Photo: Ilustrasi net/Ist
Berita Ciamis, (harapanrakyat.com),-
Saat terlelap tidur, rumah Abdul Muiz Sihab yang terletak di Dusun Ciparakan, Desa Sukahurip, Kecamatan Pamarican, Kabupaten Ciamis, disatroni maling dini hari tadi, Jum’at (26/8/2016).
Menurutnya, kejadian tersebut ia ketahui pada saat bangun tidur sekitar pukul 05.00 WIB dan ada sesuatu yang janggal, yakni 3 handphone miliknya tidak ada ditempat.
“Saya merasa aneh handphone yang biasa di tempat tidur malah tidak ada. Setelah dicari-cari memang tidak ada. Ternyata ada tamu yang tak diundang masuk rumah saya,” ujar Abdul yang juga ketua BPD Desa Sukahurip kepada HR Online.
Setelah itu, korban langsung memeriksa barang-barang berharga lainnya, namun hanya handphone yang raib. Selain itu, korban menduga maling tersebut masuk dengan cara memanjat dinding pagar rumah dan mencungkil salah satu jendela.
“Langsung saja saya laporkan ke pihak Kepolisian supaya bisa ketemu dan tidak menyasar warga lain. Saya mengalami kerugian dari kejadian ini sekitar Rp. 3 juta,” tutupnya. (Suherman/R6/HR-Online)