Minggu, Mei 25, 2025
BerandaBerita PangandaranAksi Pencurian Mendominasi Tindak Pidana di Kabupaten Pangandaran

Aksi Pencurian Mendominasi Tindak Pidana di Kabupaten Pangandaran

harapanrakyat.com – Aksi pencurian mendominasi tindak pidana di Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat.

Menurut Kapolres Pangandaran AKBP Mujianto, tercatat ada 16 aksi pencurian dengan pemberatan (curat) sepanjang tahun 2024. Kemudian diikuti pencurian motor atau curanmor dengan 12 kasus.

Ia mengatakan, aksi kejahatan lain yang terjadi di Kabupaten Pangandaran adalah pengeroyokan, penganiayaan, curas (pencurian dengan kekerasa, KDRT, pemalsuan surat dan kekerasan pada anak.

Bukan hanya itu, menurut AKBP Mujianto, angka kejahatan atau tindak pidana di Kabupaten Pangandaran meningkat dalam dua tahun terakhir.

Sebagai pembanding peningkatan angka kasus pidana setiap tahun, pada tahun 2023 ada 74 kasus dengan tingkat penyelesaian sebanyak 45 kasus.

“Lalu di tahun 2024 terjadi peningkatan sebanyak 101 kasus dan penyelesaian sebanyak 65 kasus,” ucapnya saat Press Release akhir tahun di Makopolres Pangandaran, Senin (30/12/2024).

Dalam kesempatan itu Polres Pangandaran juga menyerahkan dua sepeda motor yang sempat dicuri kepada pemiliknya.

Baca Juga: Destinasi Wisata Baru Taman Mangrove Babakan di Pangandaran

Amir, warga Kecamatan Pangandaran yang sepeda motornya sempat dicuri merasa gembira karena kendaraannya itu bisa kembali.

“Motor saya hilang di Babakan, saat ditinggal sembahyang beberapa bulan lalu, akhirnya bisa kembali lagi, saya ucapkan terima kasih ke Polres Pangandaran,” katanya.

Motor yang dicuri itu berjenis Supra X dan tidak banyak yang berubah semenjak hilang. “Tidak ada yang berubah, sama saja sejak dipotokan beberapa waktu lalu,” katanya. (Jujang/R7/HR-Online/Editor-Ndu)

Desa Jembarwangi

Longsor Terjang Desa Jembarwangi Sumedang, 3 Rumah Rusak, 1 Terancam

harapanrakyat.com,- Hujan deras yang mengguyur wilayah Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, menyebabkan tebing setinggi 30 meter dengan lebar 20 meter di Dusun Cirendang, Desa Jembarwangi,...
Disnaker Ciamis Cetak SDM Unggul Lewat Pelatihan Administrasi Perkantoran

Disnaker Ciamis Cetak SDM Unggul Lewat Pelatihan Administrasi Perkantoran

harapanrakyat.com,- Sebanyak 16 peserta berhasil menyelesaikan Program Pelatihan Berbasis Kompetensi (PBK) Mengelola Administrasi Perkantoran yang diselenggarakan oleh Dinas Tenaga Kerja (Disnaker) Ciamis. Pelatihan yang berlangsung...
Wali Kota Banjar Minta Perbaikan Jalan Amblas Dipercepat agar Arus Lalu Lintas Lancar

Wali Kota Banjar Minta Perbaikan Jalan Amblas Dipercepat agar Arus Lalu Lintas Lancar

harapanrakyat.com,- Pemkot Banjar meminta agar Pemprov Jabar segera memperbaiki jalan amblas yang berada di Blok Junti, Kelurahan Banjar, Kecamatan Banjar pada Jumat (23/5/25) kemarin....
Diduga Korsleting Listrik, Sebuah Warung di Kawali Ciamis Terbakar, Pemilik Merugi Puluhan Juta

Diduga Korsleting Listrik, Sebuah Warung di Kawali Ciamis Terbakar, Pemilik Merugi Puluhan Juta

harapanrakyat.com,- Diduga korsleting listrik, sebuah warung di Desa Linggapura, Kecamatan Kawali, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat kebakaran. Warung milik Asep Rosidik terbakar sekitar pukul 04.00...
Hujan Deras Terjang Ciamis, Sebabkan Atap Rumah Warga Ambruk dan Pohon Tumbang 

Hujan Deras Terjang Ciamis, Sebabkan Atap Rumah Warga Ambruk dan Pohon Tumbang 

harapanrakyat.com,- Hujan dengan intensitas tinggi yang melanda wilayah Ciamis dan sekitarnya menyebabkan atap rumah bagian depan milik warga di Lingkungan Cilame, Kelurahan Ciamis, Kecamatan...
Kemeriahan Bobotoh Nobar Persib di Pusat Pemerintahan Sumedang

Kemeriahan Bobotoh Nobar Persib di Pusat Pemerintahan Sumedang

harapanrakyat.com,- Ribuan pendukung fanatik Persib Bandung, atau yang akrab disapa Bobotoh, memenuhi Lapangan Pusat Pemerintahan Sumedang (PPS), Jawa Barat, Sabtu (24/5/2025). Para Bobotoh ini...