Minggu, Mei 25, 2025
BerandaBerita CiamisSebuah Mobil Bak Terbuka di Ciamis Masuk ke Jurang, Diduga tak Kuat...

Sebuah Mobil Bak Terbuka di Ciamis Masuk ke Jurang, Diduga tak Kuat Menanjak

harapanrakyat.com,- Kecelakaan tunggal terjadi di Jalan Raya Ciamis-Cipaku tepatnya di Dusun Mekarmulya, Desa Jelat, Kecamatan Baregbeg, Kabupaten Ciamis, sebuah mobil bak terjatuh ke jurang pada Jumat (7/2/2025). 

Akibat kecelakaan tersebut, pengemudi dan dua orang penumpang mengalami luka-luka dan langsung dibawa ke Puskesmas terdekat untuk dilakukan perawatan medis. 

Kanit Gakkum Satlantas Polres Ciamis, Iptu Pranodya Arie Parantoro membenarkan adanya kecelakaan tunggal di Jalan Raya Ciamis – Cipaku, yaitu mobil Mitsubishi L300 masuk jurang. 

“Iya benar ada kecelakaan tunggal yakni mobil bak atau Mitsubishi L300 terjatuh ke jurang di Desa Jelat, Kecamatan Baregbeg,” katanya.

Arie menjelaskan kronologis kejadiannya, jadi mobil Mitsubishi L300 yang membawa dua orang penumpang tersebut datang dari arah Selatan atau Ciamis menuju Utara Cipaku. 

Namun, lanjut dia, sesampainya di lokasi kejadian, kondisi jalan menanjak dan juga ada tikungan. Sehingga pada saat itu kendaraan tidak kuat menanjak, lalu mundur dan terjatuh ke jurang yang ada di pinggir jalan. 

“Akibat kecelakaan tunggal tersebut, pengemudi dan juga dua orang penumpang mengalami luka dan mendapatkan perawatan medis di Puskesmas terdekat,” jelasnya. 

Menurutnya, atas adanya kecelakaan tersebut pihaknya langsung mendatangi TKP dan juga menghubungi mobil derek untuk melakukan evakuasi terhadap kendaraan korban. 

“Kita menggunakan mobil derek untuk evakuasi kendaraan yang terjatuh ke jurang,” tuturnya. 

Arie mengimbau kepada pengguna jalan yang melintasi jalur Kecamatan Baregbeg atau tepatnya di Alinayin agar berhati-hati. Hal itu mengingat kontur jalan yang banyak tikungan dan juga tanjakan. 

Kecelakaan tunggal tersebut saat ini dalam penanganan oleh Petugas Satlantas Polres Ciamis untuk ditindaklanjuti. (Feri/R6/HR-Online)

RSUD Ciamis akan Adakan Kelas Edukasi Persadia, Catat Tanggalnya

RSUD Ciamis akan Adakan Kelas Edukasi Persadia, Catat Tanggalnya

harapanrakyat.com,- RSUD Ciamis, Jawa Barat, bersama Persatuan Diabetes Indonesia (Persadia), akan mengadakan Kelas Edukasi untuk para penderita diabetes. Kelas edukasi yang berlangsung pada hari...
Hanya di bank bjb, Nonton Konser Showcase Hindia Bisa Sambil Nabung

Hanya di bank bjb, Nonton Konser Showcase Hindia Bisa Sambil Nabung

harapanrakyat.com,- bank bjb memberikan kemudahan buat penggemar musik untuk menonton konser Showcase Hindia. Konser bertajuk ‘25 on Blank Canvas!’ tersebut, akan berlangsung di Tennis...
Longsor dan pergerakan tanah di Garut

Longsor dan Pergerakan Tanah di Garut, Warga Terancam Kehilangan Tempat Tinggal

harapanrakyat.com,- Bencana tanah longsor dan pergerakan tanah kembali terjadi di Garut, Jawa Barat. Akibatnya ada 12 rumah yang terdampak. Meski tidak ada korban jiwa...
OTK Tikam Petugas BPBD dan Jukir saat Konvoi Persib Juara di Garut

OTK Tikam Petugas BPBD dan Jukir saat Konvoi Persib Juara di Garut

harapanrakyat.com,- Orang Tak Dikenal (OTK) menikam petugas Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Garut, Jawa Barat saat konvoi Persib juara. Selain petugas BPBD, pelaku juga...
Hujan Intensitas Tinggi di Wilayah Kota Banjar Sebabkan Tebing Longsor dan Banjir

Hujan Intensitas Tinggi di Wilayah Kota Banjar Sebabkan Tebing Longsor dan Banjir

harapanrakyat.com,- Hujan dengan intensitas tinggi mengguyur wilayah Kota Banjar, Jawa Barat, sejak beberapa hari terakhir. Akibatnya, bencana alam tebing longsor dan banjir pun terjadi...
Bupati Citra Janji Atasi Banjir di Maruyungsari

Bupati Pangandaran Janji Atasi Banjir di Maruyungsari, Petani Masih Kecewa

harapanrakyat.com,- Bupati Pangandaran, Hj. Citra Pitriyami turun langsung ke Desa Maruyungsari bersama Kapolres Pangandaran AKBP Mujianto, Dandim Ciamis, serta Kepala BBWS Citanduy untuk mencari...