Setelah ramai isu berpacaran, Nino Fernandez akhirnya mengunggah video kebersamaan dengan Steffi Zamora. Kabar kedekatan dua sejoli ini, sebenarnya sudah tercium sejak terciduk menghadiri pernikahan Luna Maya dan Maxime Bouttier beberapa hari yang lalu.
Melihat kemesraan kedua artis Indonesia tersebut, banyak netizen yang berspekulasi bahwa mereka tengah menjalin asmara. Ternyata kabar itu bukanlah sekedar gosip semata. Baru-baru ini, pemeran utama serial “Duren Jatuh” itu terlihat membagikan video “A day in My Life” bersama Steffi di akun TikTok-nya.
Baca Juga: Ayu Dewi Buka Suara Usai Video Sindiran ke Gisel Viral, Tegaskan Hanya Bercanda
Dalam video, nampak Nino memamerkan keakraban dengan artis cantik tersebut saat menikmati liburan di Bali. Hal itu seolah memberikan isyarat kuat terkait kebenaran hubungan asmara mereka. Warganet pun ramai ikut berkomentar menanggapinya.
“Setelah go public, a day in my life isinya steffi semua????,” tulis salah satu warganet.
Nino Fernandez dan Steffi Zamora Akhirnya Go Public di Instagram
Kedua pasangan selebriti tanah air tersebut, akhirnya go public setelah tertangkap kamera di pernikahan Luna Maya dan Maxime Bouttier melalui kanal Youtube TS Media. Baik Steffi Zamora maupun Nino Fernandez sama-sama membagikan potret dengan pengantin di Instagramnya masing-masing.
Unggahan itu mereka bagikan pada Sabtu (10/5/2025), di waktu yang hampir bersamaan. Tak lupa Steffi menuliskan tagar “MOONtotheMAX “ sebagai caption. Sementara itu, aktor berusia 41 tahun itu menuliskan ucapan terimakasih kepada Luna dan Maxime karena telah mengundangnya bersama Steffi.
“Luna dan Max, terima kasih sudah mengundang kami ke pernikahan kalian yang sangat indah dan sakral di sini..di Ubud” tulis Nino dalam penggalan caption-nya.
Tanggapan Netizen Terkait Hubungan Nino-Steffi
Banyak netizen yang ikut berbahagia melihat Nino Fernandez dan Steffi Zamora mulai terbuka dengan hubungan mereka. Namun, ada juga yang terkejut mengenai fakta bahwa mantan suami artis Hannah Al Rashid itu telah berstatus duda.
“Finally post bareng steffi, walaupun hati mungil ini agak potek tapi gak papa om,” komentar akun@bilbil0.
Baca Juga: Terciduk Mesra di Kondangan Luna Maya, Gisel dan Cinta Brian Diduga Berpacaran
“Nino said: pada berisik nih netizen gue keluarin aja sekalian,” tambah akun @lusiana.
“Nino fernandez bukannya suaminya hannah al rasyid?” sahut lainnya.
Instagram Story Hannah Al Rashid Jadi Sorotan
Hannah Al Rashid diduga menanggapi hubungan Steffi Zamora dan Nino Fernandez melalui Instagram Story-nya. Tiga jam usai unggahan pasangan baru tersebut, Hannah berbagi aktivitas mendengarkan lagu Bernadya berjudul “Kini Mereka Tahu” di Spotify.
Lagu itu terkenal sebagai lagu patah hati dan liriknya menceritakan tentang seseorang yang mengaku dulu mengarang cerita tentang kebaikan pasangannya.
“Kukarang cerita yang semula tak ada. Caraku sampaikan seolah semua nyata. Agar semuanya setuju. Dan yakin pada pilihan ku. Memilihmu. Sifat baikmu yang orang tahu. Itu karanganku. Sifat aslimu yang hancurkanku. Mereka tak tahu,” isi penggalan lirik tersebut.
Baca Juga: Isa ZegaTerima Vonis Penjara 3,5 Tahun Akibat Hina Shandy Purnamasari
Sebagai informasi, Nino Fernandez dan Hannah Al Rashid mengumumkan pernikahan pada Desember 2020, namun tidak jelas kapan mereka resmi menikah. Bahkan, hingga kini telah bercerai, publik pun juga tidak mengetahui kapan waktu pastinya. Terlepas dari hal tersebut, kini hubungan Nino dan Steffi justru banyak mendapat dukungan netizen. Meskipun keduanya terpaut beda usia yang cukup jauh, yakni 17 tahun. (R10/HR-Online)