Kamis, Mei 22, 2025
BerandaBerita CiamisKadispar Ciamis: Wisatawan Situ Panjalu Asal Bandung Positif Covid-19

Kadispar Ciamis: Wisatawan Situ Panjalu Asal Bandung Positif Covid-19

Berita Ciamis, (harapanrakyat.com),- Kepala Dinas Pariwisata (Kadispar) Kabupaten Ciamis, Jawa Barat H Wasdi mengungkapkan, ada salah satu wisatawan asal Bandung yang hendak masuk ke objek wisata Situ Panjalu positif Covid 19. 

Menurutnya, selama libur lebaran 2021, objek wisata Situ Panjalu masih dibuka dengan menerapkan protokol kesehatan (prokes) yang ketat.

“Salah satunya kami melakukan tes kepada pengunjung secara acak. Kami menyediakan seribu alat tes swab antigen. Hasilnya ada satu pengunjung asal Bandung yang positif Covid-19,” katanya, Senin (24/5/2021).

Setelah mengetahui ada salah satu pengunjung positif Covid-19, Satgas langsung melakukan evakuasi dengan membawa wisatawan tersebut ke Puskesmas Panjalu.

“Dengan adanya wisatawan yang terkonfirmasi positif Covid-19, pengetatan objek wisata langsung dilakukan. Kami juga mewajibkan para pengunjung menggunakan masker ataupun menjaga jarak,” katanya. 

Bukan hanya di objek Situ Panjalu, Dinas Pariwisata juga melakukan tes swab antigen secara acak kepada wisatawan lainnya yang datang ke objek wisata yang ada di Ciamis.

“Selama pemantauan libur hari raya para pelaku objek wisata di Ciamis menerapkan prokes cukup baik dan hanya ditemukan satu pengunjung yang terkonfirmasi positif Covid-19, ” Pungkasnya. (Fahmi/R7/HR-Online)

Editor: Ndu

Disbudpora Ciamis Pastikan Gelar Ziarah Makam Leluhur dan Galuh Ethnic Carnival di Hari Jadi 383

Disbudpora Ciamis Pastikan Gelar Ziarah Makam Leluhur dan Galuh Ethnic Carnival di Hari Jadi 383

harapanrakyat.com,- Disbudpora Ciamis Pastikan ziarah makam leluhur dan Galuh Ethnic Carnival dalam rangkaian Hari Jadi ke 383 Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, siap dilaksanakan. Hal...
Meninggal Dunia di Sungai Cisepet

Dikabarkan Hilang, Lansia Warga Petirhilir Ciamis Ditemukan Meninggal Dunia di Sungai Cisepet

harapanrakyat.com,- Seorang pria lansia (lanjut usia) bernama Kiso (83), warga Dusun Pasirkadu, Desa Petirhilir, Kecamatan Baregbeg, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, ditemukan meninggal dunia di...
Minuman Teh Bunga Telang

Inovasi Mahasiswi UBHI di Kota Banjar, Bikin Minuman Teh Bunga Telang untuk Penyakit Hipertensi

harapanrakyat.com,- Sejumlah mahasiswi Program Pasca Sarjana dari Universitas Bhakti Husada Indonesia (UBHI) Kabupaten Kuningan, membuat inovasi minuman teh bunga telang untuk penyakit hipertensi di...
Komisi D DPRD Ciamis Kawal SE Gubernur Jawa Barat Soal Pendidikan dan Larangan Motor untuk Siswa

Komisi D DPRD Ciamis Kawal SE Gubernur Jawa Barat Soal Pendidikan dan Larangan Motor untuk Siswa

harapanrakyat.com,- Komisi D DPRD Ciamis terus gencar lakukan kunjungan kerja dan monitoring dan evaluasi pelaksanaan surat edaran (SE) Gubernur Jawa Barat nomor: 45/KP.03.03/Kesra. SE...
DPRKPLH Ciamis Alokasikan Rp 1 Miliar untuk 41 Rumah Tinggal Layak Huni Tahun 2025

DPRKPLH Ciamis Alokasikan Rp 1 Miliar untuk 41 Rumah Tinggal Layak Huni Tahun 2025

harapanrakyat.com,- DPRKPLH Ciamis mengalokasikan anggaran Rp 1 Miliar dari APBD Ciamis untuk Rumah Tinggal Layak Huni (Rutilahu) tahun 2025. Hal itu disampaikan Kepala DPRKPLH...
Hadits Mendiamkan Orang, Begini Hukumnya dalam Islam.

Hadits Mendiamkan Orang, Begini Hukumnya dalam Islam

Pada dasarnya, Islam melarang untuk saling membenci, memutuskan hubungan hingga tidak bertegur dengan saudara sesama muslimnya. Terlebih lagi, jika hal ini dilakukan lebih dari...