Jumat, Mei 2, 2025
BerandaBerita BanjarDiskominfo Kota Banjar Dicatut Akun Palsu untuk Modus Penipuan Catering  

Diskominfo Kota Banjar Dicatut Akun Palsu untuk Modus Penipuan Catering  

harapanrakyat.com,- Beredar dugaan modus penipuan pemesanan catering menggunakan nomor WhatsApp mengatasnamakan pegawai Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kota Banjar, Jawa Barat atas nama Risyadhi.

Satu perusahaan catering pun nyaris menjadi korban penipuan oleh akun WhatsApp yang mengatasnamakan pegawai Diskominfo tersebut.

Kepala Bidang Komunikasi Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kota Banjar, Heni Pamungkas, membenarkan adanya nomor WhatsApp mengatasnamakan pegawai instansinya untuk modus penipuan.

Modus penipuan akun WhatsApp tersebut yaitu untuk melakukan pemesanan sejumlah paket catering dan snack box ke perusahaan catering dengan nilai pesanan mencapai Rp 4,8 juta.

Baca juga: Layanan Publik di Kota Banjar Kian Mudah, Cukup Akses Aplikasi Bebeong

Akan tetapi, modus penipuan tersebut akhirnya terungkap karena dari pihak perusahaan catering langsung melakukan konfirmasi ke Diskominfo Kota Banjar.

“Akun tersebut melakukan pemesanan sejumlah paket catering dan snack box ke tempat rumah makan,” kata Heni, Senin (13/1/2025).

“Sudah ada perusahaan catering yang keburu konfirmasi ke Diskominfo. Jadi akhirnya membatalkan,” ujarnya menambahkan.

Lanjutnya menyebut setelah verifikasi ternyata nomor WhatsApp mengatasnamakan pegawai Diskominfo Kota Banjar tersebut merupakan nomor akun WhatsApp palsu. Bukan milik pegawai Diskominfo Kota Banjar.

Pihaknya mengimbau kepada masyarakat apabila ada yang menghubungi dengan mengatasnamakan pegawai di lingkungan pemerintah Kota Banjar dengan nomor 082123520877 untuk mengabaikan pesan atau panggilan dari nomor tersebut.

Selain itu, apabila ada yang mengatasnamakan Perangkat Daerah, pejabat atau pegawai di lingkungan pemerintah Kota Banjar untuk berhati-hati segera melakukan konfirmasi dan klarifikasi agar tidak menimbulkan kerugian.

“Kami pastikan nomor WhatsApp yang mengatasnamakan pegawai Diskominfo itu hoaks. Kami juga mengingatkan apabila ada penyampaian informasi hoax untuk DM melalui akun medsos Diskominfo Kota Banjar,” ucapan. (Muhlisin/R6/HR-Online)

Resmi Jadi Dosen Tetap di LSPR, Prilly Latuconsina: Suatu Kehormatan

Resmi Jadi Dosen Tetap di LSPR, Prilly Latuconsina: Suatu Kehormatan

Aktris sekaligus penyanyi terkenal Prilly Latuconsina kembali mencuri perhatian publik berkat prestasinya di dunia pendidikan. Selebriti cantik kelahiran 1996 itu resmi menyandang status sebagai...
Acer Chromebook Spin 714, Laptop Ringan Spek Gahar

Acer Chromebook Spin 714, Laptop Ringan Spek Gahar

Di zaman serba digital seperti sekarang, pengguna butuh perangkat yang bisa mereka andalkan setiap saat. Entah itu untuk mengerjakan tugas, riset materi, atau sekadar...
Manfaat Subscription Page Facebook, Pendapatan Konten Kreator Mudah Diprediksi

Manfaat Subscription Page Facebook, Pendapatan Konten Kreator Mudah Diprediksi

Manfaat Subscription Page Facebook bukan hanya bisa menghasilkan uang saja melainkan lebih dari itu. Facebook adalah aplikasi media sosial yang populer di dunia, tak...
Infinix GT 30 Pro Dipastikan Masuk Indonesia, Ini Spesifikasinya

HP Infinix GT 30 Pro Dipastikan Masuk Indonesia, Ini Spesifikasinya

Menjelang perilisan di beberapa waktu mendatang, Infinix GT 30 Pro muncul pada laman pengujian Geekbench dengan mengungkap sejumlah spesifikasi penting. Smartphone Infinix ini kabarnya...
Jaminan Kehilangan Pekerjaan

Buruh di Kota Banjar Desak Perusahaan Terapkan Jaminan Kehilangan Pekerjaan

harapanrakyat.com,- Buruh di Kota Banjar, Jawa Barat, mendesak pengusaha untuk menerapkan Undang-Undang Nomor 13 Tahun 2023 tentang Ketenagakerjaan. Pengusaha juga harus menerapkan jaminan kehilangan...
Aksi May Day

Aksi May Day di Garut Menyedihkan, Buruh Korban PHK Perusahaan Pailit Belum Terima Upah Terakhir

harapanrakyat.com,- Ratusan buruh korban PHK (Pemutusan Hubungan Kerja) PT Danbi Internasional di Garut, Jawa Barat, menggelar aksi May Day atau hari buruh internasional, Kamis...