Rabu, Mei 7, 2025
BerandaBerita JabarKebakaran Lahan di Jatinangor Sumedang Bikin Panik Warga

Kebakaran Lahan di Jatinangor Sumedang Bikin Panik Warga

harapanrakyat.com,- Kebakaran lahan terjadi di area lahan kosong gudang penyimpanan besi sebuah pabrik di Desa Cipacing, Kecamatan Jatinangor, Sumedang Jawa Barat, Sabtu (4/1/2025). Kebakaran pun sempat membuat panik warga, lantaran lokasinya berdekatan dengan permukiman.

Dalam rekaman video amatir yang beredar, tampak asap tebal membumbung tinggi akibat kebakaran lahan tersebut. Tingginya kepulan asap tebal terlihat dari kejauhan. 

Baca Juga: Motor Tiba-tiba Terbakar Saat Digunakan Berkendara di Kota Banjar

Menurut keterangan warga, Didi, api bermula dari kepulan asap kecil yang awalnya disangka hanya pembakaran sampah. Namun, angin kencang yang bertiup saat itu, menyebabkan api dengan cepat membesar dan meluas hingga mendekati area permukiman warga.

“Awalnya kecil, cuma asap biasa. Tapi, angin kencang bikin api membesar. Warga langsung ke lokasi untuk memadamkan api,” kata Didi.

Didi menambahkan, warga bersama beberapa pekerja perusahaan berusaha memadamkan api dengan peralatan seadanya. Namun, karena api semakin membesar, mereka segera menghubungi petugas Pemadam Kebakaran (Damkar) Sumedang.

“Untung para petugas cepat datang,” ucapnya.

Damkar Turun Tangan Atasi Kebakaran Lahan di Jatinangor Sumedang

Setelah menerima laporan, tiga unit mobil damkar dari Tanjungsari, Sumedang Kota, Cileunyi dan Cicalengka langsung menuju lokasi kebakaran untuk memadamkan api.

Danru Damkar Tanjungsari, Aep mengatakan, menerima laporan kebakaran dari warga sekitar pukul 09.50 WIB, dan langsung menuju lokasi.

“Ternyata yang terbakar adalah alang-alang berada di belakang pabrik. Namun api lumayan besar,” kata Aep.

Lanjutnya menuturkan, proses untuk memadamkan api terbilang cepat. Namun meski begitu, pihaknya tetap melakukan pendinginan. Tujuannya, supaya memastikan api tak kembali menyala.

“Untuk kebakaran lahan di Jatinangor tersebut tidak sampai merambat ke permukiman atau aset perusahaan,” tutur Danru Damkar Tanjungsari Sumedang.

Baca Juga: Diduga Korsleting Listrik, Ruangan Server SMAN 1 Sumedang Terbakar

Setelah selama hampir satu jam proses pemadaman, api pun berhasil dikendalikan oleh petugas damkar. Petugas melakukan pendinginan dengan menyisir titik api kecil yang masih menyala.

Tidak ada korban akibat insiden kebakaran lahan di Jatinangor Sumedang ini. Sementara kerugian masih dalam penghitungan petugas di lokasi kejadian. (Aang/R5/HR-Online/Editor: Adi Karyanto)

Klub Terkaya di Liga 1

6 Klub Terkaya di Liga 1 2024/2025 Ini Nilainya Fantastis, Persib Bandung Posisi Tertinggi

Sederet klub terkaya di Liga 1 2024/2025 memiliki nilai fantastis, bahkan ada yang mencapai Rp 89,43 miliar. Liga 1 musim ini memang akan segera...
Koperasi Merah Putih di Kota Banjar

Koperasi Desa Merah Putih di Kota Banjar Ditarget Terbentuk Juni Mendatang

harapanrakyat.com,- Pemerintah Kota Banjar, Jawa Barat, menarget pembentukan Koperasi Merah Putih desa dan kelurahan paling lambat 15 Juni mendatang. Pemerintah Kota Banjar melalui Dinas...
Reaktivasi jalur kereta api Garut Cikajang

Reaktivasi Jalur Kereta Garut Cikajang dan Cerita si Gombar-Kuong

harapanrakyat.com,- Rencana pemerintah Provinsi Jawa Barat melakukan reaktivasi jalur kereta api Garut Cikajang, membangkitkan memori sejumlah orang tua yang pernah merasakan laju kereta uap...
Timnas Malaysia

Timnas Indonesia Ajak Tanding Timnas Malaysia, Begini Responnya

Rivalitas Timnas Indonesia dan Timnas Malaysia memang terkenal tinggi. Tak heran jika laganya banyak ditunggu-tunggu oleh masyarakat. Ketua Umum PSSI, Erick Thohir memberikan pernyataan senada....
Bambang Haryono Plt Ketua DPD Golkar Kota Banjar

Pengurus Pertanyakan Penunjukan Bambang Haryono sebagai Plt Ketua Golkar Kota Banjar 

harapanrakyat.com,- Ketua DPD Partai Golkar Provinsi Jawa Barat TB Ace Hasan Syadzily menunjuk Bambang Haryono sebagai Plt Ketua DPD Golkar Kota Banjar. Penunjukan Bambang...
Siswa akan dikirim ke Kodim 0610 Sumedang

Jalani Tes Kesehatan dan Psikologi, 40 Siswa Bakal Dibina di Kodim 0610 Sumedang 

Harapanrakyat.com - Sebagai bentuk dukungan terhadap program Gubernur Jawa Barat, Dedi Mulyadi, sebanyak 40 siswa di Kabupaten Sumedang yang bermasalah dengan hukum akan dikirim...