Rabu, Mei 7, 2025
BerandaBerita CiamisKhidmatnya Tradisi Jamasan di Ciamis, Sejumlah Pusaka Dibersihkan

Khidmatnya Tradisi Jamasan di Ciamis, Sejumlah Pusaka Dibersihkan

harapanrakyat.com,- Keluarga dari keturunan Bupati Ciamis ke 16 Raden Adipati Aria Kusumadiningrat, melaksanakan kegiatan tradisi Jamasan di halaman Keraton Selagangga, Jambansari, Ciamis, Senin (25/9/2023).

Puncak dari kegiatan tersebut yakni membersihkan sejumlah benda pusaka peninggalan Kerajaan Galuh.

Jamasan sendiri memiliki arti membersihkan atau menyucikan. Kegiatan ini setiap tahun rutin digelar di bulan Rabiul Awal atau Mulud.

Tradisi Jamasan di komplek Keraton Selagangga Ciamis ini berjalan begitu khidmat. Keluarga keturunan Bupati RAA Kusumadiningrat membawa sejumlah pusaka dari museum Keraton Selagangga ke lokasi tempat jamasan.

Di lokasi kegiatan jamasan sudah hadir sejumlah tamu undangan dari unsur Forkopimda, Kepala SKPD terkait, para budayawan dan juga dari kabuyutan-kabuyutan.

Pusaka tersebut kemudian dibersihkan dengan cara dicuci menggunakan air khusus.

Pelaksanaan pencucian benda pusaka itu diiringi lantunkan ayat suci Al-Quran dan sholawat.

Ketua panitia pelaksana, yang juga keluarga besar keturunan Kanjeng Prabu RAA Kusumadiningrat, Ahmad Sopyan mengatakan, ada 9 pusaka yang dibersihkan dalam kegiatan tradisi jamasan ini.

“Jumlahnya memang relatif banyak, tapi yang kita jamas hari ini jumlahnya 9,” ungkap Oyan (sapaannya).

Baca juga: Sekda Ciamis Sebut Tradisi Jamasan Investasi Budaya

Lanjutnya, tujuan dari kegiatan Jamasan ini tak lain sebagai upaya “ngamumule” tradisi atau budaya yang sudah turun temurun dilaksanakan sejak dulu.

“Kita berharap, kedepan masyarakat tatar Galuh Ciamis,  melihat filosofi-filosofi dari Kanjeng Prabu dahulu kala. Mengenal dan mengenang sejarahnya, supaya masyarakat Ciamis kedepan lebih baik dan semakin maju,” ucapnya.

Sementara itu Kepala Dinas Pariwisata Ciamis Budi Kurnia, mengapresiasi kegiatan tradisi jamasan yang dilaksanakan di Keraton Selagangga.

“Kegiatan ini sangat bagus, dalam upaya ngamumule atau melestarikan tradisi. Karena nilai-nilai yang terkandung dalam tradisi itu harus terus ditransformasi, agar generasi penerus tetap berpegang teguh kepada nilai-nilai jati diri yang terkandung di bumi Galuh ini,” pungkasnya. (R8/HR Online/Editor Jujang)

Seorang Anak Diduga Jadi Korban Asusila Ayah Kandungnya di Tasikmalaya

Kejam! Seorang Anak Diduga Jadi Korban Asusila Ayah Kandungnya di Tasikmalaya

harapanrakyat.com,- Malang nian nasib seorang anak di Kecamatan Cigalontang, Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat, menjadi korban tindak kekerasan asusila oleh ayah kandungnya. Pelaku inisial D...
Rekonstruksi Pembunuhan Wanita Muda di Indekos Ciamis, Pelaku Peragakan 52 Adegan

Rekonstruksi Pembunuhan Wanita Muda di Indekos Ciamis, Pelaku Peragakan 52 Adegan

harapanrakyat.com,- Polres Ciamis, Jawa Barat, menggelar rekonstruksi kasus pembunuhan WML (22), wanita muda yang meninggal di kamar indekos di Lingkungan Pabuaran, Kecamatan Ciamis, Rabu...
Andai Dedi Mulyadi Gubernur Jakarta

Andai Dedi Mulyadi Gubernur Jakarta, Bakal Bagi Rp10 Juta Per KK?

harapanrakyat.com,- Gubernur Jawa Barat, Dedi Mulyadi, menyebut ia akan membagi uang Rp10 juta per Kepala Keluarga (KK) jika menjadi Gubernur Jakarta. Hal itu disampaikan...
Dedi Mulyadi bidik orang dewasa untuk ikut program barak militer

Siap-siap! Dedi Mulyadi Bidik Orang Dewasa Ikut Program Barak Militer

harapanrakyat.com,- Gubernur Jawa Barat, Dedi Mulyadi, kini membidik orang dewasa untuk ikut program pembinaan di barak militer. Sebelumnya, Dedi Mulyadi menjadi sorotan publik lantaran...
Ketahui Cara Agar Gambar Telegram Tidak Tersimpan Otomatis

Ketahui Cara Agar Gambar Telegram Tidak Tersimpan Otomatis

Cara agar gambar telegram tidak tersimpan otomatis mungkin Anda butuhkan. Menemukan banyak foto asing di galeri, mulai dari meme tak dikenal hingga poster promosi,...
Pendidikan militer ala Dedi Mulyadi

Pro Kontra Pendidikan Militer, Dedi Mulyadi Minta KPAI dan Komnas HAM Kunjungi Barak

harapanrakyat.com,- Gubernur Jawa Barat, Dedi Mulyadi, menerapkan pendidikan ala militer bagi remaja yang terlibat kenakalan, seperti tawuran, mabuk-mabukan, merokok, dan kenakalan remaja lainnya. Program pendidikan...