Berita Pangandaran (harapanrakyat.com).- Jelang pelaksanaan Pilkada Pangandaran, Mantan Ketua DPRD Kabupaten Pangandaran Iwan M Ridwan berharap, Jihad jilid 2 tetap solid.
Menurut Iwan, keberhasilan dimasa kepemimpinan Jeje Wiradinata – Adang Hadari sangat terasa oleh masyarakat Pangandaran. Dengan begitu, dirinya berharap pada Pilkada nanti, Jihad kembali maju sebagai calon Bupati dan calon Wakil Bupati Pangandaran.
“Agar kebijakan pemerintah saat ini tak berhenti gara-gara Pilkada, maka solusinya Jihad jilid 2 di pilkada nanti harus berlanjut,” ujarnya, Senin (24/2/2020).
Meski ada isue pecah kongsi, atau paket murni, pihaknya menganggap hal itu wajar dalam politik.
Namun Iwan Ridwan berharap agar Jihad jilid 2 kembali bersatu, agar kebijakan-kebijakan yang sudah terasa manfaatnya oleh masyarakat, bisa berlanjut.
“Kalau sampai benar Jeje – Adang pecah kongsi saya hawatir terjadi gejolak dan pembangunan jadi tersendat, kalau pembangunan di Pangandaran tersendat, maka untuk mewujudkan Pangandaran wisata kelas dunia juga akan sulit terwujud,” jelasnya.
Maka dari itu, untuk mewujudkan visi misi pemerintah Kabupaten Pangandaran menjadi kawasan wisata berkelas dunia, kuncinya Jeje-Adang harus kembali bersatu di Pilkada nanti. (Enceng/R8/HR Online)