Senin, Mei 12, 2025
BerandaBerita JabarPotensi Berbahaya, Dishub Kota Bandung tak Segan Razia Bus Telolet

Potensi Berbahaya, Dishub Kota Bandung tak Segan Razia Bus Telolet

harapanrakyat.com – Tren bus yang membunyikan klakson telolet saat ini semakin ramai di jalan raya, termasuk di Kota Bandung, Jawa Barat. Banyak bus pariwisata yang berkunjung ke Kota Bandung, kerap membunyikan klakson yang kerap menyedot perhatian publik ini, terutama anak kecil.

Baca Juga : Berburu Om Telolet Om Berujung Petaka, Bocah 5 Tahun di Cilegon Tewas Terlindas Bus

Melihat fenomena itu, Dinas Perhubungan Kota Bandung tidak segan bakal merazia bus yang menggunakan klakson tersebut. Sebab, suara dari klakson itu melebihi ambang batas persyaratan dan layak jalan.

Plt Kepala Dinas Perhubungan Kota Bandung, Asep Kuswara mengatakan, batas minimal klakson berada pada 83db (desibel). Sedangkan klakson telolet, kata Asep, ambang batas maksimalnya melebihi 108db.

“Telolet dalam aturan juga tidak boleh. Fakta di lapangan, anak-anak sering mengejar bus telolet dan tidak menunjukan keselamatan,” ungkapnya, Kamis (11/7/2024).

Ia menerangkan, pihaknya sering memberikan sosialisasi kepada PO bus yang ada di Kota Bandung, terkait larangan menggunakan klakson itu. Selain itu, pihaknya pun kerap menggelar razia bus yang menggunakan klakson tersebut.

Baca Juga : Polres Ciamis Angkat Bicara Soal Maraknya Bus Klakson Telolet

Meski demikian, ia mengakui masih banyak supir bus yang nakal dan abai akan hal tersebut. Padahal berkaitan dengan keselamatan anak-anak maupun pengendara lainnya yang merasa terganggu.

“Ketika kita melakukan ramcheck, kemudian menemukan bus yang memasang klakson telolet, langsung kami putus. Tetapi setelah itu di lapangan sopirnya suka nakal dan memasangnya lagi,” ujarnya.

Oleh karena itu, pihaknya terus melakukan razia dengan cara memberhentikan langsung bus, yang membunyikan telolet di jalan Kota Bandung.

“Jika kita temukan maka langsung kita razia, karena ini berkaitan dengan keselamatan masyarakat dan pengguna jalan,” ucapnya. (Rio/R13/HR Online/Editor-Ecep)

Terkait Pembongkaran Tugu Perbatasan Desa di Tasikmalaya, Ini Jawaban PT UMI

Terkait Pembongkaran Tugu Perbatasan Desa di Tasikmalaya, Ini Jawaban PT UMI

harapanrakyat.com,- PT UMI angkat bicara terkait pembongkaran tugu perbatasan desa di Kecamatan Cisayong, Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat. Tugu tersebut merupakan perbatasan antara Desa Sukaraharja...
ThinkPad X1 2-in-1 Gen 10, Laptop Canggih Bisa Jadi Tablet

ThinkPad X1 2-in-1 Gen 10, Laptop Canggih Bisa Jadi Tablet

ThinkPad X1 2-in-1 Gen 10 kembali mencuri perhatian para pecinta teknologi. Perangkat keluaran Lenovo ini membawa angin segar bagi pengguna yang menginginkan laptop premium...
Nokia G300 Max Resmi Meluncur di 2025, Tawarkan Baterai 6.000 mAh dan Harga Terjangkau

Nokia G300 Max Resmi Meluncur di 2025, Tawarkan Baterai 6.000 mAh dan Harga Terjangkau

Di tengah maraknya ponsel canggih dengan harga mahal, Nokia justru menghadirkan ponsel terjangkau melalui produk terbarunya yaitu Nokia G300 Max di tahun 2025 ini....
Wisatawan Serbu Objek Wisata di Pangandaran, Masih Jadi Primadona Libur Panjang Waisak

Masih Jadi Primadona Libur Panjang Waisak, Wisatawan Serbu Objek Wisata di Pangandaran

harapanrakyat.com,- Libur panjang Hari Raya Waisak dari pekan ini hingga tanggal 13 Mei mendatang, wisatawan sudah menyerbu sejumlah objek wisata Pangandaran, Jawa Barat. Bahkan...
Liburan Asik di Ciamis, Ini 9 Rekomendasi Tempat Wisata untuk Long Weekend

Liburan Asik di Ciamis, Ini 9 Rekomendasi Tempat Wisata untuk Long Weekend

harapanrakyat.com,- Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, terdapat banyak destinasi wisata yang menarik untuk mengisi long weekend atau libur panjang. Ada 9 rekomendasi tempat wisata di...
Chery Tiggo 8 CSH, SUV Plug-In Hybrid Canggih yang Siap Guncang Pasar Indonesia

Chery Tiggo 8 CSH, SUV Plug-In Hybrid Canggih yang Siap Guncang Pasar Indonesia

PT Chery Sales Indonesia (CSI) bersiap meluncurkan mobil Plug-in Hybrid Electric Vehicle (PHEV) pertamanya. Rupanya mobil tersebut ialah Chery Tiggo 8 CSH (Chery Super...