Sabtu, Mei 24, 2025
BerandaBerita TasikmalayaPelaku Pembunuhan Perempuan dalam Karung di Tasikmalaya Berhasil Ditangkap

Pelaku Pembunuhan Perempuan dalam Karung di Tasikmalaya Berhasil Ditangkap

harapanrakyat.com,- Pihak kepolisian berhasil menangkap pelaku pembunuhan terhadap seorang perempuan yang mayatnya terbungkus dalam karung di Tasikmalaya, Jawa Barat. Anggota Resmob Polres Tasikmalaya dan Resmob Polda Jabar menangkap pelaku di Pasuruan Jawa Timur, Kamis (19/9/2024).

Kasat Reskrim Polres Tasikmalaya AKP Ridwan Budiarta mengungkapkan, bahwa pelaku diringkus tanpa perlawanan di rumah orang tuanya saat tengah tertidur.

“Alhamdulillah kami sudah amankan pelaku pembunuhan mayat perempuan dalam karung,” ungkapnya, Jumat (20/9/2024).

Baca Juga: Kasus Mayat dalam Karung, Polres Tasikmalaya Mulai Menemukan Titik Terang

Lanjutnya menambahkan, bahwa keberhasilan mengungkap kasus pembunuhan tersebut, adalah doa dari semua pihak dan kerja keras anggota kepolisian.

“Sehingga pelaku yang yang sempat kabur, berhasil kami tangkap,” katanya.

Menurut Ridwan, pelaku melakukan pembunuhan terhadap korban hingga membuang jasad korban seorang diri.

“Jadi dari petunjuk dan fakta yang kami peroleh, pelaku merupakan pelaku tunggal,” tambah Ridwan.

Hingga kini, pelaku masih menjalani pemeriksaan di Mapolres Tasikmalaya. Selain itu polisi mengamankan barang bukti yang pelaku buang di dekat pasar Induk Cikurubuk.

“Ya kami masih akan terus kembangkan,dan akan terus cari barang bukti lain terkait kasus ini,” ujarnya.

Baca Juga: Kasus Penemuan Mayat Perempuan dalam Karung di Tasikmalaya, Polisi Cari Barang Bukti di Pasar Cikurubuk

Sementara untuk motifnya, sampai saat ini masih dalam pendalaman. Namun pihaknya berjanji akan menyampaikan saat pers rilis, begitu juga dengan identitas pelaku pembunuhan perempuan dalam karung yang sempat heboh tersebut.

Sebelumnya, warga menemukan karung berwarna putih yang ternyata di dalamnya ada sesosok mayat berjenis kelamin perempuan.

Karung tersebut ditemukan di Sungai Cipinaha, Desa Sukakerta, Kecamatan Jatiwaras, Kabupaten Tasikmalaya, Minggu (15/9/2024) lalu. (Apip/R5/HR-Online/Editor: Adi Karyanto)

Curhatan Warga Karangnunggal Tasikmalaya Jalan Dibiarkan Rusak 32 Tahun, Minta Tolong ke KDM

Curhatan Warga Karangnunggal Tasikmalaya: Jalan Dibiarkan Rusak 32 Tahun, Minta Tolong ke KDM

harapanrakyat.com,- Puluhan tahun warga dua desa di Kecamatan Karangnunggal, Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat, tidak pernah merasakan kemerdekaan jalan mulus. Pasalnya, selama 32 tahun, jalan...
Jadi Mitra BBQ Ride 2025 Local Heroes di Bandung, bank bjb Bikin Acara Lebih Meriah dan Ramai

Jadi Mitra BBQ Ride 2025 Local Heroes di Bandung, bank bjb Bikin Acara Lebih Meriah

harapanrakyat.com,- bank bjb menjadikan acara BBQ Ride 2025 menjadi lebih meriah dan ramai. Acara yang berlangsung di Tritan Point Space, Bandung, dari tanggal 17...
Polres Ciamis Tindak Tegas Aksi Premanisme, Amankan Oknum Organisasi Sosial Pelaku Pemalakan

Polres Ciamis Tindak Tegas Aksi Premanisme, Amankan Oknum Organisasi Sosial Pelaku Pemalakan

harapanrakyat.com,- Dalam rangka Operasi Satuan Tugas (Satgas) Jabar Manunggal, Polres Ciamis, Jawa Barat, berhasil mengamankan 3 orang oknum organisasi sosial di Kecamatan Cimaragas. Oknum...
Pernikahan Al Ghazali dan Alyssa Daguise

Maia Estianty Tegaskan Akan Hadir di Pernikahan Al Ghazali dan Alyssa Daguise

Kabar mengejutkan datang dari Maia Estianty, ibunda Al Ghazali. Sempat menggegerkan publik lantaran bakal absen di pernikahan Al Ghazali dan Alyssa Daguise, kini sang...
Apa Alasan Luar Angkasa Gelap, Simak Ulasan Selengkapnya

Apa Alasan Luar Angkasa Gelap? Simak Ulasan Selengkapnya

Pernahkah kita berpikir apa alasan luar angkasa gelap, padahal terdapat Matahari? Harusnya, jikalau Matahari dan bintang menyinari langit angkasa tentu akan membuat areanya menjadi...
Vivo S30 Siap Meluncur 29 Mei, Begini Bocoran Spesifikasinya

Vivo S30 Siap Meluncur 29 Mei, Begini Bocoran Spesifikasinya

Vivo kembali menunjukkan dominasinya dengan bersiap meluncurkan lini smartphone terbaru, yaitu seri Vivo S30, di China pada 29 Mei 2025. Seri tersebut akan mencakup...