Situ Rancamaya merupakan sumber mata air bagi masyarakat setempat. Untungnya, sepanjang musim kemarau debit air Situ Rancamaya tidak mengalami penyusutan. Photo : Taufan Ihsan Yanuar/ HR
Berita Ciamis, (harapanrakyat.com),-
Objek Wisata Situ Rancamaya yang terdapat di Dusun Nagrog, RT 08 RW 03, Desa Sukasenang, Kecamatan Sindangkasih, Kabupaten Ciamis, saat ini memerlukan perhatian dari Pemerintah Daerah Kabupaten Ciamis.
Kasi Pemerintahan dan Ketertiban Umum Desa Sukasenang, Yayat Sutarya, ketika ditemui Koran HR, pekan lalu, menuturkan, selama ini pengelolaan Situ Rancamaya dilakukan oleh masyarakat sekitar.
“Pengembangan Situ Rancamaya sejauh ini hanya mengandalkan bantuan dari pemerintah desa dan kelompok masyarakat,” katanya.
Di awal tahun 2015, lanjut Yayat, pihaknya bersama kelompok masyarakat pengurus atau pengelola, melakukan pembenahan pada Situ Rancamaya. Diantaranya, menyediakan saung dan area pemancingan di kawasan tersebut.
Pada kesempatan yang sama, Yayat menjelaskan, area atau kawasan Situ Rancamaya memiliki luas sekitar 2 hektar. Selama ini, Situ Rancamaya merupakan sumber mata air bagi masyarakat setempat. Untungnya, sepanjang musim kemarau debit air Situ Rancamaya tidak mengalami penyusutan.
Sementara itu, Ketua Kelompok Pengurus atau Pengelola Situ Rancamya, Ade Harisman, ketika ditemui Koran HR, pekan lalu, menuturkan, pembenahan dan penataan yang dilakukan pihaknya dapat meningkatkan angka kunjungan ke Objek Wisata Situ Rancamaya.
“Kedepan, kami ingin fasilitas, sarana dan prasana di Objek Wisata Siu Rancamaya lebih dilengkapi lagi. Seperti perahu, sepeda air dan juga jogging trek. Kami optimis, bila itu sudah tersedia, Situ Rancamaya memiliki dapat menarik wisatawan,” ucapnya. (Taufan/Koran-HR)