Jumat, Mei 2, 2025
BerandaBerita CiamisDiduga Lupa Matikan Tungku, Dapur Rumah Warga Lakbok Ciamis Terbakar

Diduga Lupa Matikan Tungku, Dapur Rumah Warga Lakbok Ciamis Terbakar

harapanrakyat.com,- Diduga lupa mematikan tungku usai memasak, dapur rumah warga di Dusun Sukamukti, RT 20/06, Desa Puloerang, Kecamatan Lakbok, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, terbakar pada Selasa (15/4/2025) malam.

Kebakaran dapur rumah milik Sadan Sudiman (72), warga Kecamatan Lakbok itu terjadi pada pukul 19.00 WIB, dan sempat membuat panik warga sekitar. Mereka pun langsung memadamkan api dengan alat seadanya, serta segera menghubungi petugas Damkar (Pemadam Kebakaran) Pos WMK Banjarsari, Kabupaten Ciamis.

Baca Juga: Kebakaran Rumah di Cihaurbeuti Ciamis, Pemilik Alami Kerugian Ratusan Juta

Petugas Damkar Pos WMK Banjarsari, Bintang Nur Alam mengatakan, akibat kejadian tersebut, dapur rumah milik Sadan nyaris habis terbakar.

“Saat kami tiba di lokasi kejadian, alhamdulillah api sudah berhasil dijinakan oleh warga. Kendati demikian, kami tetap melakukan pendinginan, mengingat bara masih ada yang tersisa,” katanya.

Menurut Bintang, kebakaran dapur rumah warga tersebut diduga kuat bersumber dari tungku. Karena sebelum kejadian sempat digunakan untuk memasak.

Baca Juga: Rumah Permanen Milik Warga Ciamis Kebakaran, Diduga Akibat Korsleting Listrik

“Jadi dalam tungku itu masih ada bara yang tertinggal, lalu menyambar tumpukan kayu bakar yang ada di samping tungku. Sehingga terjadi kobaran api dan langsung melalap ke bagian dinding dapur yang terbuat dari bahan mudah terbakar,” terangnya.

Berdasarkan informasi yang dihimpun harapanrakyat.com, bencana kebakaran tersebut tidak sampai menimbulkan korban jiwa. Namun pemilik rumah alami kerugian yang mencapai jutaan rupiah. (Suherman/R3/HR-Online/Editor: Eva)

Jaminan Kehilangan Pekerjaan

Buruh di Kota Banjar Desak Perusahaan Terapkan Jaminan Kehilangan Pekerjaan

harapanrakyat.com,- Buruh di Kota Banjar, Jawa Barat, mendesak pengusaha untuk menerapkan Undang-Undang Nomor 13 Tahun 2023 tentang Ketenagakerjaan. Pengusaha juga harus menerapkan jaminan kehilangan...
Aksi May Day

Aksi May Day di Garut Menyedihkan, Buruh Korban PHK Perusahaan Pailit Belum Terima Upah Terakhir

harapanrakyat.com,- Ratusan buruh korban PHK (Pemutusan Hubungan Kerja) PT Danbi Internasional di Garut, Jawa Barat, menggelar aksi May Day atau hari buruh internasional, Kamis...
Batik Hokokai Pekalongan, Sejarah di Balik Motifnya yang Rumit

Batik Hokokai Pekalongan, Sejarah di Balik Motifnya yang Rumit

Batik Hokokai Pekalongan sangat terkenal. Batik Hokokai ini memiliki sejarah di baliknya. Kini batik tersebut menjadi salah satu warisan budaya yang sangat penting. Sebagai...
Hari Buruh Tanpa Unjuk Rasa, Polres Kota Banjar Inisiasi Kegiatan Sosial hingga Jalan Santai

Hari Buruh Tanpa Unjuk Rasa, Polres Kota Banjar Inisiasi Kegiatan Sosial hingga Jalan Santai

harapanrakyat.com,- Peringatan Hari Buruh Internasional atau May Day di Kota Banjar, Jawa Barat, kali ini berbeda. Biasanya peringatan ini identik dengan aksi unjuk rasa,...
Gerobak PKL di Langensari Kota Banjar Ludes Terbakar, Diduga Akibat Selang Kompor Gas Bocor

Gerobak PKL di Langensari Kota Banjar Ludes Terbakar, Diduga Akibat Selang Kompor Gas Bocor

harapanrakyat.com,- Sebuah gerobak milik pedagang kaki lima di samping Puskesmas Langensari 2, Kecamatan Langensari, Kota Banjar, Jawa Barat, ludes terbakar. Peristiwa itu pun membuat...
People Nearby Telegram Hilang, Ini Alasannya

People Nearby Telegram Hilang, Ini Alasannya

People Nearby Telegram hilang atau telah dihapus oleh pihak aplikasi sendiri untuk meningkatkan moderasi konten. Selain itu, juga untuk melindungi privasi pengguna serta mencegah...