Kamis, Mei 8, 2025
BerandaBerita CiamisDi Ciakar Ciamis, Habis Divaksin Covid-19 Pulang Dapat Parcel

Di Ciakar Ciamis, Habis Divaksin Covid-19 Pulang Dapat Parcel

Berita Ciamis, (harapanrakyat.com),- Warga Desa Ciakar, Kecamatan Cipaku, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, yang habis divaksin di Balai Desa setempat, mendapatkan parcel atau bingkisan. Parcel tersebut sebagai bentuk apresiasi untuk warga yang ikut vaksinasi Covid-19.

Kepala Desa Ciakar, Kamil Hasan mengatakan, bahwa bingkisan tersebut sumbangan dari PT Djarum DSO Banjar.

“Alhamdulilah, itu semua berkat adanya kerjasama Karang Taruna Jaya Santana dengan PT Djarum. Yaitu pemberian parsel untuk 200 masyarakat yang habis divaksin Covid-19,” katanya kepada HR Online, Jumat (27/8/2021).

Sementara itu, salah seorang anggota KarangTaruna Jaya Santana, Aris Hadiana menambahkan, kegiatan pelaksanaan vaksinasi Covid-19 tersebut pada hari Rabu dan Kamis (25-26/8/2021).

Menurutnya, vaksinasi ini merupakan ikhtiar untuk menjaga dan menekan laju pertumbuhan Covid-19. 

Adapun bingkisan dari PT Djarum DSO Banjar, katanya, sebagai bentuk apresiasi dan dukungan untuk masyarakat. Terutama untuk warga Desa Ciakar yang habis divaksin,” katanya.

Lebih lanjut Aris menuturkan, bahwa parcel tersebut berupa beras dan makanan cemilan.

“Jadi jangan menilai dari apa yang kita berikan. Akan tetapi melihat dari sisi bagaimana kita bisa saling membantu, untuk memulihkan kondisi bangsa Indonesia. Salah satu ikhtiarnya dengan mengikuti vaksinasi Covid-19 ini,” tuturnya.

Lanjut Aris mengatakan, program vaksinasi Covid-19 tersebut sangat penting dalam mempercepat pemulihan pada segala sektor.

“Oleh karena itu sudah sewajarnya seluruh masyarakat mendukung program vaksinasi,” pungkasnya. (Edji/R5/HR-Online)

Editor : Adi Karyanto

Pengurus Koperasi Merah Putih

Cara Warga Banjar Menjadi Pengurus Koperasi Merah Putih, Bakal Dapat Gaji?

harapanrakyat.com,- Dinas Koperasi Usaha Kecil Menengah dan Perdagangan (KUKMP) Kota Banjar, Jawa Barat, mengungkapkan prosedur dan persyaratan menjadi anggota dan pengurus Koperasi Merah Putih. Lantas,...
Gubernur Jabar Dedi Mulyadi di Musrenbang 2025

Musrenbang Jabar 2025, Dedi Mulyadi: APBD untuk Infrastruktur dan Program Warga Kurang Mampu

harapanrakyat.com,- Gubernur Jawa Barat Dedi Mulyadi menegaskan, Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Jawa Barat akan difokuskan untuk pembangunan infrastruktur dan program untuk meningkatkan...
Mahar Maxime Bouttier untuk Luna Maya dan Makna di Baliknya

Mahar Maxime Bouttier untuk Luna Maya dan Makna di Baliknya

Mahar Maxime Bouttier untuk Luna Maya di hari bahagia pasangan artis Indonesia tersebut bikin netizen penasaran. Maxime Bouttier dan Luna Maya akhirnya resmi menikah....
Kuasa Hukum Keluarga Korban Tidak Puas dengan Hasil Rekonstruksi Pembunuhan Wanita Muda di Ciamis

Kuasa Hukum Keluarga Korban Tidak Puas dengan Hasil Rekonstruksi Pembunuhan Wanita Muda di Ciamis

harapanrakyat.com,- Kuasa hukum keluarga korban pembunuhan wanita muda di kamar kosan daerah Ciamis, Jawa Barat, Galih Hidayat, mengaku tidak puas dengan hasil rekonstruksi. Satreskrim...
Juara Pertama Liga 1

Raih Juara Pertama Liga 1 2024/2025, Bojan Hodak Berikan Tambahan Libur untuk Persib

Persib Bandung resmi menjadi juara pertama Liga 1 2024/2025. Kemenangan tersebut disambut bahagia oleh semua pihak, baik pemain, pelatih, pihak manajemen, hingga Bobotoh. Euforia tersebut...
Jeda Coffee and Eatery, Tempat nongkrong yang lagi hits di Cisayong Tasikmalaya

Tempat Nongkrong yang Lagi Hits di Cisayong Tasikmalaya, Punya View Pegunungan Hijau

harapanrakyat.com,- Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat, punya tempat nongkrong baru lagi yang sedang hits nih, terletak di Jalan Sukasetia, Kecamatan Cisayong, cafe ini menyuguhkan pemandangan...