman pengguna. (R10/HR-Online)

Harga Daging Ayam di Pasar Banjar Anjlok, Sempat Dijual Rp 24 Ribu Per Kilogram

Harga Daging Ayam di Pasar Banjar Anjlok, Sempat Dijual Rp 24 Ribu Per Kilogram

harapanrakyat.com,- Harga daging ayam broiler di pasar tradisional Kota Banjar, Jawa Barat, anjlok dan sempat dijual dengan harga Rp 24 ribu per kilogram. Kondisi...
Jalan Penghubung Dua Kecamatan di Sumedang Ambles, Ratusan Warga Terdampak

Jalan Penghubung Dua Kecamatan di Sumedang Ambles, Ratusan Warga Terdampak

harapanrakyat.com,- Jalan penghubung antar dua Kecamatan di Dusun Sukamunjul, Desa Cibereum Wetan, Kecamatan Cimalaka, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, ambles tergerus longsor, Minggu (20/4/2025). Akibatnya,...
Pemilik Taman Safari

Viral Pengakuan Eks Pemain Sirkus OCI Dieksploitasi, Siapa Pemilik Taman Safari?

harapanrakyat.com,- Taman Safari Indonesia kini menjadi sorotan publik usai viralnya dugaan eksploitasi terhadap eks pemain sirkus Oriental Circus Indonesia (OCI) Taman Safari. Pertanyaan tentang...
eks pemain sirkus Taman Safari

Ini 4 Tuntutan dari Eks Pemain Sirkus Taman Safari yang Mengaku Jadi Korban Kekerasan

harapanrakyat.com,- Kasus dugaan kekerasan yang melibatkan eks pemain sirkus Taman Safari baru-baru ini membuat heboh publik. Beberapa korban yang berasal dari Oriental Circus Indonesia...
Izin tambang di Jabar

Tegas, Dedi Mulyadi Tak Segan Cabut Izin Tambang di Jabar Jika Melanggar Aturan

harapanrakyat.com,- Gubernur Jawa Barat (Jabar) Dedi Mulyadi tidak segan-segan mencabut izin tambang jika menyalahi aturan. Hal itu ditegaskan Dedi saat inspeksi mendadak ke lokasi...
Advan Soulmate, Laptop Terjangkau untuk Berbagai Kebutuhan

Advan Soulmate, Laptop Terjangkau untuk Berbagai Kebutuhan

Banyak orang berpikir bahwa laptop terjangkau pasti memiliki banyak keterbatasan. Namun, tidak semua laptop murah mengecewakan. Beberapa merek lokal mulai menghadirkan produk dengan spesifikasi...