Seorang petugas Satlantas Polresta Banjar, tampak tengah membagikan masker kepada setiap pengendera sepeda motor yang melintas di jalur lintas selatan tujuan Jawa Tengah dan Jawa Timur, Jum’at (14/02/2014) malam. Foto: Entang Saeful Rachman/HR
Banjar, (harapanrakyat.com),-
Antisipasi terjadinya kecelakaan lalu lintas akibat debu vulkanik gunung kelud, Jawa Timur, petugas Polresta Banjar, Jawa Barat, membagikan ratusan masker kepada pengguna motor di jalur lintas selatan tujuan Jawa Tengah dan Jawa Timur, Jum’at (14/02/2014) malam.
Konsentrasi pembagian masker dilakukan petugas di setiap lampu merah di jalur lintas selatan di Kota Banjar. setiap pengendara motor yang melintas diberi satu masker.
Selain membagikan masker, petugas juga menghimbau kepada setiap pengendara motor agar menggunakan helm kaca agar tidak menggangu penglihatan saat berkendara.
Menurut Aiptu Reki, petugas Satlantas Polresta Banjar, pembagian masker ini dilakukan petugas setelah Jumat (14/02/2014) siang terjadi kecelakaan lalu lintas. Dua sepeda motor terlibat tabrakan akiabt matanya terkena debu vulkanik letusan gunung kelud. (Ntang/R2/HR-Online)