Sabtu, Mei 24, 2025
BerandaTeknologiAplikasiCara Google Search Image di HP, Proses Cepat Hasil Akurat

Cara Google Search Image di HP, Proses Cepat Hasil Akurat

Cara Google search image di HP ramai dibahas. Di HP ada beragam cara yang memudahkan Anda untuk Google search image. Apabila Anda penasaran dengan tutorial HP ini, maka bisa menyimak ulasan berikut.

Baca Juga: Penyebab HP Lemot dan Solusinya, Kupas Tuntas di Sini!

Panduan Cara Google Search Image di HP

Menemukan gambar di Google sebenarnya bisa Anda lakukan menggunakan PC atau laptop. Meski begitu, Anda juga bisa melakukannya dengan memanfaatkan HP. Bahkan hal ini cenderung lebih praktis dan efektif.

Salah satu cara yang bisa Anda gunakan yaitu memanfaatkan Labnol. Cara satu ini terbilang mudah karena langkah yang Anda ikuti cukup sederhana.

Tak hanya itu, hasil yang Anda dapat juga akurat. Soal langkahnya, Anda cek saja ulasan ini.

  1. Untuk memanfaatkan Labnol, Anda hanya perlu membuka situs www.labnol.org/reverse pada browser.
  2. Setelah situs terbuka, Anda bisa upload gambar ataupun foto sesuai keinginan dari dokumen lokal.
  3. Kemudian Anda bisa pilih Show Matching Image.
  4. Setelah itu, Anda tunggu saja Labnol melanjutkannya ke Google.
  5. Tanpa perlu memakan waktu yang lama, Google Image akan langsung memberikan hasil pencariannya.

Perlu untuk dipahami bersama bahwa Google search image membantu untuk mencari sekaligus menemukan konten gambar yang ada di web secara mudah dan praktis.

Daripada melakukannya secara manual, tentu akan menyita banyak waktu dan tenaga. Oleh karena itu, sudah seharusnya apabila Anda menggunakan cara di atas untuk efisiensi waktu.

Menggunakan Google Chrome di HP

Sebagaimana yang kita tahu bahwa Google Chrome bukan hanya ada di PC saja, melainkan juga HP. Untuk menggunakannya pun terbilang mudah.

Lantas bagaimana caranya? Cek langkah berikut.

  1. Anda bisa mulai dengan mengakses situs image.google.com.
  2. Setelah itu, Anda bisa menekan ikon menu titik tiga yang ada di pojok sisi kanan atas.
  3. Dari sini Anda bisa mengaktifkan opsi Situs Desktop.
  4. Langkah selanjutnya, Anda bisa menekan ikon kamera.
  5. Anda pun hanya perlu melanjutkan pencarian, baik itu melalui berkas foto yang ada di ponsel maupun URL.

Tak bisa dipungkiri bahwa Google Chrome termasuk salah satu browser yang mudah digunakan. Hal ini dikarenakan Google Chrome memiliki tampilan yang sederhana. Maka dari itu, tak ada salahnya Anda mencoba cara ini.

Semakin disarankan untuk Anda gunakan cara ini apabila memiliki HP dengan sistem operasi Android mumpuni.

Sistem pengoperasian yang tersemat pada ponsel akan mempengaruhi kelancaran tutorial nantinya. Oleh karenanya, jangan sepelekan poin ini.

Menggunakan Yandex

Cara Google search image di HP juga bisa Anda lakukan dengan menggunakan Yandex. Bahkan hasil yang Anda dapat lebih jelas dan luas. Untuk melakukannya, Anda bisa ikuti tutorial di bawah ini.

  1. Kunjungi situs yandex.com/images yang ada di browser HP.
  2. Langkah selanjutnya, Anda bisa klik Lens yang ada di kolom pencarian.
  3. Lalu pilih URL atau bisa langsung upload gambar.
  4. Anda tinggal menunggu pencarian Yandex diproses.
  5. Tanpa menyita waktu dan tenaga, Yandex akan menampilkan hasil pencariannya secara akurat.

Sama seperti halnya cara di atas, langkah ini mudah Anda lakukan. Prosesnya juga tak menghabiskan waktu lama. Dengan begitu, Anda bisa lebih cepat mengetahui hasil pencariannya.

Baca Juga: Cara Share Link Google Drive Android dan Memilih Hak Izinnya!

Menggunakan Google Photos

Google Photos juga menjadi cara terbaik untuk Anda yang ingin search image di HP. Cara yang satu ini termasuk langkah umum dan sangat familiar.

Caranya pun tak kalah mudah dengan mengikuti langkah di bawah ini.

  1. Langkah pertama, bisa menentukan gambar ataupun foto yang ingin Anda cari melalui Google Photos.
  2. Lalu Anda bisa klik foto dengan durasi yang lama.
  3. Setelah itu, Anda bisa pilih Search Google For This Image.
  4. Langkah selanjutnya, Anda bisa menunggu hasil pencariannya.
  5. Dengan proses yang cepat, Anda sudah bisa melihat hasilnya secara akurat.

Bagi Anda yang memasang aplikasi Google Photos di HP, bisa gunakan fitur Google Lens. Fitur yang satu ini tak kalah ampuh untuk mencari foto ataupun gambar. Hasil yang Anda dapat tentu tidak akan mengecewakan.

Berbagai cara Google search image di HP tersebut bisa Anda lakukan secara mudah. Bahkan pemula pun bisa melakukannya tanpa ribet. Langkahnya akan semakin mudah apabila Anda mencermati per poinnya. (R10/HR-Online)

Perahu Nelayan di Garut Terbalik Usai Dihantam Ombak, 10 Orang Selamat

Perahu Nelayan di Garut Terbalik Usai Dihantam Ombak, Evakuasi Penyelamatan Berlangsung Dramatis

harapanrakyat.com,- Perahu nelayan bernama Bintang 5 terbalik saat akan menepi ke dermaga Santolo Kecamatan Cikelet, Kabupaten Garut, Jawa Barat, Sabtu (24/5/2025). Perahu bermuatan 10...
Aksi Premanisme Berkedok Jual Air Mineral di Cisaga, Polres Ciamis Amankan 2 Orang

Aksi Premanisme Berkedok Jual Air Mineral di Cisaga, Polres Ciamis Amankan 2 Orang

harapanrakyat.com,- Polres Ciamis, Jawa Barat, mengamankan dua terduga pelaku yang melakukan aksi premanisme berkedok menjual air mineral. Kedua orang tersebut diduga melakukan pemaksaan menjual...
Natasha Rizky Klarifikasi Soal Mobil Baru

Natasha Rizky Klarifikasi Soal Mobil Baru, Bukan dari Desta

Natasha Rizky klarifikasi soal mobil baru yang diduga netizen sebagai hadiah dari mantan suaminya, Desta. Aktris sekaligus penulis buku ini menegaskan bahwa mobil barunya...
GMNI Sebut Tak Ada Progres Kasus Tunjangan Rumdin, Kejari Kota Banjar Buka Suara

GMNI Sebut Tak Ada Progres Kasus Tunjangan Rumdin, Kejari Kota Banjar Buka Suara

harapanrakyat.com,- Aktivis Gerakan Mahasiswa Nasional Indonesia (GMNI) Kota Banjar, Jawa Barat, mempertanyakan kelanjutan kasus dugaan korupsi tunjangan rumah dinas (rumdin) dan transportasi pada anggaran...
Blackview BL7000 5G

Spesifikasi HP Rugged Terbaru, Blackview BL7000 5G

Blackview BL7000 5G merupakan salah satu brand HP rugged yang memberikan performa optimal untuk aktivitas outdoor. Umumnya, brand HP ini cukup populer di kalangan...
Paripurna LKPJ Wali Kota Banjar 2024 Banjir Rekomendasi dari DPRD

Paripurna LKPJ Wali Kota Banjar 2024 Banjir Rekomendasi dari DPRD

harapanrakyat.com,- Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Banjar, Jawa Barat, melaksanakan rapat paripurna di Gedung DPRD Kota Banjar, Jumat (23/5/2025). Paripurna tersebut terkait penyampaian...