Senin, Mei 12, 2025
BerandaBerita JabarEvaluasi Kualitas Udara Kota Cimahi, DLH Lakukan Uji Emisi Gratis

Evaluasi Kualitas Udara Kota Cimahi, DLH Lakukan Uji Emisi Gratis

harapanrakyat.com – Pemkot Cimahi, Jawa Barat, melakukan uji emisi gratis untuk mengevaluasi kualitas kadar udara di wilayah Kota Cimahi. Hal tersebut untuk menekan polusi udara yang dihasilkan oleh kendaraan yang menggunakan bahan bakar bensin dan solar.

Baca Juga : Waspada! Kualitas Udara di Kota Bandung Masuk Kategori Buruk

Kepala DLH Kota Cimahi, Chanifah Listyarini mengatakan, uji emisi ini sangat penting. Hal ini untuk menekan polusi udara dari kendaraan berbahan bakar fosil.

“Banyak kendaraan roda empat menggunakan bensin dan solar. Oleh karena itu, kita menggelar uji emisi gratis untuk menekan pencemaran udara Cimahi,” kata Chanifah, Selasa (11/6/2024).

Pada kesempatan itu, kata ia, pihaknya melakukan uji emisi menggunakan lima alat uji. Terdiri dari satu alat untuk menguji kendaraan berbahan bakar solar dan empat lainnya untuk kendaraan bensin.

“Dengan uji emisi ini, saya berharap kualitas udara di Cimahi dapat lebih baik dan terjaga lagi. Selain itu , juga mengurangi dampak negatif dari polusi kendaraan bermotor,” ucapnya.

Baca Juga : Gubernur Resmikan Laboratorium Lingkungan Hidup Jabar

Sementara, Pengendali Dampak Lingkungan Ahli Muda, Lucky Sugih menuturkan, target uji emisi kendaraan kali ini menargetkan 1.500 mobil. Ia menjelaskan, saat ini kualitas udara Cimahi masih berada di batas ambang baku mutu. Ia berharap, melalui uji emisi kendaraan ini setidaknya kualitas udara meningkat lebih baik.

Uji Emisi di Cimahi Hanya Sasar Kendaraan Pribadi

Lucky menjelaskan, uji emisi ini hanya menyasar mobil milik pribadi. Sedangkan untuk kendaraan umum dan sepeda motor, saat ini masih belum ia lakukan.

Lucky mengimbau masyarakat agar memanfaatkan uji emisi dari pemerintah daerah ini. Hal ini untuk memastikan apakah kendaraan mereka layak atau tidak. Selain itu juga untuk membantu meningkatkan kualitas udara di Kota Cimahi.

“Kami berharap, warga memanfaatkan uji emisi gratis dari DLH Kota Cimahi ini. Jadi kita bisa mengecek kendaraan apakah masih layak atau tidak,” ujar Lucky. (Juhaeri/R13/HR Online/Editor-Ecep)

Terkait Pembongkaran Tugu Perbatasan Desa di Tasikmalaya, Ini Jawaban PT UMI

Terkait Pembongkaran Tugu Perbatasan Desa di Tasikmalaya, Ini Jawaban PT UMI

harapanrakyat.com,- PT UMI angkat bicara terkait pembongkaran tugu perbatasan desa di Kecamatan Cisayong, Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat. Tugu tersebut merupakan perbatasan antara Desa Sukaraharja...
ThinkPad X1 2-in-1 Gen 10, Laptop Canggih Bisa Jadi Tablet

ThinkPad X1 2-in-1 Gen 10, Laptop Canggih Bisa Jadi Tablet

ThinkPad X1 2-in-1 Gen 10 kembali mencuri perhatian para pecinta teknologi. Perangkat keluaran Lenovo ini membawa angin segar bagi pengguna yang menginginkan laptop premium...
Nokia G300 Max Resmi Meluncur di 2025, Tawarkan Baterai 6.000 mAh dan Harga Terjangkau

Nokia G300 Max Resmi Meluncur di 2025, Tawarkan Baterai 6.000 mAh dan Harga Terjangkau

Di tengah maraknya ponsel canggih dengan harga mahal, Nokia justru menghadirkan ponsel terjangkau melalui produk terbarunya yaitu Nokia G300 Max di tahun 2025 ini....
Wisatawan Serbu Objek Wisata di Pangandaran, Masih Jadi Primadona Libur Panjang Waisak

Masih Jadi Primadona Libur Panjang Waisak, Wisatawan Serbu Objek Wisata di Pangandaran

harapanrakyat.com,- Libur panjang Hari Raya Waisak dari pekan ini hingga tanggal 13 Mei mendatang, wisatawan sudah menyerbu sejumlah objek wisata Pangandaran, Jawa Barat. Bahkan...
Liburan Asik di Ciamis, Ini 9 Rekomendasi Tempat Wisata untuk Long Weekend

Liburan Asik di Ciamis, Ini 9 Rekomendasi Tempat Wisata untuk Long Weekend

harapanrakyat.com,- Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, terdapat banyak destinasi wisata yang menarik untuk mengisi long weekend atau libur panjang. Ada 9 rekomendasi tempat wisata di...
Chery Tiggo 8 CSH, SUV Plug-In Hybrid Canggih yang Siap Guncang Pasar Indonesia

Chery Tiggo 8 CSH, SUV Plug-In Hybrid Canggih yang Siap Guncang Pasar Indonesia

PT Chery Sales Indonesia (CSI) bersiap meluncurkan mobil Plug-in Hybrid Electric Vehicle (PHEV) pertamanya. Rupanya mobil tersebut ialah Chery Tiggo 8 CSH (Chery Super...