Kamis, Mei 1, 2025
BerandaBerita CiamisKeren, Lapas Ciamis Raih Penghargaan Peluncuran Lagu Tercepat dan Terbanyak dari ORI

Keren, Lapas Ciamis Raih Penghargaan Peluncuran Lagu Tercepat dan Terbanyak dari ORI

harapanrakyat.com,- Lapas Kelas IIB Ciamis raih penghargaan dari Original Rekor Indonesia (ORI) atas adanya peluncuran lagu berbagai genre tercepat dan terbanyak. Lagu-lagu tersebut merupakan hasil karya dari narapidana Lapas Kelas IIB Ciamis. 

Baca Juga: Innalillahi, Calon Wakil Bupati Ciamis Yana D Putra Meninggal Dunia

Penyerahan penghargaan berlangsung di Aula Lapas Kelas IIB Ciamis, Jawa Barat Senin (25/11/2024). Penghargaan diserahkan secara langsung oleh Presiden ORI, Guruh Susanto kepada Kepala Lapas Ciamis, Beni Nurrahman. 

“Lapas Kelas IIB Ciamis ini sudah menciptakan sejarah, yakni telah melakukan peluncuran album dengan 55 lagu berbagai genre hal itu dengan waktu tercepat dan juga terbanyak,” ujar Presiden ORI, Guruh Susanto.

Guruh mengatakan penghargaan ini baru pertama kali diberikan, bahkan satu-satunya penghargaan yang diberikan kepada

Lapas. Lagu yang diciptakan para warga binaan sebanyak 55 lagu dari berbagai genre. Termasuk gender dangdut, reage, rock dan lain-lain. Puluhan lagu tersebut diciptakan dalam jangka waktu 28 hari saja. Sehingga memecahkan rekor penciptaan lagu tercepat.

“Harapan kami supaya kegiatan ini bisa diikuti oleh Lapas-lapas yang lain di seluruh Indonesia. Agar supaya mereka nantinya bebas bisa berguna bagi masyarakat dan negara,” tuturnya.

Lapas Ciamis Raih Penghargaan, Kalapas: Kami Sifatnya Hanya Mendukung

Sementara itu, Kepala Lapas Kelas IIB Ciamis, Beni Nurrahman mengatakan, semua lagu ini merupakan ciptaan dari 14 orang warga binaan. Sehingga dalam waktu 28 hari bisa tercipta 55 lagu. 

“Saya sifatnya hanya mendukung semua kegiatan di Lapas Ciamis. Kebetulan warga binaan minta bermusik, kami hanya mendukung silahkan saja, karena ini juga salah satu pembinaan,” katanya.

Beni juga mengucapkan terima kasih kepada ORI yang telah memberikan penghargaan ini kepada Lapas Kelas IIB Ciamis. Ia berjanji, Lapas Ciamis ke depannya akan terus berinovasi dalam penyelenggaraan kegiatan pada pembinaan sesuai amanat dan undang-undang. 

Baca Juga: Cawabup Ciamis Meninggal Dunia, Ini Kata KPU Terkait Tahapan Pilkada

“Salah satu pembinaan itu juga yakni bakat dan minat mereka yang harus kita akomodir. Jangan sampai nanti mereka tidak ada kegiatan didalam lalu pikirannya ke mana-mana, sehingga kita tampung apa yang mereka sampaikan, yang penting tidak melanggar aturan yang ada,” pungkasnya. (Feri/R7/HR-Online/Editor-Ndu)

Isu Strategis Arah Pembangunan

Isu Strategis Arah Pembangunan Kota Banjar 2025-2029, Apa Saja Poin Pokoknya?

harapanrakyat.com,- Sejumlah poin isu strategis yang akan menjadi arah pembangunan Kota Banjar, Jawa Barat, disampaikan Wali Kota Banjar, Sudarsono saat rapat paripurna DPRD Kota...
Asah Kreativitas dan Kepercayaan Diri

Pentas PAI di Kota Banjar Asah Kreativitas dan Kepercayaan Diri Pelajar

harapanrakyat.com,- Pentas Pendidikan Agama Islam (PAI) di Kota Banjar, Jawa Barat, untuk mengasah kreativitas dan kepercayaan diri para pelajar. Kegiatan tersebut dilaksanakan di SDN...
Latihan Pengendalian Massa

Polres Tasikmalaya Latihan Pengendalian Massa Unjuk Rasa Peringatan May Day 2025

harapanrakyat.com,- Sebagai bentuk kesiapsiagaan dan antisipasi potensi unjuk rasa menjelang Hari Buruh Internasional atau May Day 2025, personel Polres Tasikmalaya Polda Jabar mengikuti latihan...
Pelatih Timnas Indonesia U-23

PSSI Tentukan Pelatih Timnas Indonesia U-23 untuk SEA Games 2025 di Rapat Exco

Wakil Ketua Umum PSSI, Yunus Nusi mengatakan bahwa penentuan pelatih Timnas Indonesia U-23 akan diumumkan dalam Rapat Exco, bukan melalui kongres. Hal itu Yunus ungkapkan...
Komplotan Curanmor Lintas Kabupaten

Polres Sumedang Bongkar Komplotan Curanmor Lintas Kabupaten, 8 Pelaku dan 16 Motor Diamankan

harapanrakyat.com,- Jajaran Satuan Reserse Kriminal (Satreskrim) Polres Sumedang, Polda Jabar, berhasil mengungkap komplotan curanmor lintas kabupaten yang kerap beraksi di wilayah perbatasan Sumedang-Indramayu. Sebanyak delapan...
Malut United Vs Persib

Menjelang Laga Malut United Vs Persib, Bojan Hodak Optimis Tim Maung Bandung Menang dari Laskar Kie Raha

Menjelang laga Malut United vs Persib, pelatih tim Maung Bandung, Bojan Hodak sempat mengeluhkan perjalanan panjang menuju Stadion Gelora Kie Raha, Ternate, Maluku Utara. Tim...