Sabtu, Mei 10, 2025
BerandaBerita TerbaruSidang Perceraian Ria Ricis dan Teuku Ryan Jadi Sorotan

Sidang Perceraian Ria Ricis dan Teuku Ryan Jadi Sorotan

Sidang perceraian Ria Ricis jadi trending topic. Berita sidang perceraian selebgram Ria Ricis dan sang suami buat penasaran banyak orang. Mengingat umur pernikahan sang YouTuber belum terlalu lama.

Baca Juga: Krisdayanti Ulang Tahun, Rayakan Bersama Keluarga Tersayang

Ia menikah dengan pria bernama Teuku Ryan yang berprofesi sebagai pegawai bank BUMN yang ada di Provinsi Aceh. Pada tahun 2021, ia memutuskan untuk berhenti karena hijrah dan langsung menjalankan taaruf bersama Ria Ricis.

Sidang Perceraian Ria Ricis, Tetap Ingin Pisah

YouTuber Ria Ricis diketahui menikah dan sudah memiliki satu orang putri bersama Teuku Ryan. Kabar pernikahan keduanya juga sempat mengejutkan warganet.

Hal itu karena pernikahan mereka terkesan buru-buru padahal tidak ada isu kedekatan sebelumnya. Namun, keduanya memang sepakat menjalani taaruf.

Sayangnya, rumah tangga keduanya sedang berada di ujung tanduk. Ricis mengajukan gugatan kepada sang suami ke Pengadilan Agama Jakarta Selatan.

Setelah menjalani proses meditasi, kini Pengadilan Agama Jakarta Selatan kembali menggelar sidang perceraian. Terdapat beberapa saksi yang terlihat di ruang sidang.

Oki Setiana Dewi Jadi Saksi

Ustadzah kondang, Oki Setiana Dewi merupakan kakak kandung dari sang YouTuber. Ia bersama Shindy Putri tampak datang menjadi saksi di sidang perceraian sang adik.

Saat di sampai di Pengadilan Agama, keduanya tampak tidak banyak berkomentar. Justru mereka meminta doa terbaik untuk pasangan suami istri tersebut.

Oki juga mengaku bahwa menjadi saksi bukanlah hal yang membebankan. Ia siap mendampingi sang adik saat waktu sulitnya.

“Doain yang terbaik. Saksi kan hanya memberikan keterangan yang dia tahu,” ujar Oki Setiana Dewi.

Sidang perceraian Ria Ricis tersebut berlangsung cukup lama. Meski begitu, sidang tidak berlangsung dengan alot karena kehadiran saksi.

Baca Juga: Caleg Artis yang Gagal ke Senayan, Krisdayanti hingga Ayu Azhari

Menurut kuasa hukum Teuku Ryan, Hendra K Siregar, saksi yang hadir justru membantu memaparkan secara jelas kondisi rumah tangga kliennya.

Tetap Ingin Berpisah

Menurut keterangan selama sidang, Ria Ricis memang tampak tidak ingin rujuk. Di sisi lain, Teuku Ryan terlihat ingin memperbaiki rumah tangganya.

Menurut Hendra sendiri, situasi saat ini sangat tidak memungkinkan kliennya kembali bersama. Hal itu pun sudah dituangkan di dalam gugatan pada persidangan.

Meski persidangannya menjadi trending topic di media sosial, tetapi Ricis tampak tidak mengunggah apapun yang berkaitan dengan hal tersebut. Unggahan Instagram miliknya tampak normal.

Sang YouTuber masih mengunggah endorsement, mempromosikan bisnisnya, hingga membagikan momen bersama sang putri, Moana. Sejak mengajukan gugatan, ia dan sang suami memang sudah pisah rumah.

Baca Juga: Indra Bekti Jalani Ramadhan Bersama Keluarga Setelah Berpisah

Apalagi sebelumnya muncul isu perselingkuhan, namun Teuku Ryan membantahnya. Kini sidang perceraian Ria Ricis tengah berlangsung dan bahtera rumah tangganya akan selesai dalam beberapa tahapn lagi. Ia sendiri enggan buka suara terkait masalah rumah tangganya ini kepada media maupun melalui platform media sosialnya. (R10/HR-Online)

Terciduk Mesra di Kondangan Luna Maya, Gisel dan Cinta Brian Diduga Berpacaran

Terciduk Mesra di Kondangan Luna Maya, Gisel dan Cinta Brian Diduga Berpacaran

Pernikahan Luna Maya dan Maxime Bouttier di Bali berhasil mencuri perhatian publik beberapa hari terakhir ini. Tidak hanya pengantinnya saja, namun kehadiran tamu undangan...
Lisensi Klub Profesional

Raih Lisensi Klub Profesional, Persib Siap Berlaga di Kancah Internasional

Satu lagi penghargaan Persib Bandung yang membanggakan. Persib baru saja sukses mendapatkan Lisensi Klub Profesional tahun 2024-2025 yang statusnya tanpa catatan. Prestasi ini tercantum...
Live Bareng dan Inilah Cara On Cam di Tiktok Sebagai Tamu

Live Bareng dan Inilah Cara On Cam di Tiktok Sebagai Tamu

Cara berkolaborasi dalam siaran langsung di aplikasi TikTok bersama akun lain mirip dengan cara pengguna melakukan siaran langsung bersama di Instagram. Metode ini dikatakan...
Program Pemutihan Piutang Pelanggan

Warga Sambut Baik Program Pemutihan Piutang Pelanggan Non Aktif PDAM Tirta Anom Kota Banjar

harapanrakyat.com,- Warga menyambut baik program Pemutihan Piutang Pelanggan Non Aktif dari Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Tirta Anom Kota Banjar, Jawa Barat. Diketahui program pemutihan...
Klub Top Eropa

3 Pemain Timnas Indonesia Masuk Radar Klub Top Eropa, Ada yang Dilirik Inter Milan

Kiprah pemain Timnas Indonesia baik saat bermain di level klub maupun Timnas, tentu membuat para pemain ini dilirik sejumlah klub. Belakangan beredar kabar 3...
Doa Masuk Rumah Kosong Sesuai Sunnah dan Adabnya dalam Islam

Doa Masuk Rumah Kosong Sesuai Sunnah dan Adabnya dalam Islam

Doa masuk rumah kosong menjadi salah satu amalan yang penting dalam ajaran Islam. Setiap langkah yang seorang muslim lakukan selalu dianjurkan untuk diawali dengan...