Ilustrasi tanjakan. Foto: Ist/Net
Ciamis, (harapanrakyat.com),-
Akses jalan kabupaten yang melintasi Dusun Sukamanah, Desa Sukawening, Kecamatan Cipaku, Kabupaten Ciamis, tepatnya di tanjakan Salebupeuteuy, disoal warga. Pasalnya akses jalan yang sering dilalui kendaraan itu kondisinya rusak parah. Aspal pada bagian jalan sudah mengelupas, akibatnya menyisakan bebatuan yang kini berserakan dan menghambat laju kendaraan.
Ade Ori (50), pengguna jalan asal Dusun Cukangtapen, RT 11 RW 03, Desa Sadananya, mengatakan, kerusakan jalan tersebut mengakibatkan aktifitas tranportasi menjadi terhambat. Bebatuan yang berserakan di jalan mempersulit pengendara untuk melewati jalan.
Aceng, pengguna jalan lainnya, menambahkan, akibat kondisi jalan yang rusak itu, kendaraan yang berpapasan dengan kendaraan lain, salah satunya harus ada yang mengalah.
Begitu juga kalau berada di belakang kendaran lain, kata Ade, pengendara harus ektra hati-hati dan mengatur jarak. Sebab, bebatuan yang terlindas kerap kali mental (terlempar).
“Sehingga bila jarak kendaraan terlalu dekat, tidak menutup kemungkinan bebatuan itu terlempar dan mengenai pengendara yang ada di belakangnya,” ucapnya.
Warga setempat yang enggan disebut namanya, mengatakan, jalan kabupaten yang berda di lintas Desa Sukawening sebetulnya belum lama ini diperbaiki. Hanya saja, karena banyak aktifitas kendaraan berat yang melewatinya, jalan itu kembali mengalami kerusakan.
Kaur Ekbang Desa Sukawening, Irpan Rustian, mengatakan, kerusakan jalan di lintas Desa tersebut sudah dilaporkan. Menurutnya, setiap jalan kabupaten semestinya jadi perhatian khusus oleh Pemerintah Kabupaten Ciamis.
Sebab, bagimanapun akses jalan itu sangat vital bagi kelangsungan pertumbuhan ekonomi masyarakat. Menurut Irpan, laju atau lambatnya pertumbuhan ekonomi sangat dipengaruhi baik tidaknya insprastruktur di wilayah yang bersangkutan. (dji/Koran-HR)