Jumat, Mei 9, 2025
BerandaBerita JabarSeorang Wanita Terluka Tertimpa TPT Ambruk di Pamulihan Sumedang

Seorang Wanita Terluka Tertimpa TPT Ambruk di Pamulihan Sumedang

harapanrakyat.com,- Seorang wanita terluka setelah tertimpa tembok penahan tanah (TPT) setinggi 2,5 meter yang ambruk. Kejadian tersebut terjadi di Dusun Cipacing, RT 18/05, Desa Mekarbakti, Kecamatan Pamulihan, Sumedang Jawa Barat, Minggu (1/12/2024) sore. 

Korban yang tertimpa material tanah dan tembok TPT, diketahui bernama Rina (29) mengalami patah kaki bagian kiri usai.

Baca Juga: TPT Jebol, Jalan Penghubung Desa di Lembang Bandung Barat Ditutup Sementara

Danramil Tanjungsari, Kapten Inf Agus Hermawan menjelaskan, bahwa Rina yang merupakan warga setempat tengah melintas di dekat TPT yang terbuat dari material batu. Namun saat melintas, TPT tersebut tiba-tiba ambruk dan menimpa kaki kiri Rina.

“Kejadiannya sekitar pukul 15.00 WIB saat hujan deras. Hujan itu pun menggenangi wilayah Cipacing, yang mengakibatkan genangan air. Saat itulah, TPT yang tergerus air hujan ambruk, dan menimpa salah satu warga yang sedang melintas,” jelasnya Agus.

Setelah kejadian, Rina yang tertimpa TPT ambruk pun langsung dievakuasi oleh warga sekitar. Kemudian membawanya ke Puskesmas Pamulihan untuk mendapatkan pertolongan pertama.

Namun, karena kondisinya yang cukup serius dengan luka di bagian kaki kiri, keluarga korban memutuskan untuk merujuknya ke Rumah Sakit Al Islam di Bandung.

“Korban mengalami luka cukup serius di bagian kaki kiri. Sehingga segera dibawa ke Puskesmas Pamulihan, dan kemudian dirujuk ke Rumah Sakit Al Islam,” tambah Agus.

Baca Juga: TPT Sepanjang 20 Meter di Cimahi Ambruk, Dua Rumah Rusak Parah Tertimpa Material Longsoran

Sementara itu, petugas gabungan dari unsur TNI/Polri, BPBD, bersama warga bergotong royong membersihkan puing-puing TPT yang runtuh. 

“Lokasi TPT tergerus air hujan, hingga akhirnya ambruk. Kami bersama petugas gabungan sedang membersihkan material yang runtuh,” katanya. (Aang/R5/HR-Online/Editor: Adi Karyanto)

Lisensi Klub Profesional

Raih Lisensi Klub Profesional, Persib Siap Berlaga di Kancah Internasional

Satu lagi penghargaan Persib Bandung yang membanggakan. Persib baru saja sukses mendapatkan Lisensi Klub Profesional tahun 2024-2025 yang statusnya tanpa catatan. Prestasi ini tercantum...
Live Bareng dan Inilah Cara On Cam di Tiktok Sebagai Tamu

Live Bareng dan Inilah Cara On Cam di Tiktok Sebagai Tamu

Cara berkolaborasi dalam siaran langsung di aplikasi TikTok bersama akun lain mirip dengan cara pengguna melakukan siaran langsung bersama di Instagram. Metode ini dikatakan...
Program Pemutihan Piutang Pelanggan

Warga Sambut Baik Program Pemutihan Piutang Pelanggan Non Aktif PDAM Tirta Anom Kota Banjar

harapanrakyat.com,- Warga menyambut baik program Pemutihan Piutang Pelanggan Non Aktif dari Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Tirta Anom Kota Banjar, Jawa Barat. Diketahui program pemutihan...
Klub Top Eropa

3 Pemain Timnas Indonesia Masuk Radar Klub Top Eropa, Ada yang Dilirik Inter Milan

Kiprah pemain Timnas Indonesia baik saat bermain di level klub maupun Timnas, tentu membuat para pemain ini dilirik sejumlah klub. Belakangan beredar kabar 3...
Doa Masuk Rumah Kosong Sesuai Sunnah dan Adabnya dalam Islam

Doa Masuk Rumah Kosong Sesuai Sunnah dan Adabnya dalam Islam

Doa masuk rumah kosong menjadi salah satu amalan yang penting dalam ajaran Islam. Setiap langkah yang seorang muslim lakukan selalu dianjurkan untuk diawali dengan...
Juara Liga 1 2024-2025

Jadi Juara Liga 1 2024-2025, Ternyata Persib Pernah Dikalahkan 3 Klub Ini

Persib Bandung berhasil membawa gelar juara Liga 1 2024-2025, bahkan saat kompetisi baru memasuki pekan ke-31. Dengan 64 poin yang Persib dapatkan membuat pesaingnya...