Microsoft Surface Pro 12 memiliki spesifikasi mengagumkan di kelasnya. Karena spesifikasinya berkelas setiap penggunanya merasa beruntung saat mengoperasikannya. Tak mengherankan karena vendor ini memang selalu menghadirkan produk menjanjikan.
Baca Juga: Microsoft Surface Pro 11, Keyboard Fleksibel dan Baterai Setara Mac
Hal ini dengan tujuan untuk memanjakan setiap penggemarnya. Maka dari itu, ketahui dengan baik bagaimana detail spesifikasi laptop Microsoft tersebut. Untuk mengetahuinya, bisa mengikuti terus pembahasan lengkapnya di bawah ini.
Microsoft Surface Pro 12 dan Spesifikasinya
Microsoft telah resmi meluncurkan Surface Pro 12, perangkat 2-in-1 terbaru yang dirancang untuk menghadirkan pengalaman komputasi berbasis AI dengan harga yang lebih terjangkau. Bersamaan dengan itu, Microsoft juga memperkenalkan Surface Laptop 13.
Keduanya mengusung chip Snapdragon X Plus 8-core dari Qualcomm yang efisien dan mendukung fitur-fitur AI terbaru seperti Copilot+, Recall, dan Click to Do. Laptop ini memiliki kualitas yang baik apabila meninjau spesifikasinya. Lantas seperti apa spesifikasinya?
Layar
Spesifikasi pertama, kita akan membahas sektor layarnya. Laptop ini memiliki layar touchscreen LCD dengan ukuran 12 inci.
Layarnya memang luas sehingga mampu membuat penggunanya lebih leluasa saat mengoperasikan laptop. Selain luas, layarnya juga jernih karena memiliki resolusi 2.196 x 1.464 pixel.
Layar pada laptop Microsoft Surface Pro 12 tersebut juga membawa refresh rate 90Hz. Dengan layar yang jernih, kebutuhan pengguna bisa terpenuhi secara optimal lewat laptop ini.
Kamera
Dari layar, kini kita beralih ke fotografinya. Laptop ini memiliki kamera dengan resolusi yang besar.
Di bagian depannya, ada kamera selfie beresolusi 1080p. Kamera tersebut berdampingan dengan Windows Hello.
Lalu untuk kamera belakangnya memiliki resolusi 10 MP. Dengan resolusi yang besar, laptop ini bisa membantu penggunanya untuk memotret foto maupun merekam video.
Dapur Pacu
Spesifikasi di sektor dapur pacu laptop Microsoft Surface Pro 12 tidak kalah mengagumkan. Hal ini karena laptop tersebut membawa Qualcomm Snapdragon X Plus yang memiliki 8 inti.
Performanya semakin unggulan karena laptop ini menggunakan RAM LPDDR5X yang memiliki kapasitas hingga 16 GB. Kapasitas RAM yang besar diimbangi dengan penyimpanan yang tidak kalah memadai.
Laptop ini memiliki penyimpanan yang kapasitasnya sebesar 256 atau 512 GB. Karena hal itu, pengguna bisa lebih mudah untuk menyimpan berbagai data penting.
Baterai
Baterai merupakan salah satu sektor spesifikasinya yang mampu menunjang kualitas laptop. Karena hal itu, vendor tidak main-main dalam menghadirkan baterai di laptop ini.
Baca Juga: Perangkat Terbaru Microsoft Surface Laptop 7 Siap Dirilis
Daya yang ada di laptop Microsoft Surface Pro 12 ini bisa bertahan sampai dengan 12 jam dalam penggunaan web. Lalu untuk pemutaran video lokal, baterainya bisa tahan sampai 16 jam.
Berbicara soal baterai, vendor rupanya menghilangkan port isi daya Surface Connect yang sifatnya magnetis. Hal inilah yang membuat pengguna bisa mengoperasikan ponsel dalam waktu lama.
Konektivitas
Laptop dengan rangka aluminium ini memiliki konektivitas yang lengkap dan memadai. Beberapa diantaranya yaitu Bluetooth 5.4 dan Wi-Fi 7. Sayangnya, di laptop ini tak ada pilihan seluler.
Fitur AI Copilot+ untuk Produktivitas
Kedua perangkat ini masuk dalam kategori Copilot+ PC, yang berarti mereka mendukung fitur-fitur AI canggih dari Microsoft. Fitur-fitur ini mencakup Recall untuk mencari aktivitas sebelumnya, Click to Do untuk otomatisasi tugas, dan Windows Studio Effects untuk peningkatan kualitas video dan audio saat konferensi. Dengan Neural Processing Unit (NPU) 45 TOPS, perangkat ini mampu menjalankan fitur-fitur AI secara efisien tanpa mengorbankan daya tahan baterai.
Surface Pro 12 dan Surface Laptop 13 akan tersedia secara umum mulai 20 Mei 2025, dengan versi bisnis menyusul pada 22 Juli 2025. Pre-order sudah dibuka melalui situs resmi Microsoft, Amazon, dan Best Buy.
Baca Juga: Microsoft Surface Laptop 6 2025, Simak Bocoran Spesifikasinya
Tak bisa kita pungkiri bahwa Microsoft Surface Pro 12 termasuk salah satu laptop berkualitas. Semakin menarik untuk memilikinya karena laptop ini tersedia dalam berbagai pilihan warna. Mulai dari ocean, violet dan platinum. Penggemar bisa memilih varian warna tersebut sesuai dengan keinginannya. (R10/HR-Online)