Sabtu, Mei 3, 2025
BerandaBerita PangandaranBus Dilarang Melintas Jalan Batukaras-Madasari Pangandaran Selama Libur Nataru, Ini Alasannya

Bus Dilarang Melintas Jalan Batukaras-Madasari Pangandaran Selama Libur Nataru, Ini Alasannya

harapanrakyat.com,- Kendaraan seperti bus dan juga truk besar, dilarang melintas atau melewati jalan pesisir Batukaras-Madasari, Pangandaran, Jawa Barat, Senin (23/12/2024). Larangan itu selama libur Natal dan tahun baru (nataru).

Baca Juga: Operasi Lilin Lodaya 2024 di Pangandaran, Jeje: Untuk Memastikan Nataru Aman

Kapolres Pangandaran AKBP Mujianto menyarankan, para wisatawan yang akan menuju Pantai Madasari atau sebaliknya, untuk tidak menggunakan angkutan bus.

“Kami dan dari Dishub akan memasang rambu-rambu larangan untuk bus, agar tidak melintas jalan Batukaras-Madasari,” katanya (23/12/2024).

Selain itu, kendaraan berpenumpang lebih juga tidak diperkenankan untuk melewati jalur tersebut. Dengan alasan kontur jalan tersebut terbilang ekstrem.

Seperti diketahui, bahwa jalan pesisir Batukaras-Madasari ini memiliki jalan yang naik turun serta berbelok. Sehingga, arus lalu lintas sedang krodit, cukup membahayakan bagi kendaraan yang kondisinya sedang tidak sehat.

“Selain itu jalan ini tidak cukup lebar, saat volume kendaraan penuh, pasti cukup merepotkan,” ujarnya.

Jalan pesisir Batukaras-Madasari merupakan jalan alternatif yang selesai dibangun pada tahun 2023 lalu. Melewati jalan tersebut, maka wisatawan bisa menghemat waktu dibandingkan lewat jalur utama.

Baca Juga: Polisi Tindak Kendaraan Sumbu 3 yang Masih Beroperasi Jelang Nataru di Kota Banjar

Sebab, jarak tempuh jalan Batukaras Madasari sekitar 4 kilometer, sementara lewat jalan utama sekitar 10 kilometer.

Jika bus dan truk dilarang melintas di jalan tersebut, namun wisatawan yang membawa kendaraan pribadi tetap bisa melewati jalan Batukaras-Madasari.

“Ya dengan catatan jangan membawa penumpang atau muatan berlebih. Karena dikhawatirkan tidak kuat nanjak, apalagi mobilnya dalam kondisi atau performa kurang baik,” pungkasnya. (Jujang/R5/HR-Online/Editor: Adi Karyanto)  

Rest Area Karangkamulyan Ciamis dengan Wajah Baru Diresmikan Mei

Rest Area Karangkamulyan Ciamis dengan Wajah Baru Diresmikan Mei: Magnet Baru Wisatawan

harapanrakyat.com,- Pasca selesainya pembangunan rest area Karangkamulyan, yang berada di Desa Karangkamulyan, Kecamatan Cijeungjing, Ciamis, Jawa Barat, kini memiliki wajah baru. Rencananya, peresmian rest...
Deklarasi Pelajar Jabar di Hardiknas 2025

Ini 8 Kebijakan Dedi Mulyadi yang Tercantum Dalam Deklarasi Pelajar Jabar di Hardiknas 2025

harapanrakyat.com,- Peringatan Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) 2025 di Jawa Barat berlangsung istimewa dan penuh makna. Upacara peringatan Hardiknas di Jabar juga diisi dengan pembacaan...
Situ Ciranca Majalengka

Situ Ciranca Majalengka, Tempat Healing Alami, Sejuk, dan Terjangkau

harapanrakyat.com,- Jika Anda sedang mencari tempat untuk menyegarkan pikiran, Situ Ciranca bisa jadi pilihan yang tepat. Situ Ciranca terletak di Desa Teja, Kecamatan Rajagaluh,...
Gubernur Kaltim Rudy Mas'ud

Sebut Dedi Mulyadi Gubernur Konten, Siapa Rudy Mas’ud? Ini Profilnya

Harapanrakyat.com - Nama Rudy Mas’ud kini tengah menjadi perbincangan publik usai dirinya melontarkan kalimat “Gubernur Konten” pada Gubernur Jawa Barat, Dedi Mulyadi saat Rapat...
Dedi Mulyadi luruskan makna Gubernur Konten

Dedi Mulyadi Luruskan Makna Gubernur Konten dari Rudy Mas’ud: Dia Itu Ingin Muji Saya

harapanrakyat.com,-  Pernyataan Gubernur Kalimantan Timur (Kaltim), Rudy Mas’ud, soal “Gubernur Konten” menjadi sorotan publik setelah potongan videonya beredar luas di media sosial. Dalam video...
Jonathan Frizzy Tersandung Kasus Hukum, Netizen Ramai Singgung Soal Karma

Jonathan Frizzy Tersandung Kasus Hukum, Netizen Ramai Singgung Soal Karma

Nama Jonathan Frizzy mendadak jadi hot topic. Hal tersebut bermula ketika rumor Jonathan Frizzy tersandung kasus hukum mencuat ke permukaan. Pesinetron Indonesia itu disinyalir...