Rabu, Mei 7, 2025
BerandaBerita BanjarMayat Perempuan Tengah Hamil Muda Ditemukan dalam Rumah Kontrakan di Kota Banjar

Mayat Perempuan Tengah Hamil Muda Ditemukan dalam Rumah Kontrakan di Kota Banjar

harapanrakyat.com,- Sesosok mayat perempuan yang tengah hamil muda ditemukan terbaring dalam kamar rumah kontrakan di Kota Banjar, Jawa Barat. Tepatnya di Lingkungan Banjarkolot, Kelurahan Banjar, Kecamatan Banjar.

Penemuan mayat perempuan itu pertama kali diketahui oleh pemilik rumah kontrakan pada hari Selasa (5/9/2023), sekitar pukul 14.00 WIB.

Diketahui identitas mayat perempuan tersebut berinisial CJ, warga Kecamatan Percut Sei Tuan, Medan.

Kerabat korban, Mimin mengatakan, awalnya pemilik rumah kontrakan di Kota Banjar itu memanggil korban karena sudah terbiasa menyimpan jemuran pakaian.

“Ibu pemilik kontrakan tadinya mau masukin baju dan memanggil korban. Tapi nggak ada respon udah tiga kali dipanggil,” kata Mimin, Selasa (5/9/2023).

Baca Juga: Penemuan Mayat Perempuan Berlumur Darah di Pinggir Rel Tasikmalaya

Kemudian, pemilik kontrakan memberitahukan hal itu kepada pemilik warung yang berada di Jalan Dipatiukur, untuk menelpon suami korban.

“Pemilik warung menelepon suami korban suruh pulang. Ketika masuk ia sudah meninggal terbaring dalam kamar,” terang Mimin.

Sementara itu, polisi yang mendapat informasi tersebut langsung mendatangi lokasi untuk melakukan olah tempat kejadian.

Belum diketahui pasti penyebab korban meninggal dunia. Polisi masih melakukan penyelidikan peristiwa tersebut.

Saat ini, jenazah perempuan yang tengah hamil muda itu sudah berada di ruang Instalasi Pemulasaraan Jenazah RSUD Kota Banjar.

Rencananya pihak keluarga akan membawa jenazah korban ke kampung halaman. Untuk selanjutnya dikebumikan oleh pihak keluarganya. (Sandi/R3/HR-Online/Editor: Eva)

Reaktivasi jalur kereta api Garut Cikajang

Reaktivasi Jalur Kereta Garut Cikajang dan Cerita si Gombar-Kuong

harapanrakyat.com,- Rencana pemerintah Provinsi Jawa Barat melakukan reaktivasi jalur kereta api Garut Cikajang, membangkitkan memori sejumlah orang tua yang pernah merasakan laju kereta uap...
Timnas Malaysia

Timnas Indonesia Ajak Tanding Timnas Malaysia, Begini Responnya

Rivalitas Timnas Indonesia dan Timnas Malaysia memang terkenal tinggi. Tak heran jika laganya banyak ditunggu-tunggu oleh masyarakat. Ketua Umum PSSI, Erick Thohir memberikan pernyataan senada....
Bambang Haryono Plt Ketua DPD Golkar Kota Banjar

Pengurus Pertanyakan Penunjukan Bambang Haryono sebagai Plt Ketua Golkar Kota Banjar 

harapanrakyat.com,- Ketua DPD Partai Golkar Provinsi Jawa Barat TB Ace Hasan Syadzily menunjuk Bambang Haryono sebagai Plt Ketua DPD Golkar Kota Banjar. Penunjukan Bambang...
Siswa akan dikirim ke Kodim 0610 Sumedang

Jalani Tes Kesehatan dan Psikologi, 40 Siswa Bakal Dibina di Kodim 0610 Sumedang 

Harapanrakyat.com - Sebagai bentuk dukungan terhadap program Gubernur Jawa Barat, Dedi Mulyadi, sebanyak 40 siswa di Kabupaten Sumedang yang bermasalah dengan hukum akan dikirim...
Mobil bak terbuka tiba-tiba terbakar

Duarrr! Mobil Bak Terbuka Tiba-Tiba Terbakar di Garut

harapanrakyat.com,- Sebuah mobil bak terbuka di Garut, Jawa Barat tiba-tiba terbakar hebat. Meski tidak ada korban jiwa namun insiden itu membuat pengendara lain panik...
Pemdes Jayaraga Garut mulai mencari pengurus Koperasi Merah Putih

Pemdes di Garut Mulai Cari Pengurus Koperasi Merah Putih, Bakal Digaji?

harapanrakyat.com,- Koperasi Merah Putih rencananya akan mulai berjalan pada Juli 2025 mendatang. Sejumlah pemerintah desa (Pemdes) di Kabupaten Garut, Jawa Barat mulai bersiap membentuk...