Minggu, April 20, 2025
BerandaBerita JabarDinkes Sebut Dokter Kandungan yang Lecehkan Pasien Sudah Tidak Praktik di Garut

Dinkes Sebut Dokter Kandungan yang Lecehkan Pasien Sudah Tidak Praktik di Garut

harapanrakyat.com,- Video CCTV dokter kandungan diduga melakukan pelecehan terhadap pasien ibu hamil mendadak viral. Insiden itu terjadi di salah satu klinik swasta di Garut, Jawa Barat. Dinas Kesehatan Kabupaten Garut menyatakan, oknum dokter tersebut sudah tidak praktek di Garut, dan insiden itu terjadi pada tahun 2024.

Video CCTV berdurasi 53 detik mendadak viral di jagat maya. Dalam video tersebut menunjukan tangan oknum dokter melakukan pelecehan dengan cara meraba bagian dada pasien ibu hamil yang sedang dilakukan Ultra Sonografi (USG). 

Dinas Kesehatan Garut menyatakan, insiden itu memang terjadi di salah satu klinik di Garut. Oknum dokter tersebut kini sudah tidak berpraktik di Garut. Selain itu peristiwa pelecehan juga sempat diadukan ke Dinas Kesehatan, namun informasi terakhir dokter dengan korban telah menyelesaikan masalah pelecehan tersebut secara musyawarah.

Baca Juga: Dokter Kandungan di Garut Viral, Diduga Lecehkan Pasien saat USG, Aksinya Terekam CCTV

“Memang kita belum sempat melakukan pemeriksaan secara kronologi, yang bersangkutan sekarang sudah tidak praktik di Garut. Dulu sempat ada yang laporan, kalau tidak salah sudah diselesaikan secara kekeluargaan,” kata Leli Yuliani, Kadis Kesehatan Garut, Selasa (15/4/2025).

Leli juga menyebut, oknum dokter itu statusnya bukan Aparatur Sipil Negara (non ASN), meski begitu oknum dokter tersebut pernah praktik di beberapa Rumah Sakit di Garut, termasuk klinik di Garut. Pasca kejadian adanya aduan ke Dinas, oknum dokter berinisial MSF itu sudah tidak memiliki izin praktik di Garut.

Baca Juga: Oknum Guru di Garut Gesek Kemaluan ke Bokong Murid Laki-Laki

“Bukan ASN, memang praktik di beberapa klinik, di Rumah Sakit Malangbong juga pernah, kemudian di beberapa Rumah Sakit di Garut. Saat ini menurut sumber daya praktik Dinas, yang bersangkutan tidak memiliki izin praktik di Kabupaten Garut,” tambahnya. (Pikpik/R7/HR-Online/Editor-Ndu)

Lima Fakta Kemenangan Persib Bandung Vs Bali United

Lima Fakta Kemenangan Persib Bandung Vs Bali United

Sejumlah fakta menarik tercatat kala Persib Bandung meraih kemenangan atas Bali United dengan skor 2-1. Laga pekan ke-29 Liga 1 tersebut, tersaji pada Jumat...
Jadi Ketua MUI Kota Banjar 2025-2030, Muin Abdurrohim Dukung Apa Saja yang Pemkot Programkan

Jadi Ketua MUI Kota Banjar 2025-2030, Muin Abdurrohim: Siap Dukung Program Pemkot

harapanrakyat.com,- KH Muin Abdurrohim terpilih menjadi Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kota Banjar, Jawa Barat, periode 2025-2030 secara aklamasi. Pengasuh Pondok Pesantren Miftahul Huda...
Pohon Tumbang Sempat Tutup Jalan Raya Pamarican Ciamis

Pohon Tumbang Sempat Tutup Jalan Raya Pamarican Ciamis

harapanrakyat.com,- Jalan Raya Pamarican-Banjar tepatnya di Gunung Putri, Desa Sukajaya, Kecamatan Pamarican, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, sempat tertutup akibat pohon tumbang. Perisitwa itu terjadi...
Anggota TNI Gadungan Ditangkap di Pangandaran, Ternyata Pria Penderita Gangguan Jiwa

Anggota TNI Gadungan Ditangkap di Pangandaran, Ternyata Pria Penderita Gangguan Jiwa

harapanrakyat.com,- Seorang pria asal Kecamatan Kawali, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, berinisial W (52) ditangkap karena menjadi anggota TNI gadungan. W yang mengaku sebagai anggota...
Ratusan Anggota Polres Garut Digeser ke Pemungutan Suara Ulang Tasikmalaya

Ratusan Anggota Polres Garut Digeser ke Pemungutan Suara Ulang Tasikmalaya

harapanrakyat.com,- Ratusan aparat kepolisian dari Polres Garut, Jawa Barat, diperbantukan untuk mengawal jalannya Pemungutan Suara Ulang (PSU) Kabupaten Tasikmalaya. Polres Garut menyebut, bahwa pergeseran anggota...
PSU Pilkada Tasikmalaya, Cecep-Asep Klaim Unggul Versi Hitung Cepat Internal

PSU Pilkada Tasikmalaya, Cecep-Asep Klaim Unggul Versi Hitung Cepat Internal

harapanrakyat.com,- Cecep Nurul Yakin-Asep Sopari Al Ayubi, pasangan calon Bupati Tasikmalaya nomor urut 02 klaim unggul suaranya di Pemilihan Suara Ulang (PSU) Pilkada Kabupaten...