Senin, Mei 5, 2025
BerandaBerita TerbaruSejarah Buah Tin dalam Islam dan Berbagai Manfaatnya

Sejarah Buah Tin dalam Islam dan Berbagai Manfaatnya

Sejarah buah tin dalam Islam tentunya sangat menarik untuk diketahui, apalagi memiliki banyak sekali manfaat yang baik untuk kesehatan tubuh. Dalam Al Quran kitab umat Islam, memang mengandung kisah sejarah tentang buah tin. Buah tin yang namanya tersebut dalam Al Quran diketahui sebagai buah tanpa biji.

Buah tin memiliki nama ilmiah Ficus Carica yang memiliki bentuk bulat seperti bawang. Kulitnya berwarna ungu kehitaman dan dagingnya berwarna merah segar ketika matang.

Konon katanya, semakin hitam warna kulitnya ketika matang, maka semakin manis pula rasanya.

Buah tin bukan termasuk buah yang musiman sehingga bisa berbuah di sepanjang tahun. Pohonnya bisa tumbuh mencapai 7 hingga 10 meter dengan kayu berwarna putih halus. Sedangkan daunnya memiliki bentuk yang unik dengan 3 atau 5 lobus serta harum.

Baca Juga: Sejarah Hukum Islam di Nusantara, Ada Aturan Pidana?

Ketahui Sejarah Buah Tin dalam Islam

Pohon tin juga bisa tumbuh dengan subur dan berbuah di wilayah Indonesia. Bahkan beberapa orang mungkin juga telah membudidayakannya maupun memilikinya di rumah.

Mungkin Anda juga pernah melihat pohon tin yang tertanam di pekarangan rumah seorang warga.

Dulu penanaman pohon tin di lokasi yang tinggi, cerah, kering, dan subur. Pohon tin bisa bertahan dalam kondisi kekeringan dan iklim yang panas sekalipun. Cuaca panas dan kering menjadi habitat yang sangat cocok untuk pohon tersebut.

Meskipun begitu, sama seperti pohon lainnya, pohon tin juga memerlukan air untuk bertahan hidup. Semakin dekat pohon dengan sumber air, maka akan semakin subur pula pertumbuhannya. Karena itu pohon juga bisa tumbuh di tanah lembab dan dekat dengan sungai atau sumber air lain.

Sejarah buah tin dalam Islam merupakan pohon kebanggaan yang berasal dari tanah Arab. Manusia mengenal pohon tin sebagai pohon yang tertua dalam sejarah kemanusiaan.

Orang-orang Tunisia, Mesir Kuno, dan Yunani mengenal buah tin sebagai makanan sekaligus obat.

Awalnya pohon tin berasal dari Jazirah Arab ujung selatan, baru kemudian mulai menyebar ke Asia kecil. Misalnya ke Anatolia, Turki, Afganistan, Eropa, Suriah, hingga sampai ke India. Karena itu, pohon tin bisa kita temukan pada beberapa daerah di dunia.

Pohon tin bisa tumbuh dengan sangat rindang sehingga bisa mendinginkan lingkungan sekitarnya. Ia pun bisa menciptakan habitat yang segar bagi hewan yang berlindung di bawahnya. Karenanya pohon tin bisa menjadi tanaman hias perdu dalam halaman rumah.

Sejarah buah tin dalam Islam, namanya pernah disebutkan dalam Al Quran surat At-Tin ayat 1. Bunyinya yaitu “Wat-tīni waz-zaitụn” yang berarti “Demi (buah) Tin dan (buah) Zaitun”. Ayat tersebut sebagai sumpah Allah mengenai hal-hal yang luar biasa.

Sumpah tersebut menjadi bukti bahwa buah tin memang penting dan memiliki banyak manfaat. Beberapa manfaat tersebut misalnya yaitu seperti:

Baca Juga: Kenapa Air Zamzam Tidak Pernah Kering, Ini Alasan & Khasiatnya

Melawan Kanker

Buah tin memiliki kandungan fitokimia benzaldehida yang memiliki kemampuan melawan kanker. Tin merupakan sumber senyawa bioaktif misalnya saja seperti fenolat, asam lemak, dan juga coumarin. Berbagai senyawa tersebut memiliki potensi untuk mengobati kanker kulit non-melanoma.

Selain itu, senyawa coumarin juga berguna untuk mengobati kulit dan kanker prostat. Manfaat buah tin ini tentunya sangat berguna untuk membantu menjaga tubuh dari kanker. Mengingat kanker merupakan penyakit yang cukup berbahaya bagi tubuh.

Menghentikan Wasir dan Encok

Sejarah buah tin dalam Islam juga bisa membantu menyembuhkan penyakit wasir dan juga encok. Hal tersebut tertuang dalam dalil yang dituturkan oleh Ibnu Qayyim dalam Zadul Ma’ad.

Wasir dan encok tentu sudah tidak asing di Indonesia, sebab banyak orang yang mengalaminya.

Melancarkan Pencernaan

Buah tin memiliki serat tinggi sehingga sangat bagus untuk pencernaan dan mengatur berat badan. Kemudian kandungan serat yang tinggi mampu menyerap air dan menjauhkan diri dari sembelit.

Enzim dalam tin yaitu ficin bisa mengubah memetabolisme protein menjadi asam amino yang mampu menurunkan berat badan.

Baca Juga: Kisah Rabiah bin Kaab, Tolak Menikah Demi Melayani Rasulullah

Membantu Menurunkan Tekanan Darah

Kandungan kalium dalam buah tin bisa membantu mengontrol tekanan darah dalam tubuh. Karena itu, buah ini bisa turut membantu menurunkan tekanan darah tinggi atau hipertensi. Sehingga banyak orang yang memilih untuk mengonsumsi buah satu ini.

Demikianlah pembahasan sejarah buah tin dalam Islam beserta manfaatnya. Setelah mengetahuinya tentu sangat menarik untuk mencoba menanam pohonnya sendiri di rumah. (R10/HR-Online)

Orang tua takut-takuti anak dengan barak militer di Jabar

Gubernur Jabar Dedi Mulyadi Tanggapi Orang Tua yang Takut-takuti Anak dengan Barak Militer

harapanrakyat.com,- Belakangan ini, beredar di media sosial potret sejumlah orang tua memposting kegiatan anaknya sembari menggunakan nama Dedi Mulyadi dan program barak militer sebagai...
Pendidikan siswa di barak militer Jabar

Dedi Mulyadi Tahan Tangis Saat Tunjukkan Momen Pendidikan Siswa di Barak Militer, Warganet Ikut Terharu

harapanrakyat.com,- Gubernur Jawa Barat, Dedi Mulyadi, membagikan momen haru saat mendampingi puluhan siswa SMP di Purwakarta menjalani pembinaan di barak militer. Ia tampak menahan...
Truk di Garut hantam rumah dan pohon sampai rungkad

Gegara Pengemudi Ngantuk, Truk di Garut Hantam Benteng Rumah dan Pohon sampai Rungkad

harapanrakyat.com,- Sebuah truk di Garut, Jawa Barat, Minggu (4/5/2025) mengalami kecelakaan tunggal. Truk tersebut menabrak sebuah benteng rumah hingga jebol hingga merobohkan pohon tua....
Ole Romeny

Jelang Laga Timnas Lawan China, Ole Romeny Minta Masyarakat Indonesia Nonton di GBK

Timnas akan berhadapan dengan China dalam laga kesembilan grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026. Penyerang Timnas Indonesia, Ole Romeny meminta dukungan penuh...
Status Tanggap Darurat Bencana

Pergerakan Tanah Ancam 13 Rumah, Pemda Sumedang Tetapkan Status Tanggap Darurat Bencana

harapanrakyat.com,- Pemerintah Kabupaten Sumedang, menetapkan status tanggap darurat bencana selama 7 hari kedepan, dalam penanganan pergerakan tanah yang mengakibatkan longsor di Dusun Sukaasih, Desa...
Bencana Pergerakan Tanah di Sumedang

Bencana Pergerakan Tanah di Sumedang, Jalan Kabupaten Terputus dan 13 Rumah Warga Terancam

harapanrakyat.com,- Bencana pergerakan tanah di Sumedang, Jawa Barat, terjadi saat hujan deras mengguyur sejak Sabtu (3/5/2025) petang hingga Minggu (4/5/2025) dinihari tadi. Akibat pergerakan...