Minggu, Mei 4, 2025
BerandaBerita JabarGanjar Gerilya Malam di Garut, Bahas KPU yang Dapat Peringatan dari DKPP

Ganjar Gerilya Malam di Garut, Bahas KPU yang Dapat Peringatan dari DKPP

harapanrakyat.com,- Calon presiden (Capres) nomor urut 03 Ganjar Pranowo, gerilya malam di Garut, Jawa Barat, Senin (5/2/2024). Ganjar Pranowo mendatangi 3 lokasi untuk silaturahmi.

Lokasi pertama, capres yang diusung PDIP tersebut silaturahmi dengan sesepuh pondok pesantren Zawiyah di Kecamatan Samarang. Selanjutnya, Ganjar mengunjungi pondok pesantren Fauzan di Kecamatan Sukaresmi, Garut.

Di pondok pesantren Zawiyab yang berada di Kecamatan Samarang, Ganjar disambut ribuan santri dan mahasiswa.

Ganjar menyinggung soal persatuan dan kesatuan. Ia juga memberi pesan kepada santri dan mahasiswa agar tak mempersoalkan beda pilihan saat pemilu Presiden 2024. Hal itu karena menurutnya, beda pilihan merupakan pilihan hati nurani.

“Mari kita jaga kerukunannya agar sebagai anak bangsa sebagai warga negara menjadi Indonesia bisa bersatu. Biasanya yang tidak mudah bersatu itu yang mudah dipecah. Kelompok sana kelompok sini, fitnahnya sana sini. Ada selebaran tidak diklarifikasi, makanya Islam mengajarkan tabayun, agar kita bisa tahu mana yang benar,” kata Ganjar di hadapan santri Zawiyah, Senin (5/2/2024) malam.

Baca Juga: Saat Orasi Politik di Bandung, Ganjar Pranowo Singgung Internet Gratis

Saat gerilya malam di pondok pesantren di Garut ini, Ganjar menyinggung persoalan Komisi Pemilihan Umum (KPU) yang diberi peringatan keras oleh Dewan Kehormatan Penyelenggara Pemilihan (DKPP), terkait pencalonan Gibran Rakabuming Raka. Lagi-lagi soal etik disentil Ganjar, sehingga perlu instropeksi agar semuanya bisa leih baik.

“Hari ini KPU, makanya penyelenggara lebih berhati-hati, agar mudah-mudahan para penyelenggara pemilu semua bisa intropeksi menyediakan diri agar jauh lebih baik. Sehingga tidak akan melanggar etika. Maka jangan sampai demokrasi ini betul-betul demokrasi zonder etika, dan itu akan memalukan untuk kita,” singgung Ganjar.

Di Garut, Ganjar juga didoakan agar bisa terpilih menjadi Presiden 2024-2029, harapan ini disampaikan santri dan para kyai karena sosok Ganjar dianggap mampu menyerap aspirasi masyarakat kecil dan membawa Indonesia lebih maju. (Pikpik/R7/HR-Online/Editor-Ndu)

Mengenal Fenomena Hujan Meteor Eta Aquarids yang Terjadi Setiap Bulan Mei

Mengenal Fenomena Hujan Meteor Eta Aquarids yang Terjadi Setiap Bulan Mei

Hujan meteor adalah salah satu fenomena astronomi memukau dan layak menjadi momen istimewa yang dinantikan semua orang. Salah satu fenomena yang bakal hadir sebentar...
Ribuan Warga Tumpah Ruah Ramaikan Jalan Santai Sumedang Sehat

Ribuan Warga Tumpah Ruah Ramaikan Jalan Santai Sumedang Sehat

harapanrakyat.com,- Ribuan warga kompak mengikuti kegiatan jalan santai Sumedang Sehat. Jalan santai kolaborasi dengan komunitas "Sumedang Walkers" ini, mulai dari kawasan Lapangan Pusat Pemerintahan...
Bukan Kirim ke Barak TNI, Ini Cara Bupati Pangandaran Atasi Siswa Bermasalah

Bukan Kirim ke Barak TNI, Ini Cara Bupati Pangandaran Atasi Siswa Bermasalah

harapanrakyat.com,- Bupati Pangandaran, Jawa Barat, Citra Pitriyami, memiliki pendekatan tersendiri untuk mengatasi siswa yang bermasalah. Bukan mengirim ke barak militer atau TNI, namun pihaknya...
Duta Besar Belanda

Duta Besar Belanda Berharap Timnas Indonesia Lolos Piala Dunia 2026

Dukungan untuk Timnas Indonesia lolos ke Piala Dunia 2026 tak hanya datang dari masyarakat Indonesia saja, tapi juga dari Duta Besar Belanda, Marc Gerritsen....
Pedagang Pasar Subuh Ciamis Keluhkan Kondisi Jalan dan Trotoar yang Rusak, Pemerintah Diminta Segera Turun Tangan

Pedagang Pasar Subuh Ciamis Keluhkan Kondisi Jalan dan Trotoar yang Rusak, Pemerintah Diminta Segera Turun Tangan

harapanrakyat.com,- Sejumlah pedagang Pasar Manis Ciamis Blok Pasar Subuh, mengeluh kondisi jalan yang rusak dan berlubang. Kerusakan jalan maupun trotoar di Pasar Manis Ciamis,...
Bupati Sumedang

Dukung Pembinaan Siswa Nakal di Barak Militer, Bupati Sumedang: Solusi Solutif dari Gubernur Jabar

harapanrakyat.com,- Bupati Sumedang, Dony Ahmad Munir menyatakan dukungannya terhadap kebijakan Gubernur Jawa Barat, Dedi Mulyadi yang mengarahkan siswa bermasalah atau nakal untuk mendapatkan pembinaan...