Rabu, Mei 7, 2025
BerandaBerita JabarGubernur Jabar: Kampus 2 Polman Sokong Masa Depan Segitiga Rebana

Gubernur Jabar: Kampus 2 Polman Sokong Masa Depan Segitiga Rebana

Berita Jabar (Harapanrakyat.com),- Gubernur Jawa Barat (Jabar) Ridwan Kamil menyatakan pembangunan kampus 2 Polman (Politeknik Manufaktur) Bandung di Kecamatan Harjamukti, Cirebon, bisa meningkatkan SDM. Kampus Polman ini akan menyokong masa depan Segitiga Rebana (Cirebon-Subang-Majalengka).

Berbagai fasilitas infrastruktur mendukung keberadaan kampus Polman Bandung ini, mulai dari Pelabuhan Internasional Patimban, Subang. Juga Bandara Internasional Kertajati, Majalengka.

“Hadirnya kampus Polman ini bisa meningkatkan kemajuan kualitas SDM wilayah Cirebon. Sehingga masa depan Jabar ada pada wilayah Segitga Rebana,” ungkap Ridwan Kamil saat audiensi dengan Polman Bandung di Gedung Pakuan, Bandung, Rabu (21/10/2020).

Meski demikian, Ridwan Kamil berpesan Kota Cirebon pun perlu memiliki tiga hal dalam menyokong kampus 2 Polman Bandung. Yakni penguatan teknologi manufaktur 4.0 dengan bantuan tekonologi baru.

Kedua, adanya jurusan manufaktur maritim dalam mendukung kualitas SDM yang nanti proyeksinya jadi pekerja pada Pelabuhan Patimban. Hadirnya Polman harus jadi solusi agar tidak ada pengangguran ketika banyak pabrik.

Ketiga, Kota Cirebon perlu mengoptimalkan sektor ekonomi kreatif. Khususnya kriya yang bisa menjadi dya tarik dan menjadi pelengkap keberadaan kampus 2 Polman Bandung.

“Konveksi manufaktur ini tujuannya untuk memaksimalkan kekuatan ekonomi kreatif kriya. Dengan dukungan teknologi baru, jangan sampai dalam pengerjaannya masih cara manual,” jelas Ridwan Kamil.

Direktur Polman Bandung, Dede Buchori Muslim menuturkan,pihaknya akan adopsi konsep kampus hijau dan berteknologi dalam pembangunan  kampus Polman Bandung di Kota Cirebon. Dual pole concept yakni blue pole dan green pole guna mendukung ekosistem teknologi manufaktur 4.0.

Kampus Polman Cirebon juga siap menghadirkan tiga bidang keilmuan yakni sosial dan budaya, ekonomi serta teknologi. Dari survei masyarakat Cirebon juga ingan adanya pendidikan tinggi politeknik dengan program studi teknik jenjang D3/D4.

“Hadirnya kampus 2 Polman dapat membantu peningkatan SDM Jabar khususnya untuk wilayah Cirebon,” pungkasnya. (R9/HR-Online)

Editor: Dadang

Samsung Galaxy Tab S10 FE Resmi Meluncur, Tablet Super Nyaman dengan Performa Canggih

Samsung Galaxy Tab S10 FE Resmi Meluncur, Tablet Super Nyaman dengan Performa Canggih

Samsung Galaxy Tab S10 FE dan S10 FE Plus resmi meluncur di Indonesia. Dua tablet kelas menengah dengan harga terjangkau ini menawarkan layar luas...
Fraksi PKB DPRD

Fraksi PKB DPRD Kota Banjar Minta Pemkot Perhatikan Pesantren, Desak Penerbitan Perwal

harapanrakyat.com,- Fraksi PKB DPRD Kota Banjar, Jawa Barat, meminta Pemerintah Kota Banjar, memperhatikan kemajuan lembaga pendidikan non formal pondok pesantren. Hal itu disampaikan saat memberikan...
Pemain Timnas Naturalisasi

PSSI Tegaskan Tidak Mau Menambah Pemain Timnas Naturalisasi Jelang Piala Dunia 2026, Ini Alasannya

PSSI baru saja menyampaikan kabar mengejutkan jelang laga Timnas Indonesia melawan China dalam babak Kualifikasi Piala Dunia 2026. PSSI mengambil keputusan tegas bahwa tidak...
Perplexity AI di Whatsapp, Ini Cara Kerjanya

Perplexity AI di Whatsapp, Ini Cara Kerjanya

Kehadiran teknologi kecerdasan buatan (AI) kini semakin mudah diakses, salah satunya melalui integrasi Perplexity AI di WhatsApp. Perplexity atau yang terkenal sebagai platform pencarian...
Andre Taulany Kembali Gugat Cerai Istri Setelah Sempat Ditolak Hakim

Andre Taulany Kembali Gugat Cerai Istri Setelah Sempat Ditolak Hakim

Andre Taulany kembali gugat cerai istri membuktikan bahwa ia mantap berpisah. Sebelumnya hakim menolak gugatan dari Andre. Tidak menyerah, komedian kondang tersebut memilih mengajukan...
Pertumbuhan Ekonomi

DPRD Kota Banjar Minta Pemkot Genjot Pertumbuhan Ekonomi

harapanrakyat.com,- Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Banjar, Jawa Barat, melaksanakan rapat paripurna penyampaian Laporan Hasil Pembahasan Rancangan Awal RPJMD Kota Banjar tahun 2025-2029,...