Selasa, Mei 6, 2025
BerandaBerita BisnisLeading Indicator Saham Berperan untuk Mengetahui Pergerakan Harga

Leading Indicator Saham Berperan untuk Mengetahui Pergerakan Harga

Leading indicator saham menjadi salah satu dari sekian banyaknya jenis indikator dalam analisa teknikal. Bahkan jumlahnya hingga puluhan. Indikator dalam analisa teknikal berbeda dengan pola.

Pola memiliki artian Anda harus belajar candlestick yang membentuk sebuah rangkaian dalam tren. Sedangkan untuk indikator itu sendiri merupakan grafik atau volume.

Indikator disebut sebagai grafik yang digunakan untuk analisa teknikal. Dari sekian banyaknya jenis indikator ada yang cukup menarik yaitu leading indicator saham. Agar lebih jelas, bisa simak penjelasan berikut ini.

Baca Juga: Penjualan Saham Treasury Mengenai Definisi, Contoh, Hingga Metodenya

Pengertian Leading Indicator Saham

Dalam dunia investasi saham tentu banyak sekali istilah yang harus Anda pahami. Bahkan untuk mendapatkan keuntungan besar, ada beberapa teknik yang harus dipelajari.

Salah satu yang berperan penting yaitu menganalisa teknikal saham. Dalam hal ini, menggunakan indikator sebagai cara untuk mengetahui pergerakan harga saham menjadi hal wajib yang perlu investor ketahui.

Dari banyaknya indikator leading adalah salah satunya. Indikator leading adalah memimpin. Artinya indikator yang dahului pergerakan harga sahamnya.

Dengan artian lain jika indikator ini memberi sinyal buy atau sell yang lebih awal. Sebagai contoh untuk indikator leading yaitu relative strength index, volume, stochastic oscillator, dan masih banyak yang lainnya.

Secara garis besar indikator jenis ini jumlahnya jauh lebih banyak jika dibanding dengan indikator lainnya.

Baca Juga: Saham Emiten Kertas Memiliki Kinerja Positif, Ini Rekomendasinya!

Cocok Digunakan Ketika Pasar Sedang Tren

Leading indicator saham berbeda dengan jenis lainnya. Namun ketika pasar sedang trend sideways indikator ini cocok untuk digunakan.

Asumsi leading indicator ini adalah ketika harga sudah overbought atau oversold berbalik arah. Jika indikator terbaca setelah 4-5 bar candle, maka artinya hanya membutuhkan 1 bar candle saja.

Dengan menggunakan indikator ini membantu lebih cepat dalam prediksi harga. Kemungkinan terjebak pada bull trap atau bear trap yang jauh lebih besar juga bisa terjadi pada leading indicator.

Untuk itu, sebaiknya Anda lebih berhati-hat. Semua yang bertipe oscillator merupakan leading indicator. Sedangkan untuk indikator yang terkait dengan volume yaitu MFI, OBV, dan A/D. Namun untuk leading indicator saham yang sering investor gunakan yaitu MCAD.

Baca Juga: Transaksi Crossing Saham: Pengertian, Cara, dan Syarat Transaksinya

Peran Leading Indicator Bagi Investor

Investor menggunakan beberapa strategi untuk dapat mengetahui pergerakan harga saham setiap saat. Bakan indikator ini juga membantu investor untuk mendapatkan keuntungan besar.

Hanya saja, untuk risikonya juga cukup tinggi. Adanya indikator leading membantu berperan memprediksi perubahan secara signifikan yang terjadi dalam perekonomian.

Meski tidak selamanya akurat, membantu informasi mengenai perekonomian untuk masa depan dengan berbagai data lainnya.

Perusahaan juga bisa membuat keputusan strategis untuk mengantisipasi kondisi ekonomi yang berpengaruh pada pendapatan. Untuk itu leading indicator saham memiliki peran yang cukup penting bagi para investor. (R10/HR-Online)

Acer Nitro Lite, Laptop Gaming Berteknologi AI

Acer Nitro Lite, Laptop Gaming Berteknologi AI

Acer kembali menghadirkan laptop gaming dari jajaran lini Nitro, yakni Nitro Lite (NL16-71G). Perangkat ini dirancang khusus untuk para casual gamer sekaligus mendukung kreativitas...
Bripda Rizak Aril Zakri Harumkan Polres Pangandaran, Raih Juara 2 Kejuaraan Panahan Tingkat Nasional

Bripda Rizak Aril Zakri Harumkan Polres Pangandaran, Raih Juara 2 Kejuaraan Panahan Tingkat Nasional

harapanrakyat.com,- Bripda Rizak Aril Zakri, anggota muda personel Polres Pangandaran berhasil meraih Juara 2 kategori Recurve Umum Putra Beregu dalam ajang Banyumas Indoor Open...
Persib Bandung Juara Liga 1, Bobotoh Aswaja Kota Banjar Sebut Rasa Senang Bercampur Sedih, Kok Bisa?

Persib Bandung Juara Liga 1, Bobotoh Aswaja Kota Banjar Sebut Rasa Senang Bercampur Sedih, Kok Bisa?

harapanrakyat.com,- Persib Bandung menjadi juara BRI Liga 1 2024/2025. Rasa bahagia Bobotoh Aswaja Kota Banjar, Jawa Barat, tak bisa terbendung. Untuk mengungkapkan rasa bahagia...
Persib Juara Liga 1 2024-2025, Bojan Hodak Torehkan Sejarah Ikuti Jejak Abah Tohir

Persib Juara Liga 1 2024-2025, Bojan Hodak Torehkan Sejarah Ikuti Jejak Abah Tohir

Gagalnya Persebaya Surabaya meraih kemenangan atas Persik Kediri, membuat Persib Bandung menjadi juara Liga 1 musim 2024-2025. Laga antara Persebaya vs Persik pekan ke-31...
3 Bulan Tunjangan Rumdin DPRD Kota Banjar Belum Dibayarkan, Pemkot Sebut Tunggu Perubahan Perwal 

3 Bulan Tunjangan Rumdin DPRD Kota Banjar Belum Dibayarkan, Pemkot Sebut Tunggu Perubahan Perwal 

harapanrakyat.com,- Tunjangan perumahan dinas dan tunjangan transportasi bagi Pimpinan dan Anggota DPRD Kota Banjar, Jawa Barat, sudah tiga bulan ini belum turun. Hal itu...
TPT Jalan Lintas Kawali-Sukadana Ciamis Ambruk, Pengendara Wajib Ekstra Hati-Hati

TPT Jalan Lintas Kawali-Sukadana Ciamis Ambruk, Pengendara Wajib Ekstra Hati-Hati

harapanrakyat.com,- Tembok Penahan Tanah (TPT) jalan lintas Kawali-Sukadana, tepatnya di Dusun Banjaransari, Desa Selacai, Kecamatan Cipaku, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, ambruk nyaris memakan badan...