Sabtu, Mei 24, 2025
BerandaBerita CiamisSosialisasi Pelindungan Pekerja Migran Indonesia di Kawali Ciamis, Ini Tujuannya!

Sosialisasi Pelindungan Pekerja Migran Indonesia di Kawali Ciamis, Ini Tujuannya!

harapanrakyat.com,- Dalam rangka Pelindungan Pekerja Migran Indonesia (PMI) di Kabupaten Ciamis, pihak Dinas Tenaga Kerja Kabupaten Ciamis bekerjasama dengan UPTD LTSA PMI Jawa Barat, mengadakan sosialisasi mengenai Pelindungan Pekerja Migran Indonesia (PMI) yang dilaksanakan di Aula Desa Linggapura Kecamatan Kawali, Kamis (7/3/2024) lalu.

Kegiatan tersebut dilaksanakan dalam rangka memberikan pemahaman kepada warga masyarakat mengenai aturan atau regulasi yang berkaitan dengan bekerja di luar negeri.

Kegiatan sosialisasi tersebut diikuti oleh peserta dari seluruh desa yang ada di Kecamatan Kawali masing-masing terdiri dari Kepala Desa, Kasi Pelayanan dan para Ketua/anggota BPD dengan harapan para peserta tersebut dapat menginformasikan kepada masyarakat di wilayah masing-masing.

Dalam sambutan Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Provinsi Jawa Barat yang dibacakan oleh Kepala UPTD LTSA PMI Jawa Barat Yanu Krisdiyan S.H., MM, menyampaikan bahwa karena masih tingginya minat dan kesempatan bekerja di Luar Negeri, calon pekerja di Provinsi Jawa Barat diharapkan dapat memahami mengenai prosedur sebagai Pekerja Migran prosedural, sehingga keberangkatan tenaga kerja Non prosedural dapat ditekan dan diminimalisir.

“Setiap calon pekerja jangan sampai tergiur oleh janji manis calo/sponsor/perekrut tenaga kerja, karena apabila calon pekerja tersebut berangkat secara non prosedural, kerugian akan menanti di kemudian hari,” ungkap Yanu.

Yanu berharap, dengan pelaksanaan sosialisasi pelindungan Pekerja Migran Indonesia (PMI) seperti ini dapat menekan dan meminimalisir keberangkatan PMI non prosedural/illegal.

Baca juga: Taiwan Jadi Tujuan Favorit Pekerja Migran Asal Ciamis di Tahun 2023

Sementara itu, Kepala Dinas Tenaga Kerja Kabupaten Ciamis yang diwakili oleh Kepala Bidang Penempatan Tenaga Kerja dan Transmigrasi Tedy Tresadi SE MM, memberikan ucapan terima kasih kepada Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Provinsi Jawa Barat melalui UPTD LTSA PMI Jawa Barat. Lantaran dapat melaksanakan kegiatan Sosialisasi Pelindungan Pekerja Migran Indonesia (PMI) di Kabupaten Ciamis.

“Semoga dengan kerjasama seperti ini dapat meningkatkan pemahaman pada warga masyarakat mengenai bagaimana agar “bekerja aman ke luar negeri” sehingga keberangkatan pekerja migran ilegal dapat ditekan/diminimalisir,” kata Tedy. (R8/HR Online/Editor Jujang)

Pemain Abroad Timnas

5 Pemain Abroad Timnas Indonesia akan Habis Kontrak Musim Ini, Mungkinkah Main di Liga 1?

Patrick Kluivert telah memanggil sejumlah nama pemain abroad Timnas Indonesia untuk menghadapi dua laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 menghadapi China dan Jepang. Mereka adalah...
Bangunan Tempat Peribadatan

JAI Perbaiki Bangunan Tempat Peribadatan, Kemenag Kota Banjar: Harus Ikut Aturan

harapanrakyat.com,- Jemaat Ahmadiyah Indonesia (JAI) Kota Banjar, Jawa Barat, berencana memperbaiki kembali bangunan tempat peribadatan mereka yang berada di wilayah Kelurahan Hegarsari, Kecamatan Pataruman....
Jalan Raya Banjar-Cimaragas

Hati-Hati! Jalan Raya Banjar-Cimaragas Amblas Akibat Hujan Deras

harapanrakyat.com,- Hujan deras yang mengguyur wilayah Kota Banjar, Jawa Barat, pada Jumat (23/5/2025) sore, menyebabkan Jalan Raya Banjar-Cimaragas, Blok Junti, Kelurahan Banjar, Kecamatan Banjar,...
Bupati Ciamis Pilih Pesantren untuk Bina Anak Bermasalah, Ini Alasannya

Bupati Ciamis Pilih Pesantren untuk Bina Anak Bermasalah, Ini Alasannya

harapanrakyat.com,- Pemerintah Kabupaten Ciamis punya cara sendiri untuk membina anak-anak nakal atau bermasalah di Ciamis. Bupati Ciamis Herdiat Sunarya akan memasukan anak atau pelajar...
Timnas Kehilangan Pemain Kunci

Timnas Kehilangan Pemain Kunci Keturunan Kepulauan Tanimbar Jelang Piala Dunia, Patrick Kluivert Putar Otak!

Menjelang kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia, pelatih Timnas Indonesia Patrick Kluivert harus putar otak mengatur strategi baru. Pasalnya, Timnas kehilangan pemain kunci keturunan...
Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Punya Semangat Peduli Lingkungan Hidup yang Kuat Lewat Industri Bambu

Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Punya Semangat Peduli Lingkungan Hidup yang Kuat Lewat Industri Bambu

harapanrakyat.com,- Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita menunjukkan komitmen kuat terhadap pelestarian lingkungan melalui pengembangan industri bambu di Indonesia. Ia punya semangat eco concious. Direktur...