Kamis, Mei 29, 2025
BerandaBerita CiamisBanyak Pedagang Ikan di Ciamis Tidak Tempati Kios di Pasar Terpadu

Banyak Pedagang Ikan di Ciamis Tidak Tempati Kios di Pasar Terpadu

Foto: Ilustrasi

Ciamis, (harapanrakyat.com),-

Meski Pemkab Ciamis sudah membangun Pasar Ikan Terpadu di komplek Pasar Manis Ciamis, namun tidak membuat seluruh pedagang ikan berjualan di tempat tersebut. Saat ini masih banyak pedagang ikan di Pasar Manis yang masih berjualan di sembarang tempat.

Kondisi itu tampaknya dikeluhkan pedagang ikan yang sudah menempati jongko di blok Pasar Ikan Terpadu. Pasalnya, dengan kondisi seperti ini, membuat pedagang ikan yang masih berjualan di sembarang tempat bisa leluasa di jangkau oleh pembeli, karena berada di dalam pasar yang tentunya ramai pembeli.

“Terus terang saja, kami yang sudah pindah ke tempat ini (pasar terpadu) membuat banyak kehilangan pelanggan. Karena pelanggan kami enggan datang ke sini karena jaraknya jauh dari blok sayuran. Mereka lebih memilih membeli ikan yang masih berjualan di dalam pasar, karena jaraknya dekat,” ungkap Yati Suryati, pedagang ikan di Pasar Ikan Terpadu Ciamis, akhir pekan lalu.

Yati pun meminta ketegasan Pemkab Ciamis agar segera merelokasi semua pedagang ikan yang masih berjualan di sembarang tempat. ” Kita minta semua pedagang ikan dipusatkan di sini. Hal itu agar tidak merugikan pedagang yang sudah mau direlokasi di pasar terpadu,” katanya.

Hal senada dikatakan Sumi, pedagang ikan laut di pasar terpadu. Dia mengatakan, Pemkab terkesan membiarkan pedagang ikan masih berjualan di tempat sembarang. Padahal, saat sosialisasi relokasi  beberapa waktu lalu, Pemkab menyatakan bahwa seluruh pedagang ikan harus pindah dan ditempatkan di Pasar Ikan Terpadu.

“Tapi, kenyataannya malah seperti ini. Pemkab juga tidak berbuat banyak ketika masih ada pedagang yang membandel,” ujarnya.

Dihubungi terpisah, Kepala Badan Penyuluh Pertanian Perikanan dan Perkebunan (BP4K) Kabupaten Ciamis, Sutriaman, mengaku kecewa menyusul masih banyaknya pedagang ikan yang masih membendel. Dia mengatakan, pihaknya akan segera berkoordinasi dengan Dinas Peternakan dan Perikanan dan Satpol PP Ciamis, agar seluruh pedagang ikan bisa seluruhnya menempati Pasar Terpadu.

“Pemkab membangun Pasar Ikan Terpadu mengingat Ciamis ini sebagai daerah penghasil ikan tawar terbesar di Jawa Barat. Nah, dengan didirikannya pasar terpadu, agar terjadi perputaran uang di Pasar Ciamis dari adanya penjualan ikan. Jadi, pembeli dari luar daerah bertransaksi di pasar dan tidak langsung datang ke petani ikan,” ungkapnya. (Her/R2/HR-Online)

Kapal Asing Berbendera Malaysia

Kapal Asing Berbendera Malaysia Masuk Perairan Garut, Polairud Periksa Kapten Kapal

harapanrakyat.com,- Sebuah kapal asing berbendera Malaysia bernama SEAPUP memasuki kawasan perairan Santolo, Garut, Jawa Barat, tanpa memberikan informasi terlebih dahulu. Satuan Polisi Air dan...
Soedrajat Argadiredja

Kasus Tunjangan Rumdin Anggota DPRD Kota Banjar, Soedrajat Argadiredja Buka-bukaan Usai Diperiksa Kejaksaan

harapanrakyat.com,- Mantan Anggota DPRD Kota Banjar, Jawa Barat, Soedrajat Argadiredja buka-bukaan perkara dugaan korupsi tunjangan rumah dinas dan transportasi pada anggaran Sekretariat DPRD Kota...
Fitur Secret Chat Telegram Hilang

Cara Menggunakan Fitur Secret Chat Telegram Hilang

Mirip dengan berbagai aplikasi pesan lainnya, Telegram menawarkan kemampuan yang memungkinkan para penggunanya untuk mengirim pesan sementara. Lalu akan terhapus secara otomatis setelah jangka...
Hati-Hati, Inilah Kerusakan iPhone yang Tidak Bisa Diperbaiki

Hati-Hati, Inilah Kerusakan iPhone yang Tidak Bisa Diperbaiki

Pengguna gadget perlu tahu apa saja kerusakan iPhone yang tidak bisa diperbaiki. Dengan begitu, bisa lebih berhati-hati saat membawa maupun mengoperasikan HP iPhone kesayangannya....
Penyebab Masalah Beat Karbu Brebet di Putaran Bawah

Penyebab Masalah Beat Karbu Brebet di Putaran Bawah

Bingung saat motor Beat karbu brebet di putaran bawah? Sebenarnya, masalah pada motor matic ini bukan hanya karena telat mengisi bahan bakar saja. Pasalnya,...
Tempat Peribadatan JAI

Tempat Peribadatan JAI Dibangun Lagi, Pemkot Banjar akan Tegakan Perwal Melalui Pendekatan

harapanrakyat.com,- Pemerintah Kota Banjar, Jawa Barat, akan berupaya melakukan penegakan Peraturan Walikota (Perwal) No. 450/Kpts.155.Huk/2011, terkait aktivitas pembangunan kembali tempat peribadatan JAI (Jemaat Ahmadiyah...