Rabu, April 30, 2025
BerandaBerita TasikmalayaKorban Tertabrak Mobil Jip Bassis Dewa 19 di Tasikmalaya Makin Membaik, Polisi...

Korban Tertabrak Mobil Jip Bassis Dewa 19 di Tasikmalaya Makin Membaik, Polisi Ungkap Dua Pihak Tempuh Jalur Islah

harapanrakyat.com,- Korban yang tertabrak mobil jip basis band Dewa 19 kini semakin membaik. Korban yang bernama Sandika Ramadansyah (8) tertabrak di Jalan Nasional Tasikmalaya-Pangandaran, tepatnya di Kecamatan Cikalong, Kabupaten Tasikmalaya, Senin (21/4/25) kemarin. 

Karena kondisinya makin membaik, medis pun mengizinkan keluarga untuk merawat korban di rumah. Meski begitu, pemantauan kondisi kesehatan akan terus berlangsung dari pihak medis.

Sementara itu, dari peristiwa ini pihak keluarga korban dan pengemudi mobil menempuh jalur islah. Kendati begitu, polisi tetap memproses kejadian ini dan melakukan olah TKP.

Kasat Lantas Polres Tasikmalaya AKP Iwan Sujarwo mengatakan, pihaknya selain sudah melakukan olah TKP, juga sudah mendatangi korban dan keluarganya. Bahkan pihaknya memberikan paket sembako. Sebagaimana arahan dari Kapolres, sambungnya, pihaknya akan tetap memfasilitasi penanganan insiden kecelakaan ini. 

“Dari keluarga korban sudah menyatakan akan menyelesaikan ini dengan cara kekeluargaan,” ungkapnya, Selasa (29/4/25).

Adapun alasan keluarga korban menempuh jalur islah, sambungnya, karena penabrak menyatakan kesiapannya secara penuh, baik untuk pengobatan hingga pemulihan fisik korban. Bahkan, Yuke Bassis Dewa 19 bersedia memberikan kebutuhan lain kepada korban. 

“Jadi, dari pihak keluarga sepakat untuk islah karena dari pengemudi siap bertanggung jawab secara penuh,” pungkasnya. (Apip/R6/HR-Online)

Fachry Albar Sudah Digugat Cerai Istri Diam-Diam Sejak Januari 2025

Fachry Albar Sudah Digugat Cerai Istri Diam-Diam Sejak Januari 2025

Fachry Albar sudah digugat cerai istri secara diam-diam. Ternyata, Fachry sudah mendapat gugatan sebelum terjerat kasus narkobanya. Perceraian sang aktor cukup mengejutkan warganet. Baca Juga:...
Aktivis GMNI Desak Kejaksaan Usut Tuntas Kasus Dugaan Korupsi Tunjangan DRPD Kota Banjar

Aktivis GMNI Desak Kejaksaan Usut Tuntas Kasus Dugaan Korupsi Tunjangan DPRD Kota Banjar

harapanrakyat.com,- Penetapan tersangka DRK dalam kasus dugaan korupsi tunjangan rumah dinas dan tunjangan transportasi, pada anggaran Sekretariat DPRD Kota Banjar, Jawa Barat, periode 2017-2021...
Polisi Periksa Sopir Travel Minibus Pasca Laka Maut di Tol Cisumdawu Sumedang

Polisi Periksa Sopir Travel Minibus Pasca Laka Maut di Tol Cisumdawu Sumedang

harapanrakyat.com,- Pasca kecelakaan (laka) maut di Tol Cisumdawu Kilometer 189, Unit Gakkum Satlantas Polres Sumedang, Jawa Barat, masih melakukan pemeriksaan terhadap sopir travel minibus,...
Yuke Dewa 19 Tabrak Anak Kecil di Tasikmalaya, Begini Kronologinya

Yuke Dewa 19 Tabrak Anak Kecil di Tasikmalaya, Begini Kronologinya

Kabar Yuke Dewa 19 menabrak seorang anak di Cikalong, Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat beberapa hari lalu berhasil mencuri perhatian publik. Kala itu, ia mengendarai...
Petugas Disdukcapil Ciamis Jemput Bola Berikan Layanan Adminduk Malam Hari ke Rumah Warga

Petugas Disdukcapil Ciamis Jemput Bola Berikan Layanan Adminduk hingga Malam Hari ke Rumah Warga

harapanrakyat.com,-  Pemerintah Kabupaten Ciamis melalui Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Ciamis, Jawa Barat, terus memberikan pelayanan prima kepada masyarakat. Salah satunya adalah melakukan...
Aksesoris ADV 150, Makin Keren dan Siap Tampil Beda

Aksesoris ADV 150, Makin Keren dan Siap Tampil Beda

Honda ADV 150 memang punya tampilan yang gagah sejak lahir. Tapi, pasti ada keinginan untuk membuat motor Honda ini terasa lebih menawan lagi. Menambahkan...