Sabtu, Mei 24, 2025
BerandaBerita PangandaranBaru Sehari Liburan, Sudah Ada Dua Wisatawan Terseret Arus di Pantai Barat...

Baru Sehari Liburan, Sudah Ada Dua Wisatawan Terseret Arus di Pantai Barat Pangandaran

harapanrakyat.com,- Tim gabungan yang terdiri dari Polres Pangandaran, bersama TNI Angkatan Laut dan juga Balawista Kabupaten Pangandaran, berhasil menyelamatkan dua wisatawan yang terseret arus laut di Pantai Barat Pangandaran, Selasa (1/4/2025).

Menurut Ketua SAR Barakuda Pangandaran Sakio, kejadian tersebut terjadi di Pos 5 Objek Wisata Pantai Barat Pangandaran. Tempat ini terkenal memiliki arus cukup berbahaya.

“Iya betul, hanya terseret arus kencang. Tapi alhamdulilah tim gabungan berhasil menyelamatkannya,” katanya.

Menurut Sakio, di kawasan tersebut sudah terpasang bendera sebagai tanda larangan berenang. Tapi tetap saja ada yang bermain atau berenang di pos 5.

Kapolres Pangandaran, AKBP Mujianto mengatakan, kejadian pertama terjadi pada pukul 11.15 WIB. Saat itu seorang wisatawan bernama Riyan (15) terseret arus laut. Kedua petugas dari Sat Polairud Polres Pangandaran, bersama Balawista Kabupaten Pangandaran, yang sedang berjaga di lokasi langsung merespons dan bergerak cepat menuju korban. 

Dengan kerjasama tim yang solid, mereka berhasil mengevakuasi Riyan dan membawanya ke RSUD Pangandaran untuk mendapatkan perawatan medis.

Kejadian kedua terjadi sekitar pukul 12.10 WIB. Saat itu wisatawan lain, Resta (25), juga terseret arus laut di area yang tidak boleh untuk berenang. Dengan sigap, personel TNI AL Pangandaran dan petugas Balawista kembali turun tangan. Mereka mengamankan korban dan segera membawanya untuk mendapatkan pertolongan medis di rumah sakit.

Kapolres Mujianto mengungkapkan bahwa kedua korban terseret arus saat berenang di area yang memang sudah dipasang tanda peringatan.

“Kami berterima kasih kepada seluruh petugas yang telah sigap dan bekerja cepat dalam menyelamatkan kedua wisatawan ini. Kejadian ini menunjukkan bahwa kesiapsiagaan tim SAR gabungan sangat penting untuk memastikan keselamatan para wisatawan di pantai,” ujarnya.(Jujang/R6/HR-Online)

Pernikahan Al Ghazali dan Alyssa Daguise

Maia Estianty Tegaskan Akan Hadir di Pernikahan Al Ghazali dan Alyssa Daguise

Kabar mengejutkan datang dari Maia Estianty, ibunda Al Ghazali. Sempat menggegerkan publik lantaran bakal absen di pernikahan Al Ghazali dan Alyssa Daguise, kini sang...
Apa Alasan Luar Angkasa Gelap, Simak Ulasan Selengkapnya

Apa Alasan Luar Angkasa Gelap? Simak Ulasan Selengkapnya

Pernahkah kita berpikir apa alasan luar angkasa gelap, padahal terdapat Matahari? Harusnya, jikalau Matahari dan bintang menyinari langit angkasa tentu akan membuat areanya menjadi...
Vivo S30 Siap Meluncur 29 Mei, Begini Bocoran Spesifikasinya

Vivo S30 Siap Meluncur 29 Mei, Begini Bocoran Spesifikasinya

Vivo kembali menunjukkan dominasinya dengan bersiap meluncurkan lini smartphone terbaru, yaitu seri Vivo S30, di China pada 29 Mei 2025. Seri tersebut akan mencakup...
BPBD Ungkap Sejumlah Daerah di Ciamis yang Terdampak Bencana Longsor hingga Pergerakan Tanah 

BPBD Ungkap Sejumlah Daerah di Ciamis yang Terdampak Bencana Longsor hingga Pergerakan Tanah 

harapanrakyat.com,- BPBD Ciamis menerima sejumlah laporan kejadian bencana alam yang terjadi di wilayah Ciamis, Jumat (23/5/2025). Dari laporan tersebut, peristiwanya terjadi di tiga kecamatan...
Angka Depresi di Jabar Tertinggi di Indonesia, H. Arip Rachman Sosialisasikan Perda No 5/2018 di Tasikmalaya

Angka Depresi di Jabar Tertinggi di Indonesia, H. Arip Rachman Sosialisasikan Perda No 5/2018 di Tasikmalaya

harapanrakyat.com,- Anggota Komisi IV DPRD Provinsi Jawa Barat, H. Arip Rachman, SE, MM kembali menyambangi masyarakat di pelosok Kabupaten Tasikmalaya. Politisi PDIP ini melakukan...
Sejarah Gunung Parang Purwakarta yang Penuh Mitos

Sejarah Gunung Parang Purwakarta yang Penuh Mitos

Gunung Parang yang terletak di Kecamatan Tegalwaru, Kabupaten Purwakarta, Jawa Barat, bukan hanya populer sebagai salah satu destinasi wisata ekstrem kelas dunia. Di balik...