harapanrakyat.com,- Sebanyak 120 calon jemaah haji Kota Banjar, Jawa Barat, yang akan berangkat ke Tanah Suci tahun 2025, melakukan tes kebugaran fisik yang diselenggarakan Dinas Kesehatan Kota Banjar, Rabu (16/4/2025).
Calon jemaah haji tersebut menjalani cek kebugaran fisik dengan cara berjalan kaki sepanjang 1,6 kilometer mengitari kawasan Banjar Water Park (BWP).
Baca Juga: 235 Calon Jemaah Haji Kloter 33 JKS Asal Kota Banjar Diberangkatkan
Kepala Dinas Kesehatan Kota Banjar, Saefuddin mengatakan, tes tersebut diikuti oleh 120 orang dari total 250 calon jemaah haji yang berasal dari Kota Banjar.
Calon jemaah haji ini adalah peserta untuk gelombang pertama. Mereka nantinya bakal menjalani serangkaian tes fisik sebagai bagian dari persiapan dalam melaksanakan ibadah haji tahun 2025.
Peserta mengikuti tes kebugaran fisik dengan metode rockport, yakni berjalan sejauh 1,6 kilometer. Serta tes 6 menit berjalan untuk mengukur daya tahan tubuh calon jemaah haji.
Lanjutnya menjelaskan, tes kebugaran tersebut bertujuan untuk mengukur tingkat kesehatan fisik calon jamaah. Mengingat tantangan fisik yang akan mereka hadapi selama menunaikan ibadah haji cukup berat.
Tes Kebugaran Fisik Calon Jemaah Haji di Kota Banjar
Tes kebugaran ini juga untuk memberikan informasi yang jelas kepada para calon jemaah haji mengenai kondisi fisik mereka. Sehingga mereka dapat mempersiapkan diri lebih matang sebelum berangkat ke Tanah Suci.
“Hasil tes ini kemudian kami kategorikan beberapa tingkat kebugaran, yaitu kurang, cukup baik atau bahkan sangat baik. Sehingga mereka lebih siap nantinya,” terang Saefuddin.
Terpisah, Kepala Kemenag Kota Banjar, Akhmad Fikri Firdaus mengatakan, jumlah kuota haji pada tahun ini untuk Kota Banjar sebanyak 178 orang, dengan cadangan 72 orang.
Baca Juga: 11 Jemaah Haji Kota Banjar Gagal Berangkat Tahun Ini, Kenapa?
Untuk saat ini calon jemaah haji tengah menjalani tes kebugaran fisik. Adapun untuk tes kesehatan akan dilakukan setelah calon jemaah haji melakukan pelunasan biaya haji.
“Setelah pelunasan kami juga akan melaksanakan bimbingan manasik tingkat kota dan kecamatan. Semoga untuk pelunasan berjalan lancar,” harapnya. (Muhlisin/R3/HR-Online/Editor: Eva)