Selasa, Mei 13, 2025
BerandaBerita BanjarWarga Kota Banjar Meninggal Dunia di dalam Mobil saat Hendak Berobat

Warga Kota Banjar Meninggal Dunia di dalam Mobil saat Hendak Berobat

Berita Banjar, (harapanrakyat.com),- Tidak mendapatkan perawatan secara intensif, seorang warga Kota Banjar, Jawa Banjar, meninggal dunia saat berada di dalam mobil, Selasa (13/7/2021).

Warga yang meninggal itu bernama, Rohayati (56), warga Lingkungan Pintusinga, Kelurahan/Kecamatan Banjar.

Salah seorang keluarga almarhumah Tatang mengatakan, sebelum meninggal, Rohayati sempat dibawa untuk pergi berobat karena sakit, namun kondisi klinik di Kota Banjar dan fasilitas kesehatan lainnya penuh.

Korban pertama kali dibawa ke Klinik Asyifa, terus ke Puskesmas Banjar 3 tapi antriannya panjang.

Karena suaminya ingin segera ditangani kemudian dibawa ke RS Dadi Keluarga Ciamis ternyata disitu juga sama penuh.

“Setelah itu almarhumah dibawah ke RS AL Arif penuh juga,” ujar Tatang kepada awak media, Selasa (13/7/2021).

Baca Juga: Wakil Wali Kota Banjar Nana Suryana Positif Terpapar Covid-19

Kemudian, Rohayati juga sempat dibawa ke Klinik Al Amin, disitu dilakukan pemeriksaan dan dinyatakan sudah meninggal dunia.

“Korban meninggal dunia itu sekitar 11.30 WIB di klinik Al Amin, lalu dibawa ke ruang jenazah RSUD Kota Banjar,” tambahnya.

Selain itu, saat pertama dilakukan pemeriksaan di Klinik Asyifa, hasil pemeriksaan rapid antigen almarhumah dinyatakan positif Covid-19.

Sedangkan, pada saat tiba di Instalasi Pemulasaraan Jenazah RSUD Kota Banjar, petugas tidak berani untuk melakukan tindakan, lantaran almarhumah meninggal dunia secara tidak wajar.

Dokter Spesialis Forensik RSUD Kota Banjar, dr. Hendrik Septiana, mengatakan, petugas tidak bisa melakukan tindakan sebelum adanya identifikasi dari kepolisian. (Sandi/R8/HR Online)

Beasiswa Garuda, Kuliah Gratis di Luar Negeri bagi Siswa Berprestasi dan Tidak Mampu

Kabar Gembira! Beasiswa Garuda, Kuliah Gratis di Luar Negeri bagi Siswa Berprestasi dan Tidak Mampu

harapanrakyat.com,- Beasiswa Garuda kembali hadir sebagai solusi kuliah gratis di luar negeri bagi pelajar Indonesia berprestasi. Program beasiswa ini terbuka bagi siswa dari keluarga...
Pasca Kebakaran Ponpes di Sumedang, Puluhan Santri Mengungsi ke Tenda Darurat

Pasca Kebakaran Ponpes di Sumedang, Puluhan Santri Mengungsi ke Tenda Darurat

harapanrakyat.com,- Pasca kebakaran Pondok Pesantren (Ponpes) Darul Qur'an Al-Islami, Sumedang, Jawa Barat, 46 orang santri laki-laki terpaksa mengungsi ke tenda darurat. Kebakaran tersebut menghanguskan...
Salah Satu Keluarga Korban Jiwa Pemusnahan Amunisi Kadaluarsa di Garut Meminta Pertanggungjawaban

Salah Satu Keluarga Korban Jiwa Pemusnahan Amunisi Kadaluarsa di Garut Meminta Pertanggungjawaban

harapanrakyat.com,- Salah satu keluarga korban jiwa terkena ledakan saat pemusnahan amunisi kadaluarsa, di Garut, Jawa Barat, menuntut pertanggungjawaban kepada pemerintah. Hal tersebut disampaikan oleh...
Resmi Go Public, Nino Fernandez Unggah Video Bareng Steffi Zamora, Netizen A day in My Life Isinya Steffi Semua

Resmi Go Public, Nino Fernandez Unggah Video Bareng Steffi Zamora, Netizen: “A day in My Life Isinya Steffi Semua”

Setelah ramai isu berpacaran, Nino Fernandez akhirnya mengunggah video kebersamaan dengan Steffi Zamora. Kabar kedekatan dua sejoli ini, sebenarnya sudah tercium sejak terciduk menghadiri...
Cara Mengaktifkan Cookie di iPhone dan Segudang Manfaatnya

Cara Mengaktifkan Cookie di iPhone dan Segudang Manfaatnya

Cara mengaktifkan cookie di iPhone bisa dipraktikkan untuk merasakan sendiri manfaatnya. Namun sebelum melakukan tutorial HP untuk mengaktifkannya, pahami dulu sebenarnya apa itu cookies....
BKPSDM Ciamis Pastikan Seleksi PPPK Tahap Kedua Berjalan Sesuai Prosedur

BKPSDM Ciamis Pastikan Seleksi PPPK Tahap Kedua Berjalan Sesuai Prosedur

harapanrakyat.com,- Pemkab Ciamis, Jawa Barat, melalui Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) memastikan proses seleksi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) tahap...