Berita Tasikmalaya, (harapanrakyat.com),- Sebuah kendaraan Pajero Sport yang sedang terparkir di Jalan Otto Iskandardinata, Kota Tasikmalaya, Jabar, dibobol maling modus pecah kaca, Selasa (28/6/2022) sore.
Mobil yang dibobol tersebut milik seorang perempuan bernama Dian Agustina, warga Sukaraja, Kabupaten Tasikmalaya.
Akibat insiden kejahatan itu, ia mengalami kerugian uang senilai 320 juta rupiah.
Uang yang baru diambilnya dari Bank, raib berhasil digondol pelaku.
Insiden pencurian pecah kaca mobil di Tasikmalaya itu, terjadi saat korban tengah membeli obat di apotek.
Pelaku nekat beraksi siang bolong di jalanan yang ramai. Belum diketahui pasti ciri-ciri pelaku, namun menggunakan sepeda motor.
Kronologi Pencurian Modus Pecah Kaca Mobil di Tasikmalaya
Korban, Dian Agustina mengaku baru keluar Bank BRI mengambil uang, terus belanja obat ke apotek Murni, Sukalaya. Ia memarkirkan mobilnya di jalan Otto Iskandardinata.
Namun sesudah membayar obat, datang seorang tukang gojek dan tukang parkir, jika mobil miliknya ada yang membobol, yakni dengan pecah kaca.
“Padahal saya hanya 15 menit berada di apotek, tapi mobil sudah ada yang bobol,” ujar Dian.
Mengetahui mobilnya ada yang membobol, Dian hanya bisa pasrah.
“Pasrah saja, karena sudah tahu pasti si pelaku mengambil uang Rp 320 juta yang ada di dalam plastik,” katanya.
Baca juga: Polisi Tetapkan Tersangka Kecelakaan Bus ke Jurang di Tasikmalaya
Sebelum peristiwa pembobolan mobil, korban mengaku tidak enak hati dan merasa curiga, karena dari Bank merasa ada yang membuntuti dengan menggunakan motor.
“Posisi uang berada di bawah jok di depan sebelah kiri, tidak ada lagi barang lainnya cuma ada uang di dalam mobil,” jelas Dian.
Dian menuturkan, jika dirinya membuka agen BRILink di daerah Sukaraja, sering melakukan tarik tunai uang dalam jumlah besar antara 300 sampai 500 juta.
“Namun musibah sekarang menimpa saya, serasa mau pingsan karena kaget,” ungkapnya.
Sementara itu, Kapolsek Tawang, Kota Tasikmalaya, Ipda Wawan Setiawan membenarkan kejadian pencurian dengan modus pecah kaca mobil.
“Langkah yang sudah kita lakukan, yakni langsung koordinasi sama Polres Tasikmalaya Kota dan sudah identifikasi untuk melakukan penyelidikan lebih lanjut,” pungkasnya. (Apip/R8/HR Online/Editor Jujang)