Senin, Mei 19, 2025
BerandaBerita PangandaranTerseret Ombak, Nelayan Batu Hiu Tewas

Terseret Ombak, Nelayan Batu Hiu Tewas

Parigi, (harapanrakyat.com),- Seorang nelayan asal Dusun Patrol, Desa Cibenda, Kecamatan Parigi, Kabupaten Ciamis, Eeng Rukmana, 66,  tewas setelah terseret ombak pasang Pantai Selatan di Kawasan Objek Wisata Batu Hiu, Parigi, Selasa (18/10).

Korban saat kejadian sedang menangkap ikan mengunakan jaring di kawasan Pantai Batu Hiu dengan mengunakan perahu tongkang. Tiba-tiba, ombak pasang datang menghempas perahu  dan menyeret tubuh korban. Karena kondisi tubuh korban sudah cukup tua, arus deras mengalahkan tenaga korban dan seketika hanyut ditelan ombak.

Tubuh korban muncul ke permukaan beberapa menit kemudian dalam kondisi tidak berdaya. Saat dilakukan pertolongan sejumlah nelayan, korban dipastikan sudah tidak bernyawa. Selain korban, di atas perahu ada seorang rekan nelayan Sukid, 45, yang juga ikut terhempas gelombang. Namun beruntung dia  selamat setelah berhasil menggapai perahu.               â€œKejadianya begitu cepat, saat kami menebar jaring dana akan mengangkatnya, tiba-tiba gelombang pasang datang,” kata Sukid mengisahkan kejadian.
Sukid mengatakan, semula dia tidak sadar rekanya Eeng terhempas gelombang. Namun, setelah dia berhasil menyelamatkan diri mencari Eeng di sekitar kejadian, ternyata tidak ditemukan. Beberapa Nelayan lain yang datang juga berusaha mencari tubuh korban.                      “Tidak lama setelah datang beberapa nelayan tubuh Eeng muncul, namun  sudah tidak bernyawa. Memang saat ini, kondisi gelombang sedang pasang, tapi kami memaksa melaut karena tidak punya penghasilan lain selain melaut,” katanya.

Kapolres Ciamis AKBP Agus Santoso membenarkan telah terjadi kecelakaan lalu-lintas di pantai Selatan Ciamis akibat gelombang dan menewaskan seorang nelayan.

“Anggota kami sudah melakukan penyelidikan di lokasi kejadian, dan menyimpulkan peristiwa itu murni akibat kecelakaan. Korban meninggal karena tubuhnya tertarik jaring saat terhempas gelombang, sementara rekannya berhasil menyelamatkan diri,” kata Agus. (Bgj)

Warga Garut Temukan Mortir Tua di Kebun, Polda Jabar Turun Tangan Musnahkan di TKP

Warga Garut Temukan Mortir Tua di Kebun, Polda Jabar Turun Tangan Musnahkan di TKP

harapanrakyat.com,- Warga Kampung Cibadak, Desa Sindanggalih, Kecamatan Karangtengah, Kabupaten Garut menemukan sebuah mortir di kebun. Mendapat informasi itu, tim Jihandak Gegana Polda Jabar pun...
Isu Yono Bakrie Menikah Usai Unggah Foto Latar Berlakang Biru

Isu Yono Bakrie Menikah Usai Unggah Foto Latar Berlakang Biru

Yono Bakrie menikah jadi kabar yang bikin buat heboh. Komika Yono Bakrie memang tidak pernah membeberkan hubungan percintaannya. Sontak unggahan sang artis membuat geger...
Gara-gara Mencuri 12 Buah Kelapa Warga, Seorang Pemuda di Tasikmalaya Nyaris Jadi Bulan-bulanan Massa

Gara-gara Mencuri 12 Buah Kelapa Warga, Seorang Pemuda di Tasikmalaya Nyaris Jadi Bulan-bulanan Massa

harapanrakyat.com,- Tertangkap basah mencuri kelapa 12 butir milik warga di Desa Cipanas, Kecamatan Cipatujah, Kabupaten Tasikmalaya, seorang pemuda berinisial SA (22) tertangkap warga. Bahkan...
Destinasi Agrowisata Hits di Sumedang

Puncak Rahayu, Destinasi Agrowisata Hits di Sumedang yang Bikin Wabup Terpesona

harapanrakyat.com,- Puncak Rahayu di Desa Mekar Rahayu, Kecamatan Sumedang Selatan, menjadi destinasi agrowisata hits di Kabupaten Sumedang, Jawa Barat. Keberadaannya mendapat perhatian Wakil Bupati Sumedang,...
Kantor BPN Kabupaten Tasikmalaya

Resah Tanahnya Tak Kunjung Bersertifikat, Ratusan Warga Kepung Kantor BPN Kabupaten Tasikmalaya

harapanrakyat.com,- Ratusan warga Kampung Picung, Desa Guranteng, Kecamatan Pagerageung, dan warga Kampung Antralina, Desa Buniasih, Kecamatan Kadipaten, Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat, menggeruduk Kantor BPN...
Ketika Malam Tak Menghalangi Disdukcapil Ciamis Berikan Layanan Jemput Bola Rekam KTP-el

Ketika Malam Tak Menghalangi Disdukcapil Ciamis Berikan Layanan Jemput Bola Rekam KTP-el

harapanrakyat.com,- Disdukcapil Ciamis, Jawa Barat, terus berupaya memberikan layanan maksimal kepada masyarakat yang memerlukan administrasi kependudukan. Salah satunya program jemput bola rekam KTP elektronik...