Tim pemenangan pasangan Calon Bupati- Wakil Bupati Pangandaran, Azizah Talita Dewi- Sulaksana (Ahlak), saat membentuk tim pemenangan, di salah satu Aula Madrasah di Desa Karangpawitan, Kecamatan Padaherang, Sabtu (08/08/2015). Foto: Entang SR/HR
Berita Pangandaran, (harapanrakyat.com),-
Tim pemenangan pasangan Calon Bupati- Wakil Bupati Pangandaran, Azizah Talita Dewi- Sulaksana (Ahlak), mulai mengatur strategi menghadapi pertarungan Pilkada Pangandaran yang akan dihelat 9 Desember mendatang.
Sebagai strategi untuk mendulung dukungan suara, Ahlak membentuk tim pemenangan yang berjumlah 100 orang di tiap kecamatan. Dari 100 orang tersebut masing-masing memiliki tugas dan peran yang berbeda-berbeda.
Ketua Tim Pemenangan pasangan Ahlak, Jalaludin mengatakan, pihaknya saat ini tengah konsen membentuk tim pemenangan di seluruh kecamatan di Kabupaten Pangandaran. Di tiap kecamatan, kata dia, pihaknya membentuk tim yang berjumlah 100 orang yang nantinya bekerja menyukseskan pasangan Ahlak di wilayahnya masing-masing.
“Dari 100 orang ini memiliki peran dan tugas yang berbeda-beda. Seperti contoh, dari 100 orang tersebut, ada yang ditugaskan mengawal suara di TPS pada saat hari H pencoblosan nanti. Karena kecurangan yang tersistematis sangat riskan terjadi di TPS,” katanya, saat membentuk tim pemenangan pasangan Ahlak Kecamatan Padaherang, di salah satu Aula Madrasah di Desa Karangpawitan, Kecamatan Padaherang, Sabtu (08/08/2015).
Selain itu, lanjut Jalaludin, di masing-masing tim pemenangan kecamatan pun pihaknya menyimpan orang yang diberi tugas bagian advokasi untuk menangani permasalahan-permasalahan hukum. “Mulai dari tim sosisalisasi, pengawasan hingga advokasi kita pasang di seluruh kecamatan. Kami pun didukung sejumlah relawan yang sudah terbentuk di sejumlah daerah,” katanya.
Sementara itu, saat pembentukan tim pemenangan Ahlak Kecamatan Padaherang, langsung dihadiri oleh Azizah dan Sulaksana. Dalam acara itu, baik Azizah dan Sulaksana, memperkenal diri dan memaparkan visi dan misinya di hadapan ratusan pendukungnya. (Ntang/R2/HR-Online)