Kamis, Mei 1, 2025
BerandaBerita TerbaruRencana Penguatan Lini Belakang Juventus: 2 Bek Gratis yang Dicari!

Rencana Penguatan Lini Belakang Juventus: 2 Bek Gratis yang Dicari!

Klub Serie A Italia, Juventus, tengah merencanakan penguatan lini belakang, dengan membidik dua bek gratis pada jendela transfer berikutnya. Siapa mereka?

Juventus, salah satu tim Serie A, tengah giat berupaya meningkatkan performa di barisan pertahanan mereka pada bursa transfer tahun 2024.

Upaya ini merupakan respons terhadap penampilan kurang memuaskan pemain belakang Juventus, terutama selama musim lalu di Serie A.

Juventus, yang dikenal sebagai La Vecchia Signora, harus kebobolan 33 gol dalam 38 pertandingan di Serie A musim 2022-2023.

Baca Juga: Kontroversi Kasus Pogba dan Fagioli, Juventus Perlu Pembaruan Skuad!

Meskipun ini adalah peningkatan dari musim sebelumnya, Juventus hanya finis di peringkat ketujuh.

Di musim panas lalu, Si Nyonya Tua ini juga tidak berhasil mendatangkan pemain belakang ternama.

Karenanya, Juventus berencana untuk mengontrak dua pemain belakang tanpa biaya transfer alias “gratisan.”

Siapa Bek Gratis yang Bagian dari Rencana Penguatan Lini Belakang Juventus?

Menurut sumber di Fichajes, salah satu nama yang saat ini masuk dalam radar Juventus adalah Mario Hermoso, pemain Atletico Madrid.

Hermoso menjadi favorit untuk memperkuat pertahanan Juventus, karena kontraknya akan habis pada tahun 2024. Sehingga, memberikan kesempatan bagi Juventus untuk mendapatkannya secara gratis pada jendela transfer berikutnya.

Selain itu, Juventus juga menaruh minat pada Tiago Djalo, pemain LOSC Lille. Minat ini didasari oleh usia muda Tiago Djalo, yang baru berusia 23 tahun.

Hingga saat ini, Tiago Djalo belum memperpanjang kontraknya dengan LOSC Lille. Sehingga musim ini bisa menjadi musim terakhirnya di Stadion Pierre-Mauroy, dan menjadi rencana penguatan lini belakang Juventus.

Menurut laporan dari Fichajes, Mario Hermoso dan Tiago Djalo merupakan prioritas bagi Juventus untuk dibawa ke Allianz Stadium di Turin.

Kedua pemain ini dianggap bisa menjadi solusi di tengah masalah keuangan, yang sedang dihadapi Juventus.

Baca Juga: Terkait Kasus Nicolo Fagioli Terlibat Judi, Juventus bakal Kena Sanksi Serius

Meskipun kedua pemain itu gratis, namun mereka adalah pemain belakang yang memiliki kontribusi yang berarti.

Hermoso mencetak 4 gol dan 2 assist musim lalu, sementara Djalo mengemas 2 gol dan 1 assist.

Selain itu, Mario Hermoso membantu Atletico Madrid meraih gelar juara La Liga Spanyol 2020-2021. Sementara Tiago Djalo, turut serta dalam kesuksesan LOSC Lille meraih gelar Liga Prancis pada tahun yang sama.

Dari catatan ini, Mario Hermoso dan Tiago Djalo dianggap sebagai pemain dengan mental juara. Dan itu yang Juventus harapkan sebagai penguatan lini belakang yang berharga. (Revi/R5/HR-Online/Editor: Adi Karyanto)

Penyebab dan Cara Mengatasi iPhone Tidak Bisa Dicadangkan

Penyebab dan Cara Mengatasi iPhone Tidak Bisa Dicadangkan

iPhone tidak bisa dicadangkan seringkali menyulitkan pengguna ketika ingin ganti perangkat. Hal ini juga kerap membingungkan pengguna saat ingin service ponsel. Saat memperbaiki ponsel,...
Toko Bangunan Hangus Terbakar di Kawali Ciamis, Kerugian Capai Rp 200 Juta

Toko Bangunan Hangus Terbakar di Kawali Ciamis, Kerugian Capai Rp 200 Juta

harapanrakyat.com,- Sebuah toko bangunan di Desa Talagasari, Kecamatan Kawali, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, hangus terbakar, Kamis (1/5/2025). Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa kebakaran...
Juara Liga 1

Menuju Juara Liga 1 2024/2025, Persib Bandung Cuma Butuh 2 Poin untuk Kalahkan Malut United

Kemenangan Persib Bandung untuk menjadi juara Liga 1 bak sudah di depan mata. Pada Liga 1 2024/2025 pekan ke-31, tim Maung Bandung ini hanya...
Bangkitkan Cita Generasi Muda, PK-253 LPDP Birama Bestari Adakan Kelas Inspirasi di Indramayu

Bangkitkan Cita Generasi Muda, PK-253 LPDP Birama Bestari Adakan Kelas Inspirasi di Indramayu

harapanrakyat.com,- Sebanyak 596 siswa SMP Negeri 1 Bongas, Kabupaten Indramayu, Jawa Barat mengikuti kegiatan proyek sosial bertajuk "Menyalakan Asa, Menjemput Cita". Kegiatan tersebut digagas...
Stasiun KA di Jalur Banjar-Pangandaran-Cijulang

Jejak Bangunan Stasiun KA di Jalur Banjar-Pangandaran-Cijulang yang Masih Tersisa

harapanrakyat,- Bangunan stasiun KA di jalur Banjar-Pangandaran-Cijulang sebagian besar sudah lenyap sejak kereta api tersebut berhenti beroperasi sekitar tahun 1982, atau setelah Gunung Galunggung...
Yamaha R25 2025 Lebih Bertenaga, Sudah Mendapat Euro 5+

Yamaha R25 2025 Lebih Bertenaga, Sudah Mendapat Euro 5+

Yamaha R25 2025 sangat menarik dan membuat penasaran. Kehadiran generasi terbaru dari Yamaha R25 ini menjadi gebrakan di pasar otomotif Indonesia. Peluncuran motor ini...