Kamis, Mei 1, 2025
BerandaBerita BanjarDiduga Lakukan Pungli Bantuan Modal Usaha, Ketua UPZ Kelurahan Banjar Buka Suara

Diduga Lakukan Pungli Bantuan Modal Usaha, Ketua UPZ Kelurahan Banjar Buka Suara

harapanrakyat.com,- Ketua Unit Pengumpul Zakat (UPZ) di Kelurahan Banjar, Kecamatan Banjar, Kota Banjar, Jawa Barat, akhirnya buka suara terkait dugaan pungli (pungutan liar) terhadap para penerima bantuan modal usaha.

Kasus dugaan pungutan liar itu dilakukan oleh pria berinisial U, yang merupakan Ketua UPZ Kelurahan Banjar.

Ia pun mengakui kesalahan yang sudah diperbuatnya, dan sudah mengembalikan sejumlah uang kepada para penerima bantuan modal usaha.

“Ya, karena saya tidak konsultasi terlebih dahulu dengan pihak Baznas, maka saya yang bersalah,” kata U, saat ditemui di rumahnya, Selasa (11/3/2025).

Ia mengaku, sebelumnya telah berinisiatif meminta sejumlah uang kepada para penerima manfaat bantuan modal usaha untuk infaq, dan nominalnya bervariasi.

“Saya memang berinisiatif menarik infaq dari penerima manfaat yang belum terdaftar di pemberi infaq Jumat Berkah di masjid. Nominalnya juga tidak sama, ada yang Rp 100 ribu ada juga yang Rp 25 ribu,” ungkapnya.

Baca Juga: POSNU Sebut Dugaan Pungli Bantuan Modal Usaha UPZ Baznas Kota Banjar Harus Diproses Hukum

Lanjutnya mengatakan, infaq dengan nominal Rp 100 ribu itu untuk satu tahun. Sehingga untuk memudahkan dan mengefisiensikan waktu, uang Rp 100 ribu itu ditarik hanya cukup satu kali saja.

Dengan ramainya informasi tentang dugaan pungli bantuan modal usaha tersebut, ia pun langsung mengembalikan semua uang yang sudah ditarik.

“Sudah dikembalikan semuanya, jumlahnya ada 42 orang. Tapi itu juga ada yang belum ditarik,” imbuhnya.

Sementara itu, akibat tindakan tersebut, pihak Baznas Kota Banjar telah mengeluarkan surat keputusan untuk memberhentikan U dari jabatannya sebagai Ketua UPZ Kelurahan Banjar.

U juga mengakui sudah menerima surat keputusan pemberhentian dirinya sebagai Ketua UPZ Kelurahan Banjar.

“Saya sudah diberhentikan karena melanggar kode etik. Ya, apa boleh buat saya terima karena saya tidak konsultasi dulu dengan pihak Baznas,” pungkasnya. (Sandi/R3/HR-Online/Editor: Eva)

Dituduh Curi Motor Pria Asal Garut Dihajar Warga, Dievakuasi Polisi dari Amukan Massa

Pria Asal Garut Dihajar Warga Dituduh Curi Motor, Dievakuasi Polisi dari Amukan Massa

harapanrakyat.com,- Seorang pria diduga pelaku pencuri sepeda motor di Kabupaten Garut, Jawa Barat, babak belur dihajar warga, Kamis (1/5/2025). Beruntung pria tersebut diselamatkan dari...
Kandungan Surat At Tahrim Ayat 8, Pentingnya Tobat

Kandungan Surat At Tahrim Ayat 8, Pentingnya Tobat

Kandungan surat At Tahrim ayat 8 menyinggung mengenai pentingnya tobat kepada Allah SWT. Namun sebelum memahami bagaimana pokok isi kandungannya, pahami dulu surah tersebut....
Kegiatan TC Timnas

Persiapan Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia, PSSI Minta Patrick Kluivert Segera Susun Kegiatan TC Timnas!

Guna menguatkan skill Timnas, PSSI akan melakukan pemusatan latihan atau kegiatan TC (Training Center) Timnas. Tujuannya agar Timnas lebih siap saat berlaga melawan Tiongkok...
Penyebab dan Cara Mengatasi iPhone Tidak Bisa Dicadangkan

Penyebab dan Cara Mengatasi iPhone Tidak Bisa Dicadangkan

iPhone tidak bisa dicadangkan seringkali menyulitkan pengguna ketika ingin ganti perangkat. Hal ini juga kerap membingungkan pengguna saat ingin service ponsel. Saat memperbaiki ponsel,...
Toko Bangunan Hangus Terbakar di Kawali Ciamis, Kerugian Capai Rp 200 Juta

Toko Bangunan Hangus Terbakar di Kawali Ciamis, Kerugian Capai Rp 200 Juta

harapanrakyat.com,- Sebuah toko bangunan di Desa Talagasari, Kecamatan Kawali, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, hangus terbakar, Kamis (1/5/2025). Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa kebakaran...
Juara Liga 1

Menuju Juara Liga 1 2024/2025, Persib Bandung Cuma Butuh 2 Poin untuk Kalahkan Malut United

Kemenangan Persib Bandung untuk menjadi juara Liga 1 bak sudah di depan mata. Pada Liga 1 2024/2025 pekan ke-31, tim Maung Bandung ini hanya...