Sabtu, Mei 24, 2025
BerandaBerita BanjarDinsosnaker Banjar Pastikan Distribusi Raskin Tepat Sasaran

Dinsosnaker Banjar Pastikan Distribusi Raskin Tepat Sasaran

Bidang Sosial Dinsosnaker Kota Banjar saat menggelar rapat evaluasi distribusi raskin bersama perwakilan perangkat desa/kelurahan se-Kota Banjar. Photo: Muhafid/HR.

Berita Banjar, (harapanrakyat.com),-

Kepala Bidang Sosial Dinsosnaker Kota Banjar, Hani Supartini, memastikan pendistribusian beras miskin (raskin) di Kota Banjar sudah sesuai dan tepat sasaran. Hal itu ditegaskannya usai rapat evaluasi distribusi raskin bersama perwakilan perangkat desa/kelurahan se-Kota Banjar, Kamis (16/06/2016), di Aula Dinsosnaker Kota Banjar.

Menurutnya, hal tersebut berdasarkan data yang diperoleh pemerintah, hasil dari usulan dan yang ditetapkan di Musrenbang. Data yang ada juga berdasarkan dari Tim Nasional Percepatan Penanggulangan Kemiskinan (TNP2K) Kota Banjar.

“Kami menyalurkan 145 ton raskin kepada 9.686 rumah tangga sasaran yang berhak. Sekitar 15 kilogram tiap bulan kami distribusikan bersama Bulog. Alhamdulillah, tidak ada kendala apapun yang kami terima. Soal data, sudah jelas tidak bisa diganggu gugat lagi,” tandasnya.

Hani juga menyebutkan, bahwa beras yang didistribusikan kepada masyarakat penerima raskin adalah beras kualitas premium. Melalui program ini pemerintah menjamin kesehatan masyarakat.

“Jika ditemukan beras kualitas yang tidak sesuai, maka segera kembalikan kepada pihak desa maupun kelurahan, nanti akan diganti oleh Bulog. Jadi tidak usah resah masalah ini,” pungkasnya. (Muhafid/R3/HR-Online)

Pemain Abroad Timnas

5 Pemain Abroad Timnas Indonesia akan Habis Kontrak Musim Ini, Mungkinkah Main di Liga 1?

Patrick Kluivert telah memanggil sejumlah nama pemain abroad Timnas Indonesia untuk menghadapi dua laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 menghadapi China dan Jepang. Mereka adalah...
Bangunan Tempat Peribadatan

JAI Perbaiki Bangunan Tempat Peribadatan, Kemenag Kota Banjar: Harus Ikut Aturan

harapanrakyat.com,- Jemaat Ahmadiyah Indonesia (JAI) Kota Banjar, Jawa Barat, berencana memperbaiki kembali bangunan tempat peribadatan mereka yang berada di wilayah Kelurahan Hegarsari, Kecamatan Pataruman....
Jalan Raya Banjar-Cimaragas

Hati-Hati! Jalan Raya Banjar-Cimaragas Amblas Akibat Hujan Deras

harapanrakyat.com,- Hujan deras yang mengguyur wilayah Kota Banjar, Jawa Barat, pada Jumat (23/5/2025) sore, menyebabkan Jalan Raya Banjar-Cimaragas, Blok Junti, Kelurahan Banjar, Kecamatan Banjar,...
Bupati Ciamis Pilih Pesantren untuk Bina Anak Bermasalah, Ini Alasannya

Bupati Ciamis Pilih Pesantren untuk Bina Anak Bermasalah, Ini Alasannya

harapanrakyat.com,- Pemerintah Kabupaten Ciamis punya cara sendiri untuk membina anak-anak nakal atau bermasalah di Ciamis. Bupati Ciamis Herdiat Sunarya akan memasukan anak atau pelajar...
Timnas Kehilangan Pemain Kunci

Timnas Kehilangan Pemain Kunci Keturunan Kepulauan Tanimbar Jelang Piala Dunia, Patrick Kluivert Putar Otak!

Menjelang kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia, pelatih Timnas Indonesia Patrick Kluivert harus putar otak mengatur strategi baru. Pasalnya, Timnas kehilangan pemain kunci keturunan...
Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Punya Semangat Peduli Lingkungan Hidup yang Kuat Lewat Industri Bambu

Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Punya Semangat Peduli Lingkungan Hidup yang Kuat Lewat Industri Bambu

harapanrakyat.com,- Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita menunjukkan komitmen kuat terhadap pelestarian lingkungan melalui pengembangan industri bambu di Indonesia. Ia punya semangat eco concious. Direktur...