Jumat, Mei 23, 2025
BerandaBerita BanjarLagi, Motor vs Motor di Jalan Raya Banjar-Langensari

Lagi, Motor vs Motor di Jalan Raya Banjar-Langensari

Sari, pengendara sepeda motor Honda Astrea, tampak merintih kesakitan setelah sepeda motor yang dikendarainya terlibat tabrakan dengan pengendara sepeda motor lainnya. Photo: Muhafid/HR.

Berita Banjar, (harapanrakyat.com),-

Kecelakaan lalu-lintas kembali terjadi di Jalan Raya Banjar-Langensari, tepatnya di Dusun Sukamaju, Desa Mulyasari, Kecamatan Pataruman, Kota Banjar, Senin pagi (02/05/2016).

Peristiwa itu berawal saat pengemudi sepeda motor Honda Astrea bernama Sari, warga Lingkungan Cimenyan, Kelurahan Mekarsari, Kecamatan Banjar, melaju dari arah Barat. Tepat di jalan pertigaan arah ke Citangkolo, sebuah mobil angkot berhenti di jalur sebelah kanan, namun tiba-tiba dua orang pelajar yang berboncengan menggunakan sepeda motor Honda Beat berbelok ke kanan menyalip angkot tersebut.

“Padahal saya tidak melaju kencang. Tapi anak sekolah itu tiba-tiba belok kanan. Akhirnya saya hilang kendali hingga menyerempet motor Beat itu dan terjatuh ke selokan yang ada di pinggir jalan,” tutur Sari, kepada HR Online.

Di tempat yang sama, Oni, pengemudi Honda Beat, mengaku dirinya tidak mengetahui akan ada motor di lajur sebelah kanan, karena tertutup angkot yang sedang berhenti di depannya.

“Saya mau belok kanan, ternyata ada sepeda motor muncul sampai akhirnya motor saya terserempet bagian depannya, untung saya bisa menahan jadi tidak sampai terjatuh,” ujar Oni.

Tidak ada korban jiwa dalam kecelakaan tersebut, hanya saja Sari mengalami luka ringan di bagian kakinya, dan sepeda motornya rusak parah di bagian depan. Sedangkan, dua orang penunggang Honda Beat hanya mengalami luka lecet.

Sementara itu, Ucok, salah seorang warga sekitar, mengingatkan kepada para pengemudi agar berhati-hati ketika melintas di jalan tersebut, pasalnya sering terjadi kecelakaan. (Muhafid/R3/HR-Online)

Jalan Raya Banjar-Cimaragas

Hati-Hati! Jalan Raya Banjar-Cimaragas Amblas Akibat Hujan Deras

harapanrakyat.com,- Hujan deras yang mengguyur wilayah Kota Banjar, Jawa Barat, pada Jumat (23/5/2025) sore, menyebabkan Jalan Raya Banjar-Cimaragas, Blok Junti, Kelurahan Banjar, Kecamatan Banjar,...
Bupati Ciamis Pilih Pesantren untuk Bina Anak Bermasalah, Ini Alasannya

Bupati Ciamis Pilih Pesantren untuk Bina Anak Bermasalah, Ini Alasannya

harapanrakyat.com,- Pemerintah Kabupaten Ciamis punya cara sendiri untuk membina anak-anak nakal atau bermasalah di Ciamis. Bupati Ciamis Herdiat Sunarya akan memasukan anak atau pelajar...
Timnas Kehilangan Pemain Kunci

Timnas Kehilangan Pemain Kunci Keturunan Kepulauan Tanimbar Jelang Piala Dunia, Patrick Kluivert Putar Otak!

Menjelang kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia, pelatih Timnas Indonesia Patrick Kluivert harus putar otak mengatur strategi baru. Pasalnya, Timnas kehilangan pemain kunci keturunan...
Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Punya Semangat Peduli Lingkungan Hidup yang Kuat Lewat Industri Bambu

Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Punya Semangat Peduli Lingkungan Hidup yang Kuat Lewat Industri Bambu

harapanrakyat.com,- Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita menunjukkan komitmen kuat terhadap pelestarian lingkungan melalui pengembangan industri bambu di Indonesia. Ia punya semangat eco concious. Direktur...
Janji Program 100 Hari

Perbaikan Jalan Rusak Turut Jadi Tuntutan Buruh Saat Tagih Janji Program 100 Hari Kerja Wali Kota Banjar

harapanrakyat.com,- Buruh yang terdiri dari Forum Solidaritas Buruh (FSB) dan Serikat Buruh Muslimin (Sarbumusi) Kota Banjar, Jawa Barat, tak hanya menuntut Perda Ketenagakerjaan saat...
Viking Persib Club Distrik

Nobar Akhir Liga 1, Viking Persib Club Distrik Sumedang akan Gelar Ngagogo dan Konvoi

harapanrakyat.com,- Viking Persib Club Distrik Sumedang, Jawa Barat, akan menggelar nonton bareng (nobar) pertandingan pekan terakhir Liga 1 musim 2024-2025 antara Persib Bandung melawan...