Kamis, Mei 8, 2025
BerandaBerita TasikmalayaPolisi: Penyebar Video Diduga Adegan Dewasa di Hotel Tasikmalaya Bisa Terjerat Hukum

Polisi: Penyebar Video Diduga Adegan Dewasa di Hotel Tasikmalaya Bisa Terjerat Hukum

harapanrakyat.com,- Polres Tasikmalaya Kota, Jawa Barat, kini terus menyelidiki video diduga adegan dewasa yang baru-baru ini viral di media sosial.

Diduga, video itu terjadi di salah satu hotel ternama yang ada di Kota Tasikmalaya.

Kapolres Tasikmalaya Kota, AKBP SY Zainal Abidin mengatakan, pihaknya melalui Satreskrim sudah  bekerja sama dengan manajemen hotel, untuk melakukan penyelidikan terkait video tak senonoh itu.

“Satreskrim sudah melakukan penyelidikan sejak semalam. Kami terus lakukan pendalaman,” ungkap Kapolres Tasikmalaya Kota Selasa (16/5/2023), seperti dikutip dari kapol.id jaringan suara.com.

Baca juga: Almumtaz Datangi Hotel Horison Tasikmalaya yang Viral Pasca Beredarnya Video Diduga Adegan Dewasa

Adapun berdasarkan hasil penyelidikan, video itu diperkirakan direkam antara tanggal 19 Maret sampai 30 April 2023.

Manajemen hotel menyebut, jika ada perbedaan hiasan pada lobi hotel dengan kondisi saat ini.

“Jadi menurut manajemen hotel, hiasan tersebut terpasang antara tanggal 19 Maret sampai 30 April 2023,” katanya.

AKBP SY Zainal Abidin pun mengingatkan, si penyebar video tersebut bisa saja terkena dampak hukum.

“Kita imbau juga, bagi siapapun yang mengetahui pengambilan video tersebut agar bisa menginformasikan ke nomor WA Bebeja Ka Polres dengan 081-119-110-110,” pungkasnya.

Diberitakan sebelumnya, sebuah video diduga adegan dewasa di sebuah hotel di Tasikmalaya viral di media sosial. Adapun video itu diabadikan seorang netizen dari luar hotel. (R8/HR Online/Editor Jujang)

Ciamis Terima Penghargaan Juara 1 Lomba Rumah DataKu Tingkat Jabar

Ciamis Terima Penghargaan Juara 1 Lomba Rumah DataKu Tingkat Jabar

harapanrakyat.com,- Pemerintah Kabupaten Ciamis, melalui Dinas Pengendalian Penduduk, Keluarga Berencana, Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DP2KBP3A), menerima tropi dan piagam penghargaan sebagai Juara 1...
Dedi Mulyadi Janji Usut Asal Usul Keluarga Eks Pemain Sirkus Taman Safari

Dedi Mulyadi Janji Usut Asal Usul Keluarga Eks Pemain Sirkus Taman Safari

harapanrakyat.com,- Gubernur Jawa Barat, Dedi Mulyadi, memediasi langsung pertemuan antara eks pemain sirkus Oriental Circus Indonesia (OCI) dan pihak Taman Safari Indonesia (TSI) di...
Pedagang di Obyek Wisata Karangkamulyan Ciamis Kini Menempati Kios Baru

Pedagang di Obyek Wisata Karangkamulyan Ciamis Kini Menempati Kios Baru

harapanrakyat.com,- Para pedagang yang berada di area obyek wisata budaya Karangkamulyan, Kecamatan Cijeungjing, Kabupaten Ciamis akhirnya sudah pindah ke tempat baru di Rest Area...
Jadi Saksi Pernikahan Luna Maya, Raffi Ahmad Aku Merasa Terhormat

Jadi Saksi Pernikahan Luna Maya, Raffi Ahmad: Aku Merasa Terhormat

Raffi Ahmad berhasil menjadi sorotan publik karena menjadi saksi pernikahan Luna Maya dan Maxime Bouttier di Bali pada Rabu, (7/5/2025). Suami Nagita Slavina itu...
Pengurus Koperasi Merah Putih

Cara Warga Banjar Menjadi Pengurus Koperasi Merah Putih, Bakal Dapat Gaji?

harapanrakyat.com,- Dinas Koperasi Usaha Kecil Menengah dan Perdagangan (KUKMP) Kota Banjar, Jawa Barat, mengungkapkan prosedur dan persyaratan menjadi anggota dan pengurus Koperasi Merah Putih. Lantas,...
Gubernur Jabar Dedi Mulyadi di Musrenbang 2025

Musrenbang Jabar 2025, Dedi Mulyadi: APBD untuk Infrastruktur dan Program Warga Kurang Mampu

harapanrakyat.com,- Gubernur Jawa Barat Dedi Mulyadi menegaskan, Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Jawa Barat akan difokuskan untuk pembangunan infrastruktur dan program untuk meningkatkan...